Capai Target PBB, Camat dan Kades di Luwu Diberi Hadiah

Senin, 13 Juni 2022 - 19:16 WIB
loading...
A A A
Dirinya menjelaskan, guna memudahkan masyarakat dalam pembayaran PBB-P2, mulai tahun ini Bapenda kerjasama Bank Sulselbar Cabang Belopa telah memperluas akses kanal pembayaran online seperti Bukalapak, tokopedia, shopee, Indomaret dan kanal lainnya. "Hal ini di samping memudahkan diharapkan akan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya membayar pajak," jelas Rudi.

Bupati Luwu, Basmin Mattayang, menginstruksikan para camat, lurah dan kepala desa, segera menyalurkannya SPPT PBB-P2 kepada wajib pajak.

"Selanjutnya melakukan monitoring dan evaluasi pelunasannya demi percepatan realisasi tahun 2022 yang akan jatuh tempo pada tanggal 30 November 2022," ujar Basmin Mattayang.



"PBB ini sangat penting sekali buat kita semua, karena PBB ini yang kita pakai untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. Jadi dari rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat, tidak ada untuk kantong pemerintah," lanjutnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Pengadilan Negeri, Andi Adha, Kepala ATR/BPN, Kasi Intel Kejaksaan Negeri Belopa, Jainuardi, Direktur Bank Sulselbar Cabang Luwu Kepala OPD, Camat, Lurah dan Kepala Desa lingkup Pemerintah Kabupaten Luwu.

(agn)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2651 seconds (0.1#10.140)