JIS Rampung, Anies: Kota Global Wajib Miliki Stadion Bertaraf Internasional

Senin, 28 Maret 2022 - 06:25 WIB
loading...
JIS Rampung, Anies:...
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut Jakarta Internasional Stadium (JIS) di Papanggo, Tanjung Priok, segera diresmikan. Foto: YouTube/Tangkapan Layar
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut Jakarta Internasional Stadium (JIS) di Papanggo, Tanjung Priok, segera diresmikan. Keberadaan Stadion JIS akan mendukung Jakarta sebagai kota global.

"Kota ini (Jakarta) adalah kota global dan kita ingin agar fasilitas olahraga, khususnya sepak bola yang ada di Jakarta, adalah fasilitas olahraga bertaraf internasional," kata Anies dalam laman YouTube pribadinya dikutip, Senin (28/3/2022).



JIS digadang-gadang menjadi pengganti sepadan Stadion Lebak Bulus di Jakarta Selatan. Diketahui sejak Stadion Lebak Bulus beralih fungsi menjadi depo MRT.

"Secara kebetulan sejak 2009 waktu itu ada Stadion Lebak Bulus kawasannya digunakan untuk menjadi depo MRT. Karena jadi depo MRT maka tidak bisa digunakan untuk stadion. Stadionnya dibongkar dan sejak itu kita di Jakarta belum memiliki stadion yang representatif," tambahnya.



Anies mengatakan penantian panjang ini akhrnya menemukan ujungnya di bulan September 2019, dimana dimulai groundbreaking pembangunan JIS. Waktu itu direncanakan selesai pada Desember 2021. Namun lantaran pandemi Covid-19, sempat membuat pembangunan JIS terhambat.



"Jadi sebagai proses pembangunan itu relatif cepat 2 tahun 4 bulan. Kemudian kita tahu baru jalan 6 bulan sejak September 2019, Maret 2020 pandemi terjadi dan itu berdampak bagi proses pembangunan, karena sebagian dari logistik-logistik yang harus dikirimkan tidak bisa dikirimkan karena terhambat akibat mobilitas yang terganggu," tandasnya.

Anies menyebut JIS akan segera rampung bulan ini dimana ditargetkan progres pembangunan mencapai 100 persen. "Garis kebijakan yang kita ambil adalah tuntaskan ini dan Insyaallah di Maret 2022 stadion ini akan tuntas 100 persen. Akhirnya 13 tahun penantian menemui ujungnya dan JIS siap untuk menampung warga Jakarta, warga Indonesia, dan warga dunia untuk hadir di tempat ini," tukasnya.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Copot Direktur IT Bank...
Copot Direktur IT Bank DKI, Pramono: Tak Ada Orang yang Kebal Hukum di Jakarta
Pramono Anung Copot...
Pramono Anung Copot Direktur IT Bank DKI Buntut Gangguan Layanan Digital
Pramono Panggil Direksi...
Pramono Panggil Direksi Bank DKI Buntut Gangguan Layanan JakOne Mobile Siang Ini
Ceramah di Masjid Salman...
Ceramah di Masjid Salman ITB, Anies Baswedan Ingatkan Pentingnya Berpikir Kritis demi Indonesia
Ceramah di Masjid UGM...
Ceramah di Masjid UGM Dipadati Ribuan Jemaah, Anies Baswedan Selalu Dinanti
Anies Baswedan Bakal...
Anies Baswedan Bakal Hadiri Deklarasi Gerakan Rakyat di Cilandak
Gebrakan Pramono Mulai...
Gebrakan Pramono Mulai dari Sempurnakan KJP-KJMU hingga Perluasan Akses Transportasi Umum
Mengamati Pergerakan...
Mengamati Pergerakan Mantan-mantan Gubernur Jakarta saat Momen Sertijab Pramono-Rano, di Mana Jokowi?
Bahagia Anies-Ahok Rukun,...
Bahagia Anies-Ahok Rukun, Pramono: Semesta Mendukung, Insyaallah Jakarta Lebih Baik
Rekomendasi
Kronologi Yuke Dewa...
Kronologi Yuke Dewa 19 Diduga Tabrak Anak Kecil di Tasikmalaya, Beri Bantuan Rp10 Juta
5 Film Horor yang Dikutuk...
5 Film Horor yang Dikutuk di Dunia Nyata, Tragis hingga Makan Korban Jiwa
Mantan Pejabat MA Zarof...
Mantan Pejabat MA Zarof Ricar Ditetapkan Tersangka TPPU
Berita Terkini
Klinik Kecantikan Ternama...
Klinik Kecantikan Ternama Buka di PIK Jakut, Hadirkan Perawatan Modern
1 jam yang lalu
Polda Jabar: Hasil Tes...
Polda Jabar: Hasil Tes DNA Alat Kontrasepsi Terbukti Milik Dokter Cabul Priguna
1 jam yang lalu
Gerak Cepat Polres Pelabuhan...
Gerak Cepat Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bantu Keluarga Telantar Pulang ke Depok
2 jam yang lalu
Intip Gaji Petugas PPSU...
Intip Gaji Petugas PPSU Jakarta 2025 yang Mencengangkan
3 jam yang lalu
Tarian Tradisional Bali...
Tarian Tradisional Bali Meriahkan Perayaan Hari Tari Sedunia di Museum Nasional
3 jam yang lalu
Heboh Orang Tua Murid...
Heboh Orang Tua Murid SD di Lebak Bawa Meja dan Kursi dari Rumah ke Sekolah, Bupati Semprot Disdik
4 jam yang lalu
Infografis
Aturan Perjalanan Internasional,...
Aturan Perjalanan Internasional, Wajib Mengantongi Kartu Vaksin
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved