Sulsel Masih Darurat Narkoba, 69 Kg Sabu Diamankan Sepanjang 2022

Minggu, 01 Januari 2023 - 19:02 WIB
loading...
Sulsel Masih Darurat...
Polda Sulsel sepanjang tahun 2022 berhasil mengamankan 69 Kg Sabu. Foto: Ilustrasi/SINDOnews
A A A
MAKASSAR - Kasus narkoba di Sulsel saat ini terus mengalami peningkatan. Bahkan sepanjang tahun 2022, sebanyak 69 Kg sabu, 18 Kg ganja hingga 514.029 butir pil ekstasi berhasil diamankan polisi.

Hasil tersebut menunjukkan bahwa Polda Sulsel terus berkomitmen untuk memberantas narkoba di seluruh daerah.

Kapolda Sulsel, Irjen Pol Nana Sudjana mengatakan, barang haram tersebut selama ini diamankan dari tangan-tangan pelaku baik bandar, pengedar maupun penyalahguna. Terbanyak adalah pengedar.



Peningkatannya kata dia, sangat signifikan. Banyak pengedar yang diamankan di tahun 2022 mencapai 802 orang, sedangkan di tahun 2021 hanya 650 orang.

"Tindak pidana narkoba kalau ini adalah bagaimana keaktifan dalam mengungkap kasus, banyak sekali kasus yang kita ungkap kali ini. Tahun 2022 memang ada peningkatan yang signifikan 8,3 persen," kata Nana dalam rilis akhir tahun Polda Sulsel, Sabtu, (31/12/2022).



Secara umum, dirincikan Nana, penyalahgunaan narkotika tahun 2022 mengalami peningkatan sekitar 4,2 persen dibandingkan tahun sebelumnya. Sementara penyelesaiannya mengalami penurunan 16,4 persen.

"Penyalahgunaan narkotika yang dapat diungkap pada tahun 2021 sebanyam 1.942 perkara dengan penyelesaian sebanyak 2.223. Sedangkan pada tahun 2022 penyalahgunaan narkotika diungkap sebanyak 2028 perkara dengan penyelesaian sebanyak 1.860 perkara," bebernya.



Adapun jumlah tersangka yang ditetapkan sepanjang 2022 sebanyak 2.818 orang, dengan rincian laki-laki 2.586 orang, perempuan 232 orang.

Berikut dengan barang bukti yang diamankan shabu 69.103,222 gram (69 Kg), ekstasi 4.392 butir, ganja 18.323,653 gram (18 Kg), obat daftar g 514.029 butir, serta tembakau sintetis 4.202,14 gram (4 kg).

Dengan begitu, kesimpulan dalam penanganan tindak pidana penyalahgunaan narkoba di Sulsel masih dalam status kerawaan yang tinggi. Sulsel masih darurat narkoba.

Direktur Ditresnarkoba Polda Sulsel, Kombes Pol Dodi Rahmawan mengatakan, pihaknya telah melakukan evaluasi terkait dengan kinerja organisasi selama tahun 2022. Evaluasi dilakukan secara komprehensif dengan 3 pokok kegiatan yaitu, preemtif, preventif dan kegiatan represif atau penegakan hukum.



Dia menjelaskan, pada kegiatan preemtif Ditresnarkoba Polda Sulsel telah melakukan berbagai upaya dalam kegiatan P4GN. Kegiatan dilaksanakan dengan pendekatan sinergi dan kolaborasi.

Dalam sinergi dan kolaborasi tersebut melahirkan beberapa program yaitu, bersama BNNP melaksanakan deklarasi kampung tangguh bersinar. Kemudian bersama dengan Kampus UMI melahirkan gagasan FGD dalam rangka tindaklanjut program kapolri, yaitu restoratif justice.

"Sementara itu kerjasama dengan Bea Cukai dan perusahaan jasa ekspedisi berhasil memaksimalkan pengungkapan kasus tipidnarkoba," katanya.

Selanjutnya, yakni melalui kegiatan preventif dengan melakukan berbagai upaya untuk mencegah semakin massifnya peredaran narkoba, melakukan pemetaaan daerah rawan narkoba, dan melaksanakan pengamanan wilayah kring serse.

"Disamping itu dilakukan operasi di wilayah rawan narkoba dan tempat hiburan malam serta tempat keramaian masyarakat lainnya guna sterilisasi peredaran narkoba," tukasnya.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2158 seconds (0.1#10.140)