Mobil Tertimpa Pohon Tumbang di Depan DPRD Bandung Barat, Begini Kondisinya

Sabtu, 06 November 2021 - 15:17 WIB
loading...
Mobil Tertimpa Pohon Tumbang di Depan DPRD Bandung Barat, Begini Kondisinya
Mobil Toyota Kijang tertimpa pohon tumbang di depan kantor DPRD KBB ketika sedang melintas pada saat hujan deras disertai angin kencang. Foto/Ist
A A A
BANDUNG BARAT - Hujan deras yang disertai angin kencang mengakibatkan sebatang pohon yang berada di depan kantor DPRD Kabupaten Bandung Barat (KBB) di Jalan Raya Padalarang tumbang, Sabtu (6/11/2021) siang.

Akibat kejadian tersebut sejumlah kendaraan tertimpa pohon yang tumbang ke arah jalan raya. Namun, yang paling mengalami kerusakan parah adalah mobil Toyota Kijang dengan nomor polisi B 2569 AZ.



Mobil yang sedang melaju dari arah Kota Baru Parahyangan menuju Tagog Padalarang tersebut tertimpa batang pohon berdiameter sekitar 20 centimeter tersebut, tepat di bagian tengah.

Akibatnya mobil mengalami kerusakan di bagian atap dan kaca samping bagian belakang pecah. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun para penumpang yang ada di dalam kendaraan sempat kaget saat mobil tertimpa batang pohon.

"Kejadiannya tadi pas hujan besar dan disertai angin yang cukup kencang, mobil itu meluncur dari timur ke barat dan tertimpa tepat di depan kantor dewan," terang warga sekitar, Bob Sofian saat dikonfirmasi.



Dia mengungkapkan, tumbangnya pohon itu disinyalir karena akarnya yang tidak kuat menancap di tanah. Pasalnya sebagian akar pohon tersebut ada yang tergerus dan tercabik-cabik proyek gorong-gorong yang sedang digali di pinggirnya.

Sehingga ketika hujan disertai angin kencang, pohon itu akhirnya tumbang ke tengah jalan. Pas kejadian sebenarnya ada beberapa kendaraan yang tertimpa, salah satunya truk fuso. Namun, karena berada di lajur tengah truk itu hanya tertimpa ranting-ranting pohon.

Sementara mobil Toyota Kijang berada di lajur pinggir tertimpa batang pohon langsung di bagian atapnya. Akibat kejadian arus lalu lintas dari timur menuju Tagog Padalarang macet total karena kendaraan tidak bisa lewat tertutup kendaraan.

"Tadi pas hujan sempat macet parah karena dua lajur jalan tertutup kendaraan yang tertimpa pohon. Baru setelah mobil truk dievakuasi, kendaraan mulai bisa melintas," pungkasnya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2476 seconds (0.1#10.140)
pixels