Pemprov Sumut Optimis Menang Melawan Covid-19

Selasa, 02 Juni 2020 - 06:37 WIB
loading...
Pemprov Sumut Optimis...
Pemprov Sumut Optimis Menang Melawan Covid-19. Foto/Humas Pemprov Sumut
A A A
MEDAN - Momentum peringatan Hari Lahir Pancasila menjadi penyemangat dalam perang melawan wabah virus Covid-19 . Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) optimis menang dalam penuntasan wabah covid-19 di Sumut.

Optimisme itu disampaikan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi melalui Sekdaprov R Sabrina usai mengikuti upacara peringatan Hari Lahir Pancasila yang digelar secara virtual, Senin (1/6/2020). Upacara dipimpin oleh Presiden RI Joko Widodo dari Istana Bogor diikuti oleh Ketua MPR, DPR, para Menteri dan seluruh Gubernur di Indonesia. (Baca juga : Ini 15 Daerah di Sumut Masuk Zona Hijau Dapat Laksanakan Kegiatan Warga Produktif )

Gubernur Edy Rahmayadi didampingi Sekdaprov Sumut R Sabrina dan sejumlah pimpinan OPD Pemprov Sumut mengikuti upacara melalui video conference dari Kediaman Gubernur di Delitua, Kabupaten Deliserdang.

Sekdaprov Sabrina menyatakan, penerapan nilai-nilai Pancasila dan perang melawan Covid-19 sangat relevan dengan kehidupan berbangsa di Indonesia. Dijelaskannya, nilai Sila Pertama “Ketuhanan Yang Maha Esa”, bahwa setiap musibah datangnya pasti izin dari Tuhan Yang Maha Esa. Manusia hanya bersabar, meningkatkan keimanan dan ketakwaan dan berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa agar pandemi Covid-19 dapat segera diatasi.

“Oleh karenanya kita juga membuat kebijakan bagaimana mengimbau semua masyarakat untuk bersabar dan berdoa agar wabah ini segera berakhir. Tuhan lah Yang Maha Tahu,” ucap Sabrina dikutip dari Sumutptov.go.id.

Sila ke dua, “Kemanusiaan yang adil dan beradab”, merupakan nilai-nilai kemanusiaan yang harus terus dikembangkan dengan tolong menolong sesama, baik itu pemerintah dan masyarakat. Hal ini juga berkaitan dengan sila ketiga “Persatuan Indonesia” yang akan sangat kuat memenangkan pertarungan. (Baca juga : PKS: Pancasila So Pasti Yes, Komunisme No )

Kemudian, mufakat dan musyawarah dalam sila keempat merupakan nilai demokrasi yakni mendengarkan aspirasi dan pendapat masyarakat yang saat ini sedang dalam kesusahan. “Kita membuat kebijakan-kebijakan yang kita dasari atas bagaimana keinginan daripada masyarakat. Harapan-harapan masyarakat itu kita dengarkan dan kita jadikan satu program kegiatan yang untuk membantu masyarakat,” katanya.

Sila terakhir “Keadilan Sosial”, dalam penerapan nilai-nilai Pancasila, Pemprov Sumut juga telah berupaya memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. Semua masyarakat sama dihadapan negara.

“Jadi siapapun mereka yang terserang Covid-19, kita berikan pelayanan kesehatan rumah sakit rujukan yang sifatnya gratis. Jadi siapa pun masuk ke sana akan memperoleh pelayanan yang sama. Itu artinya kita memberi keadilan kepada semua warga kita, antara lain seperti itu. Dan masih banyak lagi sebenarnya nilai-nilai daripada Pancasila ini,” katanya.

Sebelumnya, dalam amanat Presiden Jokowi menyampaikan saat ini ada 215 negara dalam kesulitan dalam menghadapi pandemi Covid-19, namun Indonesia harus bisa jadi pemenang. “ Kita harus tampil sebagai pemenang, dengan menjawabnya melalui inovasi dan kerja nyata. Mari kita buktikan itu semua, mari kita tunjukkan bahwa kita bangsa yang kuat,” ucap Jokowi.

Jokowi berpesan nilai-nilai Pancasila harus diaplikasikan secara nyata dalam kehidupan. Pancasila harus terus menjadi nilai yang dibutuhkan dalam kehidupan yang tepat dalam kebijakan dan keputusan pemerintah.

“Semangat rakyat Indonesia dan manca negara, dari pusat sampai daerah kita yang sedang mengalami kesulitan. Kita harus melayani masyarakat tanpa membeda-bedakan kelompok ras dan agama untuk memenuhi kewajiban kita, melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia,” katanya.

Menurut Jokowi dengan persaudaraan dan kegotongroyongan, pandemi Covid-19 ini akan dapat meringankan setiap kesulitan dan tantangan masyarakat. Dengan kebersamaan Jokowi yakin Covid-19 akan segera dapat diatasi di seluruh wilayah Indonesia.
(nfl)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pemprov Sumut-MUI Teken...
Pemprov Sumut-MUI Teken Piagam Kesepahaman Pembangunan Masyarakat Maju dan Berakhlak
Quick Count LSI Denny...
Quick Count LSI Denny JA Pilgub Sumut: Bobby-Surya Unggul 62,7%, Edy-Hasan 37,3%
Bobby-Surya Kalah Telak...
Bobby-Surya Kalah Telak di TPS Edy Rahmayadi, Hanya Raih 65 Suara
Anggota DPR PDIP Dapil...
Anggota DPR PDIP Dapil Sumatera Utara Solid Menangkan Edy Rahmayadi-Hasan Basri
Karier Militer Letjen...
Karier Militer Letjen TNI Edy Rahmayadi, Calon Gubernur Sumut Incumbent yang Pernah Jabat Pangkostrad
Pj Gubernur Sumut Agus...
Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Terus Memantau Kesiapan Venue PON XXI Aceh-Sumut
Korupsi APD Covid-19,...
Korupsi APD Covid-19, Kejaksaan Tahan Sekretaris Dinas Kesehatan Sumut
PDIP Resmi Usung Edy...
PDIP Resmi Usung Edy Rahmayadi di Pilkada Sumut 2024
Bobby Tanggapi Santai...
Bobby Tanggapi Santai Pernyataan Edy Rahmayadi Terkait Lawan Menantu Malaikat
Rekomendasi
Baim Wong Bingung Perilaku...
Baim Wong Bingung Perilaku Paula Verhoeven, Klaim Pencemaran Nama Baik
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor Asset Management Gelar Edukasi Pasar Modal Syariah di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon
Awal Tahun, Sri Mulyani...
Awal Tahun, Sri Mulyani Umumkan APBN Sudah Tekor Rp31,2 Triliun
Berita Terkini
Cabuli Anak di Bawah...
Cabuli Anak di Bawah Umur, Kapolres Ngada Dimutasi ke Pamen Yanma
27 menit yang lalu
Profil Irjen Pol Nanang...
Profil Irjen Pol Nanang Avianto, Alumni Akpol 1990 dengan Karier Mentereng Jadi Kapolda Jatim
4 jam yang lalu
Kanit PPA Polrestabes...
Kanit PPA Polrestabes Makassar Minta Rp10 Juta ke Pelaku Pelecehan, Rp5 Juta untuk Korban dan Rp5 Juta Iptu HR
6 jam yang lalu
5 Hal Menarik dari Prabu...
5 Hal Menarik dari Prabu Siliwangi, Mulai dari Asal Usul hingga Mitos Macan Putih
6 jam yang lalu
Kisah Bripka Joko Hadi,...
Kisah Bripka Joko Hadi, Polisi Penggali Kubur Sukarela Selama 23 Tahun bagi Warga Kurang Mampu
7 jam yang lalu
Kronologi Fidya Kamalindah...
Kronologi Fidya Kamalindah Atlet Taekwondo Nasional asal Bandung Hilang 10 Tahun
12 jam yang lalu
Infografis
Trump Tak Khianati Ukraina...
Trump Tak Khianati Ukraina dalam Perang Melawan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved