Penganut Konghucu Majalengka Rayakan Imlek dengan Sederhana dan Khidmat
loading...
A
A
A
MAJALENGKA - Perayaan Imlek 2022 di Klenteng Hok Tek Tjens Sin Jatiwangi, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat berjalan khidmat. Di tengah masih terjadinya pandemi COVID-19, warga Khonghucu tetap antusias melakukan ibadah.
Pantauan MPI di Klenteng Hok Tek Tjens Sin Jatiwangi, ummat Konghucu tampak datang bersama anggota keluarga. Di klenteng ini, kegiatan peribadatan berlangsung sejak Selasa (31/1/2022) malam.
Baca juga: Kuras Harta Ibu Kos Rp200 Juta, Pasangan Kekasih di Makassar Diringkus Polisi
Pengelola Klenteng Hok Tek Tjens Sin Jatiwangi Toin mengatakan, peribadatan di Kelenteng tersebut sudah dimulai sejak Kamis malam. Namun, pihaknya masih membuka kesempatan kepada warga Konghucu untuk melakukan ibadat pada Selasa siang ini.
"Lumayan ramainya tadi malam, sekalian penyalaan lilin. Tapi sekarang juga masih ada yang datang," kata dia.
Dijelaskan Toin, ummat yang beribadat di Kelenteng tersebut tidak hanya dari warga lokal saja. Beberapa di antaranya juga datang dari daerah. Mereka sebagian besar datang pada Senin malam tadi. "Yang paling banyak itu, teman-teman dari Kalimantan yang ada di sini. Mereka tiap taun beribadat di sini," jelas dia.
"Tahun lalu mah internal aja, karena Covid lagi tinggi. Tahun ini mulai ada juga dari luar. Kami tetap melaksanakan Prokes. Di luar ada tempat cuci tangan, Jamaat pun mengenakan masker," lanjut dia.
Pantauan MPI di Klenteng Hok Tek Tjens Sin Jatiwangi, ummat Konghucu tampak datang bersama anggota keluarga. Di klenteng ini, kegiatan peribadatan berlangsung sejak Selasa (31/1/2022) malam.
Baca juga: Kuras Harta Ibu Kos Rp200 Juta, Pasangan Kekasih di Makassar Diringkus Polisi
Pengelola Klenteng Hok Tek Tjens Sin Jatiwangi Toin mengatakan, peribadatan di Kelenteng tersebut sudah dimulai sejak Kamis malam. Namun, pihaknya masih membuka kesempatan kepada warga Konghucu untuk melakukan ibadat pada Selasa siang ini.
"Lumayan ramainya tadi malam, sekalian penyalaan lilin. Tapi sekarang juga masih ada yang datang," kata dia.
Dijelaskan Toin, ummat yang beribadat di Kelenteng tersebut tidak hanya dari warga lokal saja. Beberapa di antaranya juga datang dari daerah. Mereka sebagian besar datang pada Senin malam tadi. "Yang paling banyak itu, teman-teman dari Kalimantan yang ada di sini. Mereka tiap taun beribadat di sini," jelas dia.
"Tahun lalu mah internal aja, karena Covid lagi tinggi. Tahun ini mulai ada juga dari luar. Kami tetap melaksanakan Prokes. Di luar ada tempat cuci tangan, Jamaat pun mengenakan masker," lanjut dia.
(msd)