Tutup Jalan, Balap Liar di Jalan Pemuda Ganggu Kenyamanan Warga

Senin, 21 Maret 2022 - 10:30 WIB
loading...
Tutup Jalan, Balap Liar...
Aksi balap liar dengan menutup ruas jalan terjadi di Jalan Pemuda, Pulogadung, Jakarta Timur. Foto: Tangkapan layar
A A A
JAKARTA - Aksi balap liar dengan menutup ruas jalan terjadi di Jalan Pemuda, Pulogadung, Jakarta Timur . Dalam video yang beredar, pelaku balap liar memacu kuda besi bak pembalap MotoGP di Sirkuit Mandalika.

Namun, aksi mereka merugikan orang lain. Pasalnya, balap liar dilakukan bukan pada lintasan khusus, melainkan menggunakan jalan arteri sebagai ajang adu kecepatan motor. Dalam narasi beredar di media sosial disebutkan, balap liar terjadi di simpang Arion atau dekat Halte Transjakarta Pemuda-Rawamangun pada Sabtu 19 Maret 2022 dini hari.

Roni pengendara sepeda motor yang sering melintas di Jalan Pemuda mengatakan, ajang balap liar tersebut kerap dilakukan segerombolan remaja.

"Sering banget balapan liar di sini. Mereka selalu menutup jalan kalau balapan, jadi pengendara lain enggak bisa lewat pas mereka main," ujarnya di Jakarta Timur, Senin (21/3/2022).

Roni menyebutkan, ulah remaja pelaku balap liar sangat membahayakan pengguna jalan lainnya. Selain menutup jalan, tak jarang timbul aksi kejahatan di sekitar area lintasan balap liar.

"Jalan kan ditutup sama mereka. Otomatis jadi nunggu. Kadang kalau mau lewat jalan lain juga mikir-mikir takut ada begal. Kalau di sini kan jalan utama," ungkapnya.

Selain menggunakan Jalan Pemuda, lanjut dia, balap liar pun kerap terjadi di wilayah Jalan Pulomas, Kelurahan Kayu Putih.



"Enggak tahu balap liar ini karena memang enggak ada petugas yang bubarin atau bagaimana. Sampai bisa kejadian terus seperti ini mengganggu warga yang aktivitas di malam hari," tuturnya.

Sebagai informasi pada 11 Maret 2022 juga beredar video aksi balap liar sepeda motor di Jalan Pemuda simpang Arion dengan menutup akses jalan yang dilakukan kelompok remaja.

Dalam narasi video viral itu disebutkan kejadian terjadi pada 28 Februari 2022. Namun, keterangan waktu kejadian di medsos tersebut dibantah Kapolsek Pulogadung Kompol David Richardo.

“Awal tahun ini belum ada kejadian seperti di video tersebut. Intinya bukan video tanggal tersebut. Dan adminnya (media sosial) juga hapus, berarti memang enggak benar," kata David, Sabtu 12 Maret 2022.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Salurkan Bantuan ke...
Salurkan Bantuan ke Korban Banjir, Polda Metro Jaya Jamin Keamanan Masyarakat
Tak Terima Ditegur,...
Tak Terima Ditegur, Pelaku Balap Liar Robohkan Pagar Milik Ketua RT di Pasar Rebo
36 RT di Jakarta Masih...
36 RT di Jakarta Masih Terendam Banjir Siang Ini, Titik Terbanyak di Jaksel dan Jaktim
Malam Ini, 31 RT Masih...
Malam Ini, 31 RT Masih Terendam Banjir Luapan Sungai Ciliwung di Jaksel dan Jaktim
5 RT di Jaktim dan Jakbar...
5 RT di Jaktim dan Jakbar Terendam Banjir, Cililitan Mencapai 100 Cm
Pengusaha UMKM di Jaktim...
Pengusaha UMKM di Jaktim Manfaatkan Teknologi untuk Tingkatkan Omzet
Putra Prabowo dan Mantan...
Putra Prabowo dan Mantan Panglima TNI Hadiri Pembukaan Sego Tempong Negoro di Jaktim
Buka di Pulo Gadung,...
Buka di Pulo Gadung, Rumah Makan Ini Padukan Kehangatan Keluarga dan Keramahtamahan
Kantin SMPN 188 Ciracas...
Kantin SMPN 188 Ciracas Terbakar, 8 Unit Damkar Padamkan Api
Rekomendasi
Selain 15 Pos Kementerian/Lembaga,...
Selain 15 Pos Kementerian/Lembaga, Komisi I DPR Pertimbangkan TNI Aktif Bisa Jabat di Badan Perbatasan Nasional
Pasar Mobil Listrik...
Pasar Mobil Listrik Indonesia Memanas: Tembus 10 Persen di 2025?
Wujudkan 1.000 Sarjana...
Wujudkan 1.000 Sarjana Pertanian, 98 Mahasiswa USU Raih Beasiswa JHL Foundation
Berita Terkini
Anggota Patwal Pepet...
Anggota Patwal Pepet Pemotor hingga Terperosok di Jalur Puncak Bogor Dicopot
49 menit yang lalu
Petugas Kabel Wi-Fi...
Petugas Kabel Wi-Fi Babak Belur Dikeroyok Anggota Ormas di Depok Gara-gara Tak Memberi Uang
1 jam yang lalu
Korban Tewas Kebakaran...
Korban Tewas Kebakaran Kapal Tanker Ronggolawe dan Tug Boat Bertambah Jadi 3 Orang
1 jam yang lalu
Banjir dan Longsor Terjang...
Banjir dan Longsor Terjang Kota Padangsidimpuan, Satu Orang Tewas
2 jam yang lalu
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
2 jam yang lalu
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
3 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved