Mengerikan! Penampakan Minibus Hancur Akibat Tabrakan Maut di Tol Batang yang Tewaskan 7 Orang

Senin, 05 September 2022 - 11:18 WIB
loading...
Mengerikan! Penampakan...
Mobil minibus hancur setelah terlibat tabrakan maut di Tol Batang, Jawa Tengah, Senin (5/9/2022) pagi. Foto/iNews TV/Edi Ptrayitno
A A A
BATAM - Tujuh orang tewas akibat tabrakan maut di ruas Tol Batang, Jawa Tengah, Senin (5/9/2022) pagi. Korban tewas merupakan penumpang minibus, yang menabrak bagian belakang truk saat melaju dari Batang, menuju Semarang.



Kondisi minibus hancur pada bagian depan dan samping. Diduga, kerusakan parah pada minibus tersebut akibat kerasnya benturan saat tabrakan maut terjadi. Dirlantas Polda Jateng, Kombes Pol. Agus Suryo Nugroho mengatakan, minibus yang terlibat tabrakan maut tersebut, berpenumpang 14 orang.

Mengerikan! Penampakan Minibus Hancur Akibat Tabrakan Maut di Tol Batang yang Tewaskan 7 Orang


Dari 14 orang penumpang minibus tersebut, tujuh orang tewas di tempat, dan tujuh lainnya mengalami luka-luka. "Sebanyak tujuh orang tewas dalam tabrakan maut ini, tujuh lainnya luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit," tuturnya.



Para korban selamat dilarikan ke RSI Weleri Kendal, untuk mendapatkan perawatan medis. Agus menyebut, tabrakan maut terjadi di Km 375 Tol Kendal, arah Semarang. "Penyebab tabrakan maut masih dalam pendalaman," tambahnya.

Mengerikan! Penampakan Minibus Hancur Akibat Tabrakan Maut di Tol Batang yang Tewaskan 7 Orang


Peristiwa tabrakan maut tersebut, terjadi sekitar pukul 07.14 WIB. Kedua kendaraan yang terlibak tabrakan maut sudah dievakuasi, dan untuk sementara jalan ditutup karena digelar olah tempat kejadian perkara (TKP).



Katsat Lantas Polres Batang, AKP Dhayita Dhaneswari menyebut, tabrakan maut terjadi di ruas tol Semarang-Batang tepatnya di KM 375 A, persis di depan Kawawan Industri Terpadu (KIT) Batang, masuk di wilayah Kecamatan Gringsing.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3204 seconds (0.1#10.140)