Pererat Silaturahmi, Pangdam XIII/Merdeka Bertemu Ketua MUI Sulut

Rabu, 03 November 2021 - 06:54 WIB
loading...
Pererat Silaturahmi,...
Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XIII Merdeka Mayjen TNI Wanti WF Mamahit melaksanakan tatap muka dengan Ketua dan Pengurus MUI Provinsi Sulawesi Utara. Foto SINDOnews
A A A
MANADO - Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XIII Merdeka Mayjen TNI Wanti WF Mamahit melaksanakan tatap muka dengan Ketua dan Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) di kantor MUI Sulut, Selasa (2/11/2021)

"Kunjungan ini dalam rangka mempererat tali silahturahmi dengan para tokoh agama dan sebagai bentuk pembinaan kesiapan operasional atas segenap jajaran komando dan pembinaan teritorial di wilayah yang meliputi tiga provinsi yaitu, Provinsi Sulut, Gorontalo dan Sulteng," kata Pangdam.

Selain itu pula, kunjungan itu ka sebagai pembinaan teritorial yang merupakan fungsi utama TNI AD yang dijabarkan melalui kegiatan pemberdayaan wilayah. "Selain itu menjaga komunikasi dengan seluruh elemen masyarakat sangat penting demi terjalinnya sinergitas, kehidupan sosial yang kondusif dan seimbang," ujar Pangdam

Dalam kunjungan tersebut, selain memperkenalkan diri, Pangdam juga mengajak ulama (tokoh agama) dan semua komponen bangsa lainnya untuk bersama-sama TNI dan Polri menjaga stabilitas keamanan untuk mendukung pembangunan nasional khususnya di Sulut.

Ketua MUI Provinsi Sulut KH Abdul Wahab Abdul Gafur menyambut baik kedatangan Pangdam XIII/Merdeka dan berterima kasih karena telah menyempatkan waktu di sela-sela kesibukan untuk berkunjung ke Kantor MUI Sulut.

"Dalam hal menjaga keamanan di wilayah Sulut ini kami selaku tokoh agama selalu berkoordinasi antara satu dengan yang lain dan kami selalu memberikan informasi kepada pihak TNI maupun Polri apabila ada hal-hal yang akan mengganggu stabilitas keamanan dan ketertiban di Sulut," tutur Ketua MUI Sulut.

Dalam kunjungan ini Pangdam XIII/Merdeka didampingi Asisten Intel Kasdam XIII/Merdeka Kolonel Inf Kapti, Asisten Teritorial Kasdam XIII/Merdeka Kolonel Inf Idris, Wakabintal Kodam XIII/Merdeka Letkol Inf Juberth Nixon Purnama dan disambut langsung oleh Ketua Umum MUI Sulut KH Abdul Wahab Abdul Gafur bersama para pengurus MUI Sulut.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Warga 2 Desa Bentrok...
Warga 2 Desa Bentrok di Maluku Tengah, Kapolri dan Panglima TNI Diminta Bentuk Satgas Pengamanan
Kisah Panglima ABRI...
Kisah Panglima ABRI Jenderal M Jusuf Dievakuasi ke Panser oleh Brimob karena Serangan Pemberontak
Silaturahmi Pitra Romadoni...
Silaturahmi Pitra Romadoni Nasution ke Wabup Padang Lawas Ahmad Fauzan Nasution, Bahas Apa?
Kunjungi Rumah Briptu...
Kunjungi Rumah Briptu M Ghalib Korban Penembakan TNI, Kapolri Sampaikan Belasungkawa
Habib Syakur Ali Mahdi...
Habib Syakur Ali Mahdi Minta Panglima TNI Turun Tangan Kasus Penembakan 3 Polisi
Garda Satu Gelar Silaturahmi...
Garda Satu Gelar Silaturahmi Konsolidasi di Pamekasan
Pererat Silaturahmi,...
Pererat Silaturahmi, Kapolres Dumai Salat Tarawih Bersama Masyarakat
Panglima TNI Jenderal...
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Resmikan Masjid Baret TNI di Pangandaran
3 Perwira Tinggi TNI...
3 Perwira Tinggi TNI AD Dipindah ke Daerah pada Mutasi 31 Januari 2025, Siapa Sosoknya?
Rekomendasi
Eks Penyidik KPK Anggap...
Eks Penyidik KPK Anggap Febri Diansyah Tak Bisa Dampingi Hasto di Persidangan
Drama 9 Pemain! Uzbekistan...
Drama 9 Pemain! Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025 usai Gunduli Arab Saudi 2-0
Kekalahan Islam Makhachev...
Kekalahan Islam Makhachev yang Menodai Rekor Tak Terkalahkan
Berita Terkini
Tenaga Ahli Anggota...
Tenaga Ahli Anggota DPRD Jakarta Dilaporkan ke Polisi terkait Dugaan Pelecehan Seksual
10 menit yang lalu
Pertama di Indonesia,...
Pertama di Indonesia, Kota Jambi Siap Gelar Pemilihan Ketua RT Serentak
5 jam yang lalu
Pemerintah Siapkan Pangkal...
Pemerintah Siapkan Pangkal Pinang Jadi Tempat Penampungan Warga Gaza
7 jam yang lalu
Hendak Panjat Tebing,...
Hendak Panjat Tebing, Mahasiswi di Bogor Tewas Tertimpa Runtuhan Batu
7 jam yang lalu
Kerusahan Antarpeguruan...
Kerusahan Antarpeguruan Silat Pecah, Magetan Mencekam
8 jam yang lalu
Kecelakaan Mobil vs...
Kecelakaan Mobil vs Truk Tangki di Mojokerto: Ibu Hamil Alami Patah Kaki, Evakuasi Berlangsung Dramatis
9 jam yang lalu
Infografis
Cara Cek Halal MUI Online,...
Cara Cek Halal MUI Online, Jamin Kehalalan Makanan di Restoran Kesayanganmu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved