Pemudik Mulai Padati Stasiun Malang, Seperti Ini Penampakannya

Rabu, 20 April 2022 - 10:46 WIB
loading...
A A A


Lebih lanjut Luqman Arif mengatakan, tiket perjalanan kereta api yang didiskon untuk keberangkatan dari Malang, di antaranya adalah Kereta Api Gajayana, dan Kereta Api Brawijaya. Promo ini diberikan, karena masih banyak tiket mudik lebaran yang tersedia.

Pemudik Mulai Padati Stasiun Malang, Seperti Ini Penampakannya


Hingga saat ini, tiket kereta api jarak jauh untuk mudik lebaran dari Stasiun Malang, sudah terjual sebanyak 52 persen atau lebih dari 44 ribu tiket. "Melalui diskon ini, diharapkan masyarakat kembali menggunakan moda transportasi kereta api untuk mudik, setelah dua tahun sebelumnya ada larangan mudik lebaran karena pandemi COVID-19," ungkap Luqman Arif.



Sebanyak tujuh perjalanan kereta api jarak jauh disiapkan untuk mudik lebaran dari Stasiun Malang. Sebanyak 85.844 tiket kereta api jarak jauh disiapkan bagi para pemudik, mayoritas untuk tujuan Jakarta, Jember, dan Banyuwangi.
(eyt)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2007 seconds (0.1#10.140)