Mendagri Meminta Jabar Masukkan Program Pemulihan Ekonomi di RKPD

Kamis, 23 April 2020 - 08:00 WIB
loading...
Mendagri Meminta Jabar...
FOTO/SINDOnews/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) meminta Pemprov Jawa Barat (Jabar) memasukan pemulihan ekonomi pada Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) untuk 2021.

Meskipun ada desentralisasi, menurut Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, antara pemerintah pusat dan daerah (pemda) tetap berada dalam satu sistem negara. Pemda perlu mengakomodasi kebijakan-kebijakan strategis nasional.

Sementara itu, pemerintah provinsi (pemprov) juga harus mengakomodasi masukan dari pemerintah kabupaten dan kota. “Jadi, berlaku mekanisme top down dan bottom up,” ujar Tito dalam keterangan tertulis yang diterima SINDONews, Kamis (23/4/2020).

Namanya musyawarah, tentu membuka ruang saling memberikan masukan untuk RKPD. Masukan-masukan itu diselaraskan dengan karakteristik daerah masing-masing. Pusat, kata Tito, memberikan kebijakan strategis nasional dan provinsi menerima pengajuan usulan program dan kegiatan dari daerah. (Baca juga: Terapkan PSBB, Khofifah Tak Larang Warga Jualan Takjil Buka Puasa)

“Untuk diakomdasi dan diselaraskan dengan kepentingan lokal. Karakteristik yang berbeda-beda di tiap wilayah harus diakomodasi oleh pemerintahan di atasnya baik provinsi maupun tingkat pusat,” tutur mantan kapolri itu.

Tito secara terbuka menyatakan dalam musyawarah ada negosiasi dan tawar-menawar. Biasanya, pusat maunya apa dan daerah apa. Pembahasan dan perbedaan itu nantinya akan menemukan titik temu.

Namun, Tito menekankan RKPD harus berdasarkan lim program prioritas nasional Presiden Joko Widodo (Jokowi). Jabar juga diminta memperhatikan pembangunan sumber daya manusia (SDM), pembangunan infrastruktur, penyederahaan birokrasi dan regulasi, dan transformasi ekonomi.

Juga sinkronisasi dan harmonisasi program pusat yang menyesuaikan dengan kondisi pandemin COVID-19.
Sebelum ada pandemi, Jabar mengusung RKPD yang mendepankan peningkatan industri dan investasi, serta pengembangan pariwisata.

Itu semua wajib didukung SDM dan infrastruktur yang berkualitas. “Peningkatan daya saing daerah tetap, tapi ditambahi dengan pemulihan ekonomi dan tema peningkatan kesehatan masyarakat. Ini setelah adanya COVID-19,” ujarnya.
(nbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Dedi Mulyadi Ingin Jalur...
Dedi Mulyadi Ingin Jalur KA Bandung-Ciwidey Direaktivasi, Warga Resah
Pemprov Jabar Siap Lawan...
Pemprov Jabar Siap Lawan Putusan PTUN dalam Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
Garda Satu Apresiasi...
Garda Satu Apresiasi Kebijakan Dedi Mulyadi Hapus Tunggakan Pajak Kendaraan
Cegah Kemacetan, Pemprov...
Cegah Kemacetan, Pemprov Jabar Gelar Modifikasi Cuaca selama Mudik Lebaran 2025
Dedi Mulyadi Mau Bangun...
Dedi Mulyadi Mau Bangun 1.000 Rumah Panggung untuk Solusi Banjir di Bekasi, Rp40 Miliar Disiapkan
Dedi Mulyadi Angkat...
Dedi Mulyadi Angkat Susi Pudjiastuti Jadi Tenaga Ahli Tak Digaji, Kok Bisa?
Dedi Mulyadi Ungkap...
Dedi Mulyadi Ungkap Total Belanja Tak Penting di Pemprov Jabar Sebesar Rp5 Triliun
Dedi Mulyadi Kaget Jabar...
Dedi Mulyadi Kaget Jabar Punya Utang Rp3,4 Triliun, Sebagian untuk Bangun Masjid Al-Jabbar
Daftar 27 Kabupaten...
Daftar 27 Kabupaten dan Kota di Jawa Barat, Lengkap dengan Luas Wilayah hingga Julukan
Rekomendasi
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
KemenPPPA-Kowani Pecahkan...
KemenPPPA-Kowani Pecahkan Rekor MURI pada Perayaan Hari Kartini 2025
Dunia Berduka, Lonceng...
Dunia Berduka, Lonceng Gereja-gereja Berdentang untuk Paus Fransiskus
Berita Terkini
Tak Terbukti Curang,...
Tak Terbukti Curang, Tia Rahmania Dapat Dukungan Warga Dapil Banten 1
5 jam yang lalu
Praktisi Hukum: Surat...
Praktisi Hukum: Surat Edaran Gubernur Tak Bisa Dijadikan Acuan Hukum
6 jam yang lalu
Anggota DPRD Dilecehkan,...
Anggota DPRD Dilecehkan, Ratusan Kader Gerinda di Banggai Desak Pelaku Persekusi Diadili
6 jam yang lalu
Kapolres Depok Ungkap...
Kapolres Depok Ungkap Dalang Pembakaran Mobil Polisi Tak Kooperatif saat Diperiksa
8 jam yang lalu
Kronologi Pembakaran...
Kronologi Pembakaran Mobil Polisi oleh Warga di Depok
9 jam yang lalu
Pemprov Jakarta Bakal...
Pemprov Jakarta Bakal Kirim 150 Pelajar untuk Kuliah di Universiti Kuala Lumpur
9 jam yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved