Pemohon M-Paspor Kembali Tinggi, Bandara Soetta Siapkan 252 Kuota per Hari

Senin, 06 Juni 2022 - 07:43 WIB
loading...
Pemohon M-Paspor Kembali...
Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Bandara Soekarno Hatta memutuskan untuk meningkatkan jumlah kuota permohonan paspor yang dibuat melalui aplikasi M-Paspor. Foto: Ilustrasi/SINDOnews/Dok
A A A
TANGERANG - Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Bandara Soekarno Hatta memutuskan untuk meningkatkan jumlah kuota permohonan paspor yang dibuat melalui aplikasi M-Paspor. Hal ini dilakukan melihat animo masyarakat yang kembali tinggi.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno Hatta Muhammad Tito Andrianto menuturkan hal ini melihat dari perbandingan jumlah Warga Negara Indonesia (WNI) yang pergi keluar negeri.



“Di bulan April 2021 keberangkatan WNI keluar negeri hanya mencapai 28.208, sedangkan dibulan April 2022 jumlah keberangkatan WNI menyentuh angka 182.282,” paparnya dalam keterangan yang diterima MNC Portal, Senin (6/6/2022).

Tito menyebutkan, jumlah kuota permohonan aplikasi M-Paspor saat ini mencapai sebanyak 252. Sehingga dalam seminggu maka kuota yang tersedia adalah 252 x 5 (hari kerja) = 1.260.

Kuota permohonan M-Paspor ini akan berlaku selama Juni 2022. Adapun masyarakat yang memilih mendaftar langsung, loket dibuka setiap hari Jumat untuk kuota satu minggu.

“Kami berharap dengan adanya peningkatan jumlah kuota ini maka antusias masyarakat dalam mengajukan permohonan dapat diakomodir,” paparnya.

Sebagai informasi, aplikasi M-Paspor merupakan salah satu inovasi terkini dari Ditjen Imigrasi dalam mempercepat digitalisasi berkas paspor.

Melalui aplikasi ini masyarakat bisa langsung melakukan upload dokumen persyaratan dan pembayaran, sehingga saat datang ke kantor masyarakat tinggal melakukan wawancara dan verifikasi keaslian berkas.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tak Perlu Cuti Urus...
Tak Perlu Cuti Urus Paspor di Immigration Lounge Ciputra World, Bisa Sabtu-Minggu
Kawal Kedatangan Cristiano...
Kawal Kedatangan Cristiano Ronaldo, Polres Bandara Soetta Siagakan 100 Personel
Tol Sedyatmo Arah Bandara...
Tol Sedyatmo Arah Bandara Soetta Masih Tergenang, Ketinggian Air 40-50 Cm
Hati-hati, Akses ke...
Hati-hati, Akses ke Bandara Soekarno-Hatta Banjir
Jalur Rel Bandara Soetta...
Jalur Rel Bandara Soetta Tergenang Banjir, Perjalanan Kereta Basoetta Hanya Sampai Stasiun Batu Ceper
Capaian Kinerja Kantor...
Capaian Kinerja Kantor Imigrasi Kotabumi Lampung selama 2024 Lebihi Target
Kantor Imigrasi Bekasi...
Kantor Imigrasi Bekasi Raih PNPB Rp80 Miliar selama 2024
Selama 2024, Imigrasi...
Selama 2024, Imigrasi Soekarno-Hatta Layani 16 Juta Pelaku Perjalanan Internasional
Kantor Imigrasi Bogor...
Kantor Imigrasi Bogor Capai PNBP Rp68 Miliar, Paspor Paling Besar
Rekomendasi
Langganan Rekor, Harga...
Langganan Rekor, Harga Emas Hari Ini Tembus Rp1.741.000 per Gram
5 Skenario Timnas Indonesia...
5 Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
5 Potret Pemakaman Barbie...
5 Potret Pemakaman Barbie Hsu yang Penuh Haru, Diiringi Isak Tangis Keluarga
Berita Terkini
Gempa M5,1 Guncang Barat...
Gempa M5,1 Guncang Barat Daya Bone Bolano Sulawesi Selatan
8 menit yang lalu
Angin Puting Beliung...
Angin Puting Beliung Rusak Puluhan Rumah dan Fasilitas Umum di Indramayu
25 menit yang lalu
Banjir Rendam Ribuan...
Banjir Rendam Ribuan Rumah di Muarojambi, 3 Desa Terisolasi
52 menit yang lalu
Wasiat Arya Wiraraja...
Wasiat Arya Wiraraja Picu Pasukan Jayakatwang Kediri Serang Kerajaan Singasari
3 jam yang lalu
Meresahkan! Geng Motor...
Meresahkan! Geng Motor Keroyok Pemuda hingga Tewas di Minimarket
3 jam yang lalu
Gubernur Khofifah Dukung...
Gubernur Khofifah Dukung Usulan KH M Yusuf Hasyim sebagai Pahlawan Nasional
4 jam yang lalu
Infografis
Rusia Aktifkan Kembali...
Rusia Aktifkan Kembali Pesawat Pengintai M-55 Geophysica
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved