Demo Tolak Kenaikan BBM, Ribuan Buruh Bakal Turun ke Jalan Hari Ini

Selasa, 06 September 2022 - 07:27 WIB
loading...
Demo Tolak Kenaikan...
Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) akan menggelar aksi turun ke jalan pada Selasa (6/9/2022). Foto/SINDOnews/Ilustrasi.dok
A A A
JAKARTA - Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) akan menggelar aksi turun ke jalan pada Selasa (6/9/2022). Aksi ini untuk menolak kenaikan harga BBM .

Presiden KSPI mengatakan, seluruh serikat buruh dari berbagai elemen pastinya menolak kenaikan harga BBM saat ini. "Menolak keras kenaikan harga BBM dikarenakan akan meningkatkan inflasi secara tajam. Inflasi bisa tembus di angka 6,5 persen sehingga akan berdampak pada daya beli rakyat kecil," kata Iqbal pada Selasa (6/9/2022).

Iqbal meminta DPR untuk memastikan, mendesak, dan mendorong pemerintah agar harga BBM kembali ke semula. Iqbal menegaskan, bakal menentang segala bentuk pencabutan subsidi.

Karena, kata Iqbal, tingkat upah di kalangan buruh yang tidak naik juga akan berdampak pada banyaknya PHK akibat kenaikan harga barang. Baca: Demo Tolak Kenaikan Harga BBM, Mahasiswa Bakar Ban Bekas Dekat Istana Bogor

"Oleh karena itu sebagai tahap awal pernyataan sikap KSPI ini akan melakukan aksi awalan yang akan dilakukan pada 6 September di seluruh Indonesia 34 provinsi, ratusan kabupaten di Indonesia, khususnya yang berbasis kota industri," ungkapnya.

Aksi di Jabodetabek ini, kata Iqbal, akan diramaikan sebanyak 3.000-5.000 orang yang akan turun ke jalan. Bahkan, serentak di seluruh provinsi di kantor-kantor gubernur.

"Mendesak kepada Gubernur untuk mengirim surat ke pemerintah pusat dan DPR RI mengembalikan harga BBM ke harga sebelum kenaikan," tegasnya.

Aksi ini, lanjut Iqbal, bila tidak didengar oleh pemerintah, bisa dipastikan KSPI akan menggelar aksi-aksi lanjutan bahkan aksi besar-besaran. "Mogok nasional menjadi salah satu pilihan bila mana aksi-aksi ini tidak didengar oleh pemerintah, Gubernur, Bupati, Wali Kota, DPR maupun DPRD," ucapnya.
(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Demo Penembakan 5 WNI,...
Demo Penembakan 5 WNI, Buruh Lempar Telor ke Kedubes Malaysia
Gugatan UU Cipta Kerja...
Gugatan UU Cipta Kerja Dikabulkan MK, Buruh Joged dan Nyanyi Bersama
Buruh Demo Besar-besaran...
Buruh Demo Besar-besaran Depan Istana, Massa Mulai Padati Monas
Massa Aksi Tolak RUU...
Massa Aksi Tolak RUU Pilkada Terus Berdatangan di Gedung DPR
Jakarta Dikepung Massa...
Jakarta Dikepung Massa Hari Ini Respons Putusan Baleg DPR yang Abaikan Putusan MK
Pengamanan Demo Buruh,...
Pengamanan Demo Buruh, Polisi Kerahkan 1.293 Personel
Ribuan Buruh Dijadwalkan...
Ribuan Buruh Dijadwalkan Gelar Aksi di Patung Kuda Monas Hari Ini
Demo di Patung Kuda,...
Demo di Patung Kuda, Buruh Ancam Mogok Nasional jika MK Tak Batalkan UU Cipta Kerja
1.477 Personel Gabungan...
1.477 Personel Gabungan TNI-Polri Amankan Demo Buruh di Patung Kuda Monas
Rekomendasi
Selain 15 Pos Kementerian/Lembaga,...
Selain 15 Pos Kementerian/Lembaga, Komisi I DPR Pertimbangkan TNI Aktif Bisa Jabat di Badan Perbatasan Nasional
Mekeng Minta Pemerintah...
Mekeng Minta Pemerintah Alokasi Khusus Sekolah Kedinasan untuk Warga NTT
Penerapan KUHP Baru...
Penerapan KUHP Baru 2026, LBH Ansor: Semangat Lepas dari Warisan Kolonial
Berita Terkini
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
31 menit yang lalu
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
1 jam yang lalu
INH-Komunitas Ojol Rawamangun...
INH-Komunitas Ojol Rawamangun Bersih-bersih Masjid dan Bagikan Makanan Buka Puasa
1 jam yang lalu
Terduga Pembakar Gerbong...
Terduga Pembakar Gerbong KA di Stasiun Tugu Yogya Di-blacklist Tak Boleh Naik Kereta
1 jam yang lalu
PosIND Salurkan Bansos...
PosIND Salurkan Bansos PKH dan Sembako di Tanjungpinang Capai 99%
1 jam yang lalu
Mantan Gubernur Malut...
Mantan Gubernur Malut Abdul Gani Kasuba Meninggal, Ribuan Masyarakat Antar ke Kampung Halaman
1 jam yang lalu
Infografis
Cegah Diabetes, Ini...
Cegah Diabetes, Ini Manfaat Jalan Kaki Pagi Hari untuk Kesehatan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved