Ditangkap Bawa Sajam, Tersangka Ternyata Begal

Kamis, 28 Mei 2015 - 15:40 WIB
Ditangkap Bawa Sajam,...
Ditangkap Bawa Sajam, Tersangka Ternyata Begal
A A A
BANGKALAN - Seorang begal berhasil diringkus jajaran Polres Bangkalan, Madura, Jawa Timur. Namun, begal tersebut ditangkap karena membawa senjata tajam (sajam), bukan sedang melakukan kejahatan pembegalan.

Setelah dilakukan pengembangan, rupanya pelaku yang berinisial Ik (24) warga Desa Burneh, Kecamatan Burneh juga terlibat kasus begal. Kini, tersangka meringkuk di balik jeruji besi Mapolres Bangkalan.

"Awalnya tersangka ditangkap karena kasus sajam. Lalu kami melakukan pengembangan, ternyata pelaku juga tersangkut kasus begal," terang Kapolres Bangkalan, AKBP Windiyanto Pratomo, Kamis (28/5/2015).

Windiyanto menjelaskan, pelaku pernah melakukan begal sebanyak dua kali pada bulan Februari dan Maret 2015. Adapun TKP begal sendiri dilakukan tersangka di kawasan Kecamatan Socah.

"Tersangka dijerat dengan Undang-Undang darurat nomor 12 tahun 1951 dengan ancaman 10 tahun. Lalu juga dijerat dengan Pasal 365 KUHP ancaman hukuman 9 tahun," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8229 seconds (0.1#10.140)