Gaji dan Tunjangan DPRD Rp26,42 Miliar, Wagub Ariza: Bisa Dipangkas

Jum'at, 07 Januari 2022 - 13:25 WIB
loading...
Gaji dan Tunjangan DPRD...
Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Fatria. Foto/Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyebut adanya peluang untuk memangkas kenaikan gaji dan tunjangan anggota DPRD DKI senilai Rp26,42 miliar. Hal tersebut tentunya didasarkan pada evaluasi dari Kementerian Dalam Negeri.

”Bisa saja nanti kalo Kemendagri keberatan ada dasarnya tentu harus dirasionalisasikan,” ujar Ariza di Balai Kota Jakarta, Kamis (6/1/2022) malam.

Ariza menjelaskan, bahwa kenaikan gaji dan tunjangan telah melewati proses dan pembahasan saat rapat anggaran antara Pemprov DKI dan DPRD DKI. Menurutnya, hal terpenting kenaikan tersebut berdasarkan aturan hingga kemampuan anggaran.

”Jadi sekali lagi soal kenaikan tunjangan kami hormati, kami hargai dan nanti akan dilakukan evaluasi bersama termasuk sudah ada evaluasi masukan dari Kemendagri,” kata Ariza.

”Teman-teman dewan sangat paham sangat mengerti sangat realistis kita boleh mengupayakan ada peningkatan yang wajar, yang rasional, yang realistis, tapi semuanya berpulang pada aturan dan ketentuan dan nanti kita akan dengarkan pendapat dari Kemendagri,” tambahnya.

Adapun Gaji dan tunjangan DPRD DKI Jakarta pada tahun ini mengalami kenaikan cukup besar. Anggaran yang digelontorkan sebesar Rp177,3 miliar. Jumlah ini mengalami peningkatan Rp26,4 miliar dibandingkan pada 2021 sebesar Rp150,9 miliar.

Hal itu berdasarkan Surat Keputusan Kementerian Dalam Negeri tentang Evaluasi Rancangan Perda APBD DKI Jakarta Tahun 2022 dan Rancangan Peraturan Gubernur DKI Jakarta tentang Penjabaran APBD 2021.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pemkot Tangsel Masuk...
Pemkot Tangsel Masuk 10 Besar Kota Berkinerja Terbaik Nasional 2024 dari Kemendagri
Aktivis Jakarta Bahas...
Aktivis Jakarta Bahas 100 Hari Kerja Pramono-Doel, Ini Hasilnya
Tinjau Banjir Pakai...
Tinjau Banjir Pakai Perahu Karet Dikritik Netizen, Rano Karno Angkat Bicara
Kepala BSKDN Dorong...
Kepala BSKDN Dorong Kabupaten Klaten Rancang Budaya Inovasi
Jelang Ramadan, Warga...
Jelang Ramadan, Warga Tak Mampu di Ciputat Terima Paket Sembako
Dikunjungi Wagub Rano,...
Dikunjungi Wagub Rano, Dharma Jaya Siap Jaga Pangan pada Ramadan
Pengerukan Sedimentasi...
Pengerukan Sedimentasi Sungai di Jakarta hingga Agustus, Puasa Tetap Kerja
Begini Suasana di Akmil...
Begini Suasana di Akmil Magelang, Jawa Tengah Jelang Retreat Kepala Daerah
Bupati dan Wakil Bupati...
Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Kotabaru Lakukan Medical Check Up di Kemendagri
Rekomendasi
Purnawirawan TNI Minta...
Purnawirawan TNI Minta Wapres Diganti, Golkar: Hingga saat Ini Gibran Tak Ada Pelanggaran
Regenerasi Petani Kementan...
Regenerasi Petani Kementan Dipuji IFAD, Siap Ditularkan ke Negara Lain
Prabowo Hadiri Townhall...
Prabowo Hadiri Townhall Meeting Danantara Bersama BUMN, Ini yang Dibahas
Berita Terkini
Memasuki Usia 50 Tahun,...
Memasuki Usia 50 Tahun, RSI AYani Tingkatkan Daya Saing Inovasi
1 jam yang lalu
Hormati Budaya Betawi,...
Hormati Budaya Betawi, Pramono: Patung MH Thamrin Dipindahkan Menghadap Monas
1 jam yang lalu
Tinjauan ke Subang,...
Tinjauan ke Subang, Senior IFAD Akui Keberhasilan Program YESS Kementan
2 jam yang lalu
Kisah Sawerigading,...
Kisah Sawerigading, Putra Raja Luwu yang Jatuh Hati dan Ingin Nikahi Adik Kembarnya
2 jam yang lalu
Kekuasaan Kerajaan Majapahit...
Kekuasaan Kerajaan Majapahit Terbelah Dua Sebelum Sumpah Palapa Gajah Mada
2 jam yang lalu
Halalbihalal Pesantren...
Halalbihalal Pesantren Salafiyah Kaffah se-Jateng dan DIY, Ethos Salurkan Ekor 5 Sapi
3 jam yang lalu
Infografis
Manfaat Susu untuk Sendi...
Manfaat Susu untuk Sendi dan Tulang yang Sering Diabaikan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved