Atasi Kelangkaan, Warga Desa Boba di NTT Produksi Minyak Kelapa Mandiri

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 19:45 WIB
loading...
Atasi Kelangkaan, Warga...
Kelangkaan minyak goreng yang sering terjadi membuat kaum ibu di Desa Boba, Golewa Selatan, Ngada, NTT memproduksi minyak goreng dari kelapa secara mandiri. Foto/Ist
A A A
NGADA - Kelangkaan minyak goreng kerap dihadapi masyarakat Ngada, Nusa Tenggara Timur (NTT). Peluang ini ditangkap kaum ibu di Desa Boba, Golewa Selatan, Kabupaten Ngada untuk memproduksi minyak goreng dari kelapa secara mandiri.

"Kami sering kesulitan memperoleh minyak pada bulan Maret hingga Juni. Dengan memproduksi sendiri, kami tidak perlu khawatir lagi," kata Imelda Mange Ketua Kelompok Penerima Bantuan (KPB) Desa Boba, Jumat (12/10/2024).



Upaya ini mendapat dukungan Program Transformasi Ekonomi Kampung Terpadu (TEKAD).

Imelda menceritakan para ibu yang tergabung dalam KPB Desa Boba mengolah minyak kelapa melalui proses tradisional dengan memasak perasan santan kelapa di atas tungku.



Sisa ampas kemudian diperas dengan alat sederhana dari kayu yang dimodifikasi untuk mendapatkan minyak tambahan. Hasil produksi minyak ini lalu dijual kepada warga desa yang membutuhkan minyak goreng untuk kebutuhan sehari-hari.

"Proses produksi dilakukan dua kali seminggu dengan metode tradisional, memanfaatkan ampas kelapa untuk memaksimalkan hasil minyak. Setiap kali produksi, kelompok ini mampu mengolah 40 butir kelapa dan menghasilkan sekitar lima liter minyak yang langsung diserap oleh masyarakat lokal," katanya.



Untuk memperluas kapasitas usaha, KPB telah menerima bantuan demplot dari Program Transformasi Ekonomi Kampung Terpadu (TEKAD) sebesar Rp100 juta. Bantuan dana tersebut digunakan untuk pengadaan bahan baku dan mesin pengolahan minyak.

"Mesin pengolah minyak yang masih dalam proses pengadaan diharapkan bisa meningkatkan produktivitas kelompok dalam waktu dekat," tambahnya.

Imelda berharap, ketika mesin pengolahan minyak telah tersedia, produktivitas kelompoknya dapat meningkat, sehingga seluruh warga Desa Boba bisa terpenuhi kebutuhannya. Ia optimis langkah ini akan memperkuat kemandirian ekonomi desa dan menjadikan perempuan lebih berdaya dalam peran ekonomi serta ketahanan pangan lokal.

"Saya yakin, jika kami lebih maksimal dalam memproduksi, seluruh masyarakat Desa Boba akan terpenuhi kebutuhannya, ujar Imelda.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Produsen MinyaKita Ilegal...
Produsen MinyaKita Ilegal di Banten Digerebek, Raup Untung Rp45 Juta Setiap Bulan
Sidak Pasar Kemayoran,...
Sidak Pasar Kemayoran, Satgas Pangan Polda Metro Temukan MinyaKita Tak Sesuai Takaran
Dapat Bantuan Mesin...
Dapat Bantuan Mesin Modern, Opak Garut Bakal Semakin Dikenal
Demi Judi Online, 2...
Demi Judi Online, 2 Pria di Pangkalpinang Curi Minyak Goreng hingga Gula Pasir
Warga Kampung Oransbari...
Warga Kampung Oransbari Manokwari Selatan Olah Kelapa Jadi VCO
Olahan Minyak Kelapa...
Olahan Minyak Kelapa Murni Jadi Komoditas Unggulan Seram Bagian Barat
Desa Bare III Ngada...
Desa Bare III Ngada Andalkan Ternak Kambing untuk Kembangkan Ekonomi Desa
Minyakita Langka di...
Minyakita Langka di Medan, KPPU Panggil Produsen dan Distributor
Polisi Gerebek Pabrik...
Polisi Gerebek Pabrik Minyak Goreng Curah Ilegal di Malang
Rekomendasi
Piala Dunia Antarklub...
Piala Dunia Antarklub 2025 Janjikan Hadiah Terbesar Sepanjang Sejarah!
Tinjau Posko Pengamanan...
Tinjau Posko Pengamanan Idulfitri, Menko Polkam: Utamakan Pendekatan Humanis
Meta AI Sudah Terintegrasi...
Meta AI Sudah Terintegrasi di WhatsApp, Facebook, dan Instagram, Ini Cara Memakainya!
Berita Terkini
Oknum TNI AL Pelaku...
Oknum TNI AL Pelaku Pembunuhan Wartawati di Bajarbaru Kalsel Terancam Dipecat
1 jam yang lalu
Oknum Anggota TNI AL...
Oknum Anggota TNI AL Pelaku Pembunuhan Wartawati di Banjarbaru Kalsel Ditangkap
3 jam yang lalu
Kodam I BB Tegaskan...
Kodam I BB Tegaskan Usut Laporan Afner Harahap Terkait Kasus Dugaan Perzinahan Praka NM
3 jam yang lalu
Kejati Geledah Kantor...
Kejati Geledah Kantor Penghubung Sultra di Jakarta Terkait Dugaan Korupsi APBD
4 jam yang lalu
JICT Berangkatkan 600...
JICT Berangkatkan 600 Warga Jakut Mudik Gratis ke Surabaya dan Malang
4 jam yang lalu
Kunjungi Rumah Briptu...
Kunjungi Rumah Briptu M Ghalib Korban Penembakan TNI, Kapolri Sampaikan Belasungkawa
5 jam yang lalu
Infografis
50.000 Tentara Israel...
50.000 Tentara Israel Tak Mampu Rebut Satu Desa Pun di Lebanon
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved