Wow! Acara Ngunduh Mantu Kaesang-Erina Gudono Dikawal Pasukan Berkekuatan 2 Batalyon

Sabtu, 03 Desember 2022 - 16:05 WIB
loading...
Wow! Acara Ngunduh Mantu...
Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol. M. Iqbal Alqudusy (Kiri) saat berbincang dengan Kapolda Jateng, Irjen Pol. Ahmad Luthfi (Kanan). Foto/MPI/Romensy August
A A A
SOLO - Ribuan personel keamanan dikerahkan untuk mengamankan jalannya acara ngunduh mantu, pernikahan Kaesang Pangarep -Erina Gudono, pada Minggu (11/12/2022). Berbagai skenario keamanan, telah disiapkan untuk menjaga kelancaran resepsi pernikahan.



Tak main-main, Polda Jateng telah mengerahkan sedikitnya 2.188 personel, atau setara dua batalyon pasukan, untuk menjamin kelancaran acara resepsi pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi).



Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol. M. Iqbal Alqudusy mengatakan, personel itu akan dibagi dalam lima satgas untuk mengamankan lima titik lokasi. Yakni lokasi siraman di kediaman Presiden Jokowi, lokasi mulai kirab di Loji Gandrung, rute kirab, serta di Pura Mangkunegaran.



Iqbal menambahkan, Polda Jateng menjamin adanya kelancaran arus lalu lintas saat prosesi acara."Kami juga telah menyiapkan sejumlah tim urai lalu lintas, di lima Polsek yang ada di Kota Surakarta," katanya dalam keterangan tertulis, Sabtu (3/12/2022).

Tim urai tersebut, akan terhubung dengan Traffic Management Center Polresta Surakarta, atau alat yang berguna untuk menginformasikan titik-titik kemacetan. "Tim ini akan memantau perkembangan informasi dan siap membantu mengarahkan pengguna jalan, bila terjadi kemacetan serius," ungkap Iqbal.



Lebih lanjut Iqbal menjelaskan, prosesi kirab Kaesang Pangarep -Erina Gudono dari Lodji Gandrung, ke Pura Mangkunegaran, menjadi fokus utama dari pihak keamanan. "Rekayasa lalu lintas akan dilakukan pada momen kirab," beber dia.

Adapun rute kirab diawali mulai depan Lodji Gandrung, dan melalui ruas jalan yaitu Simpang Tiga Sriwedari, Simpang Tiga Pengadilan, Simpang Empat Novotel, dan seterusnya hingga berakhir di Gapura Mangkunegaran. "Kita mohon doa restu, kerjasama, serta partisipasi seluruh komponen masyarakat, untuk kesuksesan seluruh rangkaian acara," pungkasnya.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2191 seconds (0.1#10.140)