Bertemu Paguyuban Delman, Pemkot Jakpus: Jaga Kebersihan Monas dari Kotoran Kuda

Senin, 09 Januari 2023 - 14:02 WIB
loading...
Bertemu Paguyuban Delman,...
Pemkot Jakarta Pusat meminta kusir delman untuk menjaga kebersihan Monas. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Pemkot Jakarta Pusat meminta kusir delman untuk menjaga kebersihan Kawasan Monas atau di Jalan Medan Merdeka, Gambir, Jakarta Pusat dari kotoran kuda. Hal itu ditekankan dalam dialog pemerintah bersama paguyuban kusir delman, Senin (9/1/2023).

Plt Wakil Wali Kota Jakarta Pusat Iqbal Akbarudin mengatakan, selain menjaga kebersihan terkait keberadaan delman perlu juga diperhatikan perihal kesehatan kuda dan kelaikan gerobak atau delman pengangkut wisatawan.

”Si kudanya di Monas harus memenuhi ketentuan yang berlaku tentu diatur dengan adanya surat keterangan sehat hewan maupun dalam bentuk lainnya yang bisa diperlihatkan kepada masyarakat. Kusir sama kudanya harus sehat,” kata Iqbal.



”Delman atau gerobaknya juga harus memenuhi ketentuan keselamatan pengemudi, baik itu dari spesifikasi kendaraan, gerobak dan lain-lain. Ada UKPD terkait yang berwenang untuk memastikan bahwa delman laik fungsi dinaiki oleh masyarakat,” tambahnya.

Iqbal menegaskan kegiatan ini bukan pelarangan pengoperasian delman di kawasan Monas melainkan sebuah pengaturan. Delman dapat beroperasi Sabtu-Minggu dan hari libur untuk melayani wisatawan lokal maupun mancanegara nantinya.

Menurutnya, di ruas jalan Medan Merdeka, Sudirman-Thamrin ada beberapa pengaturan yang melekat di sepanjang jalur tersebut terkait dengan pemanfaatan fasilitas jalan dan umum lainnya seperti pengaturan ganjil-genap untuk kendaraan roda empat.



Kemudian penyeberangan jalan khusus untuk pejalan kaki serta jalur khusus untuk sepeda, sehingga delman pun perlu dilakukan pengaturan. ”Delman diatur di seputaran Monas, Medan Merdeka pada Sabtu dan Minggu,” ungkapnya.



”Ini untuk menunjang lokasi Monas sebagai tujuan wisata baik penduduk Jakarta atau pun luar. Dan itu kami berikan kesempatan warga Jakarta memanfaatkan delman pada hari Sabtu dan Minggu, dan hari libur,” lanjutnya.

Sebelumnya,larangan beroperasi delman membuat sejumlah kusir mengeluh terancam kehilangan penghasilan. Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan bahwa delman masih dapat beroperasi pada Sabtu dan Minggu.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
MNC Vision dan MNC Peduli...
MNC Vision dan MNC Peduli Salurkan Bantuan untuk Rumah Singgah Pasien di Jakpus
MNC Peduli Raih Volunteer...
MNC Peduli Raih Volunteer of The Year, Jessica: Relawan Bekerja Dalam Sunyi, Bergerak Cepat Ikuti SOP
MNC Peduli Raih Volunteer...
MNC Peduli Raih Volunteer of The Year, PMI Jakpus: Terima Kasih Selalu Dukung Kegiatan
Bulan Dana PMI Jakarta...
Bulan Dana PMI Jakarta Pusat Kumpulkan Rp5,5 Miliar, Naik 20% dari tahun Sebelumnya
Ketua PMI Jakpus Sebut...
Ketua PMI Jakpus Sebut MNC Peduli Banyak Membantu Masyarakat
HUT ke-20, BWJP Gelar...
HUT ke-20, BWJP Gelar Pelatihan Jurnalistik di Ponpes Pabelan Magelang
Rumah Sakit Pusat Pertamina...
Rumah Sakit Pusat Pertamina Kebakaran, Polisi Ungkap Akibat Panel Listrik Terbakar
Kontes Kecantikan Transgender...
Kontes Kecantikan Transgender di Jakpus Awalnya Ngaku Acara Gala Dinner
Heboh Kontes Transgender...
Heboh Kontes Transgender di Hotel Jakarta Pusat, Polisi: Tidak Berizin
Rekomendasi
Bangsa di Balik Jeruji...
Bangsa di Balik Jeruji Besi: Mengapa Israel Penjarakan 10.000 Warga Palestina?
Sinopsis Film Mangku...
Sinopsis Film Mangku Pocong, Ketika Pocong, Pesugihan, dan Keluarga Jadi Teror Tak Terlupakan
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Keberadaan Alien
Berita Terkini
Senin, KSOP Batasi Aktivitas...
Senin, KSOP Batasi Aktivitas Bongkar Muat Barang di Pelabuhan Tanjung Priok
1 jam yang lalu
Imbas Macet Parah di...
Imbas Macet Parah di Tanjung Priok, Pelindo Berikan Kompensasi pada Sopir dan Pemilik Kargo
1 jam yang lalu
Karya Seni Kelas Dunia...
Karya Seni Kelas Dunia Hadir di Central Park Jakbar
2 jam yang lalu
Kartu Jakarta Pintar...
Kartu Jakarta Pintar Tahap 1 Disalurkan untuk 43.502 Siswa
2 jam yang lalu
Polisi dan TNI Gerebek...
Polisi dan TNI Gerebek Judi Sabung Ayam di Gowa yang Diduga Dibekingi Oknum Tentara
3 jam yang lalu
Kisah Pilu Pemuda Bekasi,...
Kisah Pilu Pemuda Bekasi, Tewas usai Disiksa saat Bekerja Scamming di Kamboja
3 jam yang lalu
Infografis
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Apple Terbangkan 1,5 Juta iPhone dari India
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved