Lagi, Basarnas Temukan Potongan AirAsia QZ8501

Kamis, 05 Februari 2015 - 12:28 WIB
Lagi, Basarnas Temukan Potongan AirAsia QZ8501
Lagi, Basarnas Temukan Potongan AirAsia QZ8501
A A A
MAJENE - Tim Badan SAR Nasional (Basarnas) Gabungan kembali menemukan serpihan bagian pesawat AirAsia QZ8501, di perairan Pinrang, Sulawesi Selatan, dan Majene, Sulawesi Barat, pada Rabu 4 Februari 2015.

Sejumlah serpihan itu, lalu diamankan ke posko Basarnas, di kantor BPBD Majene, Sulawesi Barat. Beberapa serpihan yang ditemukan adalah life jaket, oksigen, dan potongan dinding pesawat AirAsia.

Kepala Seksi Operasi Basarnas Sulawesi Selatan Deden Ridwansyah mengatakan, serpihan yang ditemukan di wilayah perairan Pinrang ini dipastikan milik pesawat AirAsia.

Serpihan itu ditemukan di perairan Pinrang, daerah Langngah. Sejak dua pekan ini, Tim Basranas gabungan menemukan puluhan serpihan pesawat AirAsia di wilayah Pinrang, Mamuju, dan Majene, Sulawesi Barat.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6496 seconds (0.1#10.140)