428 Orang Tim Pendamping Keluarga Dikukuhkan untuk Tekan Stunting

Minggu, 27 Maret 2022 - 17:36 WIB
loading...
428 Orang Tim Pendamping Keluarga Dikukuhkan untuk Tekan Stunting
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Palopo, Farid Kasim Judas (FKJ), mengukuhkan Tim Pendamping Keluarga (TPK) Kota Palopo. Foto: Sindonews/Chaeruddin
A A A
PALOPO - Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Palopo, Farid Kasim Judas (FKJ), mengukuhkan Tim Pendamping Keluarga (TPK) Kota Palopo .

Kegiatan yang berlangsung, di Saodenrae Convention Center (SCC), Minggu, (27/03) dengan tema "Bersinergi dan Berkolaborasi Mencegah dan Mengatasi Stunting untuk Mewujudkan Kota Palopo Zero Stunting".



Mewakili Wali Kota Palopo, Farid Kasim Judas , mengatakan sesuai instruksi pemerintah pusat, untuk membantu mencegah stunting maka perlu membentuk Tim Pendamping Keluarga bagi Calon Pengantin. Tim bertujuan dan bekerja mengedukasi dan memberi pemahaman tentang bahaya stunting, yang terjadi di masyarakat.

Berkaitan dengan itu Pemerintah Kota Palopo terus berupaya mencegah, dan fokus dengan target penurunan angka kasus stunting, mewujudkan warga yang sehat mandiri dan produktif.

"Terima kasih dengan adanya tim ini, nantinya dapat membantu pemerintah dalam menyelesaikan fenomena kasus stunting yang masih ada, khususnya di Kota Palopo ," ujarnya.

Dirinya mengatakan, tak lupa juga kepada semua pihak yang bekerja mendukung penyelesaian pencegahan stunting ini, tetap bersemangat dalam menjalankan tugas. "Jika kita bersama masyarakat Kota Palopo yang sehat akan terwujud," lanjutnya.

Farid juga berharap, para pejabat pemerintah, OPD terkait agar lebih peduli, memberikan perhatian terhadap masyarakat, mengedukasi tentang stunting di usia dini, memberikan solusi yang terbaik, bagi warga Kota Palopo, dalam upaya mewujudkan masyarakat sehat.

"Dinas Kesehatan Kota Palopo , para lurah dan camat se-Kota Palopo, terus berkordinasi bekerja sama berupaya mencarikan solusi-solusi yang efektif, untuk menurunkan angka stunting dan mencegahnya bahkan menjadikan zero stunting untuk Kota Palopo," serunya.

Kegiatan dilanjutkan dengan pengukuhan, Sesuai dengan keputusan Walikota Palopo nomor 476/30/SK/DPP&KB/1/2022, telah dikukuhkan Plt.Kepala DPPKB Kota Palopo, Farid Kasim Judas sebanyak 429 Calon Tim Pendamping Keluarga (TPK) Kota Palopo dengan suasana yang hikmat.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1233 seconds (0.1#10.140)