Aceh Timur Gempar! Anggota Polisi Tewas Bersimbah Darah dengan Luka Tembak di Kepala

Jum'at, 26 Agustus 2022 - 17:12 WIB
loading...
Aceh Timur Gempar! Anggota...
Seorang anggota polisi dari Satreskoba Polres Aceh Timur, ditemukan tewas tertembak kepalanya. Foto/iNews TV/Taufan Mustafa
A A A
ACEH TIMUR - Seorang anggota polisi dari Satreskoba Polres Aceh Timur, ditemukan tewas bersimbah darah. Anggota polisi tersebut tewas dengan luka tembak di kepala. Jenazah polisi itu, ditemukan tergeletak di dalam kamar pribadinya, Kamis (25/8/2022) sore.



Pertama kali jenazah polisi itu ditemukan oleh rekannya sesama polisi di dalam kamar rumah yang ada di Desa Seunebok Penteut, Kecamatan Peudawa, Kabupaten Aceh Timur. Saat ini Bidpropam Polda Aceh, masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab kematian anggota polisi tersebut.



Tim Inafis Polda Aceh, juga telah melakukan olah TKP, serta mengambil sejumlah sampel untuk diuji di laboratorium forensik Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Langsa. Dalam penyelidikan, tidak ditemukan luka trauma atau memar. Sementara luka tembaknya tembus dari kepala bagian kiri ke bagian kanan.



Kabid Humas Polda Aceh, Kombes Pol Winardy menjelaskan, Polda Aceh telah menurunkan Tim Inafis, dan Bidpropam untuk menyelidiki kasus kematian anggota polisi ini. "Baru dilakukan pemeriksaan bagian luar, nantinya akan dilakukan pemeriksaan bagian dalam, untuk mengetahui penyebab kematian anggota polisi bernama Briptu Wendi tersebut," ujarnya.

Beredar informasi, Briptu Wendi ditemukan tewas di dalam kamar pribadinya, oleh Kasat Reskoba Polres Aceh Timur, sesaat menjelang pelaksanaan operasi narkoba di wilayah hukum Polres Aceh Timur.



Hingga kini polisi masih melakukan penyelidikan terkait kematian anggota polisi ini. Barang bukti yang ditemukan di TKP, antara lain berupa pistol jenis taurus dengan satu proyektil, lima peluru aktif, sejumlah peluru cadangan, serta dompet dan dua unit ponsel korban.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Diduga Over Dosis, Polisi...
Diduga Over Dosis, Polisi Meninggal di Tempat Hiburan Malam Dumai Riau
Kisah Bripka Joko Hadi,...
Kisah Bripka Joko Hadi, Polisi Penggali Kubur Sukarela Selama 23 Tahun bagi Warga Kurang Mampu
Kronologi Polisi Tewas...
Kronologi Polisi Tewas Jadi Korban Tabrak Lari di Cengkareng
Viral Wanita Ngaku Dikejar...
Viral Wanita Ngaku Dikejar Begal, Kapolsek Menteng: Mobilnya Tak Ada Pelat Nomor
2 Polisi di Sumut Terlibat...
2 Polisi di Sumut Terlibat Pemerasan Dana Alokasi Khusus SMK
Kapolda Sumbar: 4 Pelaku...
Kapolda Sumbar: 4 Pelaku Pembacokan Anggota Polisi Ditangkap
2 Orang Tewas Akibat...
2 Orang Tewas Akibat Ledakan di Rumah Anggota Polisi di Mojokerto
Rumah Anggota Polisi...
Rumah Anggota Polisi di Mojokerto Meledak, Warga: Dikira Ban Meletus
Kisah Inspiratif Anggota...
Kisah Inspiratif Anggota Polres Lamongan, 7 Tahun Rawat hingga Sembuhkan ODGJ
Rekomendasi
Cara Mengganti Bahasa...
Cara Mengganti Bahasa di HP Oppo, Jangan Sampai Keliru!
Tarif Trump dan Ilusi...
Tarif Trump dan Ilusi Perlindungan
Yokohama F Marinos vs...
Yokohama F Marinos vs Al Nassr Club di VISION+, Duel Perempat Final AFC Champions League Elite!  
Berita Terkini
Wakil Ketua DPRD Jabar...
Wakil Ketua DPRD Jabar Minta Petugas Program MBG Cianjur Diseleksi Ulang
12 menit yang lalu
Pramono Anung Bakal...
Pramono Anung Bakal Turun Langsung Pantau Pemutihan Ijazah Siswa yang Ditahan Sekolah
16 menit yang lalu
Sowan ke Kiai Tapal...
Sowan ke Kiai Tapal Kuda, Cak Imin Sebut Iman Sukri Bakal Pimpin DPW PKB Bali
1 jam yang lalu
Gelar Retreat untuk...
Gelar Retreat untuk Pejabat Pemprov Jatim di Pusdik Arhanud, Khofifah: Bangun Sinergi OPD
1 jam yang lalu
Muhammadiyah Dukung...
Muhammadiyah Dukung Polres Pelabuhan Tanjung Priok Jaga Kamtibmas dan Giat Keagamaan
2 jam yang lalu
Sowan ke Ponpes Sukorejo,...
Sowan ke Ponpes Sukorejo, Gus Imin Halalbihalal dengan Kiai Azaim dan Nyai Ju
3 jam yang lalu
Infografis
4 Tentara AS Tewas saat...
4 Tentara AS Tewas saat Latihan Tempur di Dekat Sekutu Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved