Suami Tabrak Dagangan Istri saat Menggoreng, Kustiana Luka Parah Kena Minyak Panas

Jum'at, 25 Maret 2022 - 06:07 WIB
loading...
Suami Tabrak Dagangan...
Seorang suami di Indramayu tega menabrak dagangan gorengan istrinya hingga minyak panas tumpah ke sekujur tubuh istrinya. Foto: Ilustrasi
A A A
INDRAMAYU - Seorang pria di Indramayu bernama Jono (55) tega mencelakai istrinya Kustiana (50) dengan minyak goreng panas hingga mengalami luka parah di sekujur tubuhnya. Korban pun langsung dilarikan ke RS Bhayangkara Losarang.

“Akibat tersiram minyak goreng panas itu, bagian tangan, punggung depan, dan belakang serta paha korban mengalami luka serius,” kata Kapolres Indramayu, AKBP M Lukman Syarif melalui Kapolsek Losarang, Kompol Mashudi.



Menurut dia, peristiwa nahas itu berawal ketika korban sedang berjualan gorengan di pinggir jalan yang tidak jauh dari kediaman.

“Saat tengah berjualan itu, tiba-tiba suami dari Kustianah datang dari arah depan dan langsung menabrakan sepeda motornya ke etalase yang sedang digunakan oleh Kustianah untuk menggoreng makanan yang hendak ia jual,” kata Kapolsek.



Kompol Mashudi mengungkapkan, minyak goreng panas pun seketika tumpah ke badan Kustianah, ibu rumah tangga itu bahkan langsung dilarikan ke RS Bhayangkara Losarang untuk mendapat perawatan medis.

"Korban sempat menjalani rawat inap selama 4 hari di RS, kondisi kejiwaan suami Kustianah memang secara medis mengalami gangguan akibat depresi," ungkap dia.

Setelah kejadian itu, lanjut Kompol Mashudi, Jono bahkan langsung dibawa ke RSUD Indramayu untuk menjalani pengobatan kejiwaan.

Baca juga: Sadis! Suami Bacok Istri hingga Tewas, Celurit Menancap di Leher


Namun, saat Kapolsek berkunjung ke kediaman korban, Jono sudah kembali ke rumah setelah menjalani perawatan di RSUD Indramayu. Polisi datang menjenguk Kustianah dikediamannya sambil memberikan bantuan sosial, Kamis (24/3/2022).

Pihak korban berharap, agar Jono dapat dilakukan penanganan medis di RS Jiwa karena kondisinya masih belum stabil dan membuat rasa cemas.

“Korban juga khawatir, Jono dapat melakukan tindakan yang mengancam keselamatan korban maupun masyarakat," tandasnya.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
Produsen MinyaKita Ilegal...
Produsen MinyaKita Ilegal di Banten Digerebek, Raup Untung Rp45 Juta Setiap Bulan
Sidak Pasar Kemayoran,...
Sidak Pasar Kemayoran, Satgas Pangan Polda Metro Temukan MinyaKita Tak Sesuai Takaran
Warga Indramayu Jadi...
Warga Indramayu Jadi Korban TPPO Berkedok Pernikahan, Dijanjikan Hidup Enak tapi Malah Sengsara di China
Pimpinan Pesantren Al...
Pimpinan Pesantren Al Zaytun Panji Gumilang Jalani Sidang Kasus Pencucian Uang
Disekap di Myanmar,...
Disekap di Myanmar, Eks Anggota DPRD Indramayu Minta Bantuan Presiden Prabowo
Ribuan Guru Honorer...
Ribuan Guru Honorer di Indramayu Demo Minta Diangkat Jadi PPPK
Demi Judi Online, 2...
Demi Judi Online, 2 Pria di Pangkalpinang Curi Minyak Goreng hingga Gula Pasir
Atasi Kelangkaan, Warga...
Atasi Kelangkaan, Warga Desa Boba di NTT Produksi Minyak Kelapa Mandiri
Rekomendasi
3 Alasan Turki Blokir...
3 Alasan Turki Blokir Kerjasama Militer Israel dengan NATO, Terkait Tindakan Zionis di Gaza
Alex Pereira vs Magomed...
Alex Pereira vs Magomed Ankalaev Jilid 2 Dapat Lampu Hijau dari Presiden UFC
Ifan Seventeen Buka...
Ifan Seventeen Buka Suara usai Penunjukannya sebagai Dirut PT PFN Dipertanyakan
Berita Terkini
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
1 jam yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
1 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
2 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
2 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
3 jam yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
3 jam yang lalu
Infografis
Hamas Pamer Senjata...
Hamas Pamer Senjata Israel saat Tukar Tawanan di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved