Asyik Berenang di Sungai Cipelang, Bocah 12 Tahun di Majalengka Tewas Terseret Arus

Minggu, 28 Agustus 2022 - 10:24 WIB
loading...
Asyik Berenang di Sungai...
Kecelakaan maut kembali terjadi di jalan Jogja-Wonosari, Sabtu (27/8/2022) malam. (Ist)
A A A
MAJALENGKA - Nahas dialami bocah inisial R, warga Blok Jumat, Desa Panyingkiran Kecamatan Jatitujuh, Kabupaten Majalengka. Saat asyik berenang di Sungai Cipelang tidak jauh dari rumahnya, bocah usia 12 tahun itu hanyut , dan ditemukan meninggal dunia.

Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Kapolsek Jatitujuh Iptu Kenedy Joko Lelono mengatakan, peristiwa itu berawal saat almarhum bersama rekan-rekannya yakni inisial DS, AF, dan ER berenang pada Sabtu (27/8/2022) sore. Diduga karena kelelahan dan salam waktu bersamaan arus di sungai itu lumayan deras, R hanyut tertelan pusaran air.

"Tiga temannya bisa berpegangan ke besi pembelah air, R tersedot oleh pusaran air dan tenggelam. Selanjutnya warga berusaha mencari dengan alat seadanya," kata Kapolsek dalam keterangan yang diterima wartawan.

Baca: Selidiki Kasus Curanmor di Tempat Karaoke, Anggota Reskrim Polsek Cepu Malah Dianiaya.

Setelah upaya warga itu nihil, pencarian dilanjutkan dengan menggunakan alat berat, Exsafator. Sekitar pukul 19.10 WIB, akhirnya korban berhasil ditemukan, tetapi sudah dalam keadaan meninggal.

"Kejadian sekitar pukul 17.30 WIB, ditemukan 19.10 WIB. Selanjutnya korban dibawa ke Puskesmas Jatitujuh untuk diperiksa dan dinyatakan tidak ada tanda tanda kekerasan," jelas dia. Baca Juga: Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Bantul, Kedalaman 36 Kilometer.

"Keluarga menerima kejadian tersebut sebagai musibah, untuk selanjutnya korban dibawa ke rumah duka di Desa Panyingkiran," pungkasnya.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1388 seconds (0.1#10.140)