Kasus Penganiayaan Eks Sopir Grab dengan Penumpang Wanita Berakhir Damai

Sabtu, 01 Januari 2022 - 13:42 WIB
loading...
Kasus Penganiayaan Eks...
Kasus penganiayaan terhadap wanita muda berinisial NT yang dilakukan eks driver Grab, GJ berakhir dengan damai.Foto/Istimewa/Dok
A A A
JAKARTA - Kasus penganiayaan terhadap wanita muda berinisial NT yang dilakukan eks driver Grab, GJ berakhir dengan damai. Keributan antara penumpang dengan sopir taksi online ini berujung saling lapor ke pihak kepolisian.

"GJ (47) dan NT (25) telah berdamai pada Jumat, 31 Desember 2021," ungkap kuasa hukum GJ, Siprianus Edi Hardum saat dihubungi MNC Portal Indonesia, Sabtu (1/1/2022). Siprianus pun membeberkan beberapa poin kesepakan antara GJ dan NT.

Berikut kesepakan mereka diantaranya; NT dan GJ saling mengakui kesalahan dan saling memaafkan. Selanjutnya, NT mencabut laporannya di Polsek Tambora atas GJ dengan dugaan penganiayaan.

Karena itu sejak semalam GJ bisa kembali ke rumahnya dan merayakan malam Tahun Baru bersama keluarga. Baca: Sopir Taksi Online Laporkan Balik Penumpang Cantik yang Muntahi Mobilnya

Dia melanjutkan, GJ juga telah mencabut laporannya di Polres Jakarta Barat atas NT dkk dengan dugaan pengeroyakan. NT dan GJ saling berjanji untuk tidak melakukan gugatan dan tuntutan secara hukum.

"Dengan berdamainya mereka, maka saya sebagai Koordinator Kuasa Hukum GJ mengucapkan terima kasih kepada Kapolsek Tambora dan Polres Jakarta Barat dan jajarannya. Penyelesaian seperti ini merupakan penyelesaian hukum dengan system restorative justice," ucapnya.

Diberitakan sebelumnya, pihak Grab Indonesia menyesalkan kejadian penganiayaan yang dilakukan oleh mitranya kepada penumpang berinisial NT (25) di kawasan Tambora, Jakarta Barat. Saat ini akun sang sopir sudah dibekukan.

”Grab turut prihatin dan sangat menyesalkan terjadinya insiden ini. Laporan ini tengah ditindaklanjuti oleh tim kami di mana akun mitra pengemudi terlapor sudah dibekukan,” kata Humas Grab Indonesia Dewi Nuraini, Jumat, 24 Desember 2021 lalu.
(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Biadab! Perempuan di...
Biadab! Perempuan di Kendari Banting Bayi 6 Bulan, Rekam dan Dikirim ke Ibu Balita
Kisah Pilu Pemuda Bekasi,...
Kisah Pilu Pemuda Bekasi, Tewas usai Disiksa saat Bekerja Scamming di Kamboja
Ini Tampang Penganiaya...
Ini Tampang Penganiaya Satpam di Bekasi hingga Kejang-kejang
Soroti Penganiayaan...
Soroti Penganiayaan 2 Balita di Jakut, Sahroni Minta Korban Dapat Layanan Trauma Healing
Kejam! 2 Balita di Penjaringan...
Kejam! 2 Balita di Penjaringan Penuh Luka Akibat Disekap dan Disiksa Pacar Ibunya
Dituduh Masuk Rumah...
Dituduh Masuk Rumah Kades Tanpa Izin, Remaja Ditabrak Motor lalu Ditelanjangi Keliling Kampung
Parah! Keluarga Pasien...
Parah! Keluarga Pasien Diduga Aniaya Satpam Rumah Sakit hingga Muntah Darah dan Kejang-kejang
PT MTF Sesalkan Insiden...
PT MTF Sesalkan Insiden Pengeroyokan yang Dialami Karyawan MPP di Kendari
Tukang Parkir Tewas...
Tukang Parkir Tewas Dianiaya di Minimarket Cimaung Bandung, 1 Anggota Geng Motor Ditangkap
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron 'Kau Ditakdirkan Untukku' Eps 16: Kepindahan Alya dan Devan
Dokumen CIA 1993 Prediksi...
Dokumen CIA 1993 Prediksi Siapa Pemenang dalam Perang India dan Pakistan
Profil Gurun Arisastra,...
Profil Gurun Arisastra, Kuasa Hukum Menteri Agama yang Pernah Laporkan Dinar Candy
Berita Terkini
Bank Jatim Gelar Aksi...
Bank Jatim Gelar Aksi Kemanusiaan Donor Darah
14 menit yang lalu
Hari Bumi Sedunia, Pramono...
Hari Bumi Sedunia, Pramono Ajak Warga Matikan Lampu Satu Jam Malam Nanti
1 jam yang lalu
Dokter Terduga Pelaku...
Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang Diperiksa Polisi Pekan Depan
2 jam yang lalu
Polisi Olah TKP di Tempat...
Polisi Olah TKP di Tempat Terakhir Hilangnya Iptu Tomi Samuel Marbun
2 jam yang lalu
Adies Kadir Rekomendasikan...
Adies Kadir Rekomendasikan Peningkatan Status Kantor Imigrasi Kelas I TPI Balikpapan
2 jam yang lalu
2 Bandar Narkoba Kabur,...
2 Bandar Narkoba Kabur, Polres Pamekasan Janjikan Hadiah Rp10 Juta bagi Informan
4 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Islam dengan...
5 Negara Islam dengan Kekuatan Militer Terkuat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved