Perempuan Samarinda Serukan Ganjar Presiden 2024 demi Kemajuan Bangsa

Minggu, 21 Agustus 2022 - 10:43 WIB
loading...
Perempuan Samarinda...
Konsolidasi dukungan Ganjar Presiden 2024 terus digenjot relawan melalui Milenial Light Night Party yang digelar di Lapangan Parkir Mall Samarinda Square, Kota Samarinda, Kalimantan Timur, Sabtu (20/8/2022)
A A A
SAMARINDA - Konsolidasi dukungan untuk aspirasi ' Ganjar Presiden 2024 ' terus digenjot relawan Srikandi Ganjar dengan berbagai cara. Salah satunya melalui 'Milenial Light Night Party' yang digelar di Lapangan Parkir Mall Samarinda Square, Kota Samarinda, Kalimantan Timur, Sabtu (20/8/2022).

Sejumlah kreasi menarik turut ditampilkan; persembahan tari tradisional Dayak, fashion show, hingga pertunjukan DJ membuat ratusan mahasiswa, milenial, aktivis, dan influencer muda dengan riang gembira ambil bagian dalam acara tersebut.

Tak hanya itu, kedatangan mereka ke acara ini memang didasari rasa kedekatan dengan figur Ganjar Pranowo yang gaya kepemimpinannya melekat di hati dan pikiran para 'Srikandi' Kaltim.

Baca juga: Emak-emak Karawang Kagum Figur Ganjar: Dia Mengangkat Derajat Wanita

"Jadi kami memang sekaligus menunjukkan pentingnya sosok kepemimpinan yang nasionalis, patriotik, serta berdaya juang tinggi untuk memperingati hari kemerdekaan. Acara gebyar HUT RI ini dimeriahkan dengan adanya fashion show, accoustic band, live singing, DJ, dan juga zumba fun," ungkap Koordinator Wilayah Srikandi Ganjar Kaltim, Annisa Puspita Sari di lokasi.

Sasa, sapaannya, mengatakan kelayakan Ganjar menjadi presiden dilatarbelakangi oleh figurnya yang bersih, adil, berwibawa, demokratis, serta merangkul kalangan perempuan dan milenial.

Srikandi Ganjar bertekad akan terus memperkenalkan dan mengkonsolidasikan dukungan masyarakat kepada Ganjar Pranowo untuk Presiden pada 2024, demi kemajuan dan kesejahteraan Bangsa.

"Sosok Pak Ganjar itu dikenal sebagai seseorang yang rendah hati, dermawan, jujur serta amanah dalam memimpin. Jadi, gak heran lagi ketika kita mendukung Pak Ganjar untuk Presiden 2024," ucap Sasa.

Sasa menegaskan, pengalaman dalam demokrasi pemerintahan yang lengkap membuat Ganjar mampu memahami kondisi bangsa dan Negara ini dengan baik. Perubahan yang dibawa Ganjar Pranowo antara lain perkembangan desa melalui UU Desa, penurunan angka kemiskinan di Jawa Tengah, pemberdayaan perempuan dan UMKM, dan menekan pernikahan dini dan stunting melalui program 'Jo Kawin Bocah'.

"Kami yakin Pak Ganjar bisa memajukan Bangsa dan Negara. Semoga beliau bisa menjadi pemimpin di tahun 2024, bisa terus mendengarkan suara masyarakat kecil dan membangun Negara lebih maju dan berkembang," tegas Sasa.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Polresta Samarinda Bongkar...
Polresta Samarinda Bongkar Jaringan Narkotika Lintas Provinsi, 4 Tersangka Ditangkap
Bripka Joko Hadi, Polisi...
Bripka Joko Hadi, Polisi Penggali Kubur yang Ditawari Sekolah Perwira Malah Minta Tanah Wakaf Kuburan
Pilkada 2024, DPD Partai...
Pilkada 2024, DPD Partai Perindo Bangka Barat Tegak Lurus Dukung Sukirman-Bong Ming Ming
Para Sineas Ramaikan...
Para Sineas Ramaikan Workshop Festival Film Bulanan di Samarinda
IYD dan Gerbangtara...
IYD dan Gerbangtara Berharap Pemuda Kawal Pembangunan IKN
Kompetisi Qiraat Murottal...
Kompetisi Qira'at Murottal MTQ Nasional Kaltim, Tujukkan Antusiasme Tinggi
36 Negara Pamerkan Keindahan...
36 Negara Pamerkan Keindahan Seni Kaligrafi Dunia di MTQ Nasional ke-30 di Kaltim
41 Daerah Pilkada Lawan...
41 Daerah Pilkada Lawan Kotak Kosong, Ganjar Pranowo: Bisa Saja Menang!
Ini Janji Anggota DPRD...
Ini Janji Anggota DPRD Netty Andrian untuk Partai Perindo di Sitaro
Rekomendasi
Jampidsus Febrie Adriansyah...
Jampidsus Febrie Adriansyah Dilaporkan ke KPK, Pakar Hukum Sebut Bentuk Serangan Balik Koruptor
Wujudkan 1.000 Sarjana...
Wujudkan 1.000 Sarjana Pertanian, 98 Mahasiswa USU Raih Beasiswa JHL Foundation
Bergeser ke Ekonomi...
Bergeser ke Ekonomi Perang, Nilai Kontraktor Senjata Terbesar Jerman Melewati VW
Berita Terkini
Anggota Patwal Pepet...
Anggota Patwal Pepet Pemotor hingga Terperosok di Jalur Puncak Bogor Dicopot
52 menit yang lalu
Petugas Kabel Wi-Fi...
Petugas Kabel Wi-Fi Babak Belur Dikeroyok Anggota Ormas di Depok Gara-gara Tak Memberi Uang
1 jam yang lalu
Korban Tewas Kebakaran...
Korban Tewas Kebakaran Kapal Tanker Ronggolawe dan Tug Boat Bertambah Jadi 3 Orang
1 jam yang lalu
Banjir dan Longsor Terjang...
Banjir dan Longsor Terjang Kota Padangsidimpuan, Satu Orang Tewas
2 jam yang lalu
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
2 jam yang lalu
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
3 jam yang lalu
Infografis
MK Tolak Seluruh Gugatan...
MK Tolak Seluruh Gugatan Pilpres 2024 Ganjar-Mahfud
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved