Gembalakan Sapi saat Hujan Deras, Warga Deliserdang Tewas Disambar Petir

Rabu, 02 Maret 2022 - 15:27 WIB
loading...
Gembalakan Sapi saat...
Seorang pengembala sapi tewas disambar petir saat mengembalakan sapinya.Foto/ist
A A A
DELISERDANG - Seorang pengembala sapi tewas di areal perkebunan kelapa sawit milik PTPN II di Dusun I, Desa Klumpang Kebun, Kecamatan Hamparan Perak, Deliserdang, Sumatera Utara. Dia diduga tewas akibat tersambar petir saat tengah mengembalakan sapi milik majikannya.

Informasi yang dihimpun, korban adalah Bayu Pamungkas (19), warga Dusun 2 B, Tanjung Selamat, Kecamatan Sunggal, Deliserdang. Mayat Bayu pertama kali ditemukan oleh Sukdev, anak majikannya pada Senin, 28 Februari 2022 sore kemarin.

Sukdev awalnya hendak mencari Bayu karena melihat sapi-sapi milik orangtuanya dibiarkan tanpa penjagaan. Saat melakukan pencarian dia menemukan jasad Bayu tergeletak di tanah dengan kondisi dada yang menghitam.

Baca juga: Beredar Kabar Setnov dan Nurhadi Ribut di Lapas Sukamiskin, Ini Penjelasan Kalapas

Kapolsek Hamparan Perak, Kompol Edward Simamora, saat dikonfirmasi membenarkan adanya penemuan mayat korban.

"Dari keterangan saksi-saksi yang kita periksa, diketahui bahwa korban menggembalakan sapi saat hujan turun. Dia diduga tewas setelah disambar petir. Mayatnya ditemukan tak lama setelah hujan berhenti. Yang menemukan anak majikannya," kata Kompol Edward, Rabu (2/3/2022).

Edward menyebutkan, dari hasil pemeriksaan pihaknya tidak menemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Hanya ada luka lebam menghitam yang diduga akibat sambaran petir.

Polisi pun tidak melanjutkan penyelidikan atas insiden itu atas permintaan keluarga korban. "Keluarga meminta pada pihak Kepolisian agar jenazah tidak dioutopsi. Mereka sudah membuat pernyataan tidak akan menuntut atas kematian ini di kemudian hari," tandasnya.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Peduli Sesama, Partai...
Peduli Sesama, Partai Perindo Sumba Barat Daya Ringankan Beban Keluarga Korban Sambaran Petir
Petani Bojonegoro Tewas...
Petani Bojonegoro Tewas Tersambar Petir di Sawah
Polisi Ditembak Warga...
Polisi Ditembak Warga saat Tangkap Bandar Narkoba di Deliserdang
Ini Tampang Pengeroyok...
Ini Tampang Pengeroyok Anggota TNI di Deliserdang, Berdalih Khilaf
Tragis! Dua Petani Wanita...
Tragis! Dua Petani Wanita di Sumenep Tewas Tersambar Petir saat Bekerja di Sawah
Petani di Sampang Tewas...
Petani di Sampang Tewas Disambar Petir saat Menanam Padi di Sawah
Polisi Tepis Kabar Warga...
Polisi Tepis Kabar Warga Deliserdang Tewas di Tahanan tapi Akui Ada Kekerasan saat Penangkapan
Warga Deliserdang Meninggal...
Warga Deliserdang Meninggal Dunia usai Ditangkap Polisi, Mukanya Lebam
Tragis! Tembok SPBU...
Tragis! Tembok SPBU di Deliserdang Roboh, 2 Orang Tewas Tertimpa
Rekomendasi
Arus Balik Lebaran,...
Arus Balik Lebaran, 389.000 Kendaraan Kembali ke Jakarta via GT Cikampek Utama
Penampakan Malioboro...
Penampakan Malioboro Diserbu Wisatawan saat Libur Lebaran, Pejalan Kaki Sulit Melangkah
Prabowo Bertemu 7 Jurnalis,...
Prabowo Bertemu 7 Jurnalis, Apa yang Dibicarakan?
Berita Terkini
Suporter Persija Dicegat...
Suporter Persija Dicegat Datang ke Stadion Gelora Bangkalan, 6 Bus Dipaksa Putar Balik
4 jam yang lalu
Ribuan Pemudik Motor...
Ribuan Pemudik Motor Terjebak Macet 10 Km di Jalur Arteri Karawang
5 jam yang lalu
Hujan Deras, 7 RT di...
Hujan Deras, 7 RT di Jakarta Terendam Banjir
6 jam yang lalu
Malam Puncak Arus Balik,...
Malam Puncak Arus Balik, Pantura Cirebon Macet Parah
6 jam yang lalu
Lucky Hakim Liburan...
Lucky Hakim Liburan ke Jepang, Dedi Mulyadi: Kalau ke Sana Lagi, Bilang Dulu Yah
7 jam yang lalu
Dituduh Masuk Rumah...
Dituduh Masuk Rumah Kades Tanpa Izin, Remaja Ditabrak Motor lalu Ditelanjangi Keliling Kampung
7 jam yang lalu
Infografis
Tips Sehat supaya Asam...
Tips Sehat supaya Asam Urat Tidak Ganggu saat Mudik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved