KKB Lamek Alipki Taplo Baku Tembak dengan Pasukan TNI-Polri di Kiwirok Papua

Senin, 20 September 2021 - 19:52 WIB
loading...
KKB Lamek Alipki Taplo Baku Tembak dengan Pasukan TNI-Polri di Kiwirok Papua
Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Lamek Alipki Taplo menembaki pasukan gabungan TNI-Polri di Kampung Sopamikma dan Kampung Oknanggul Distrik Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua. Foto ilustrasi Pasukan TNI/Dok SINDOnews
A A A
OKSIBIL - Kontak senjata antara Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Lamek Alipki Taplo dengan pasukan gabungan TNI-Polri terjadi di Kampung Sopamikma dan Kampung Oknanggul Distrik Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua, Senin (20/9/2021). Kontak senjata terjadi karena pasukan TNI-Polri sebelumnya ditembaki oleh KKB.



Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal mengatakan, kontak senjata terjadi saat personel Gabungan TNI-Polri melakukan penjagaan di Distrik Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua.

"Personel gabungan mendapatkan tembakan dari Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Lamek Alipki Taplo dari arah Kampung Sopamikma dan Kampung Oknanggul, sehingga personil membalas tembakan dan terjadi kontak tembak," kata Kombes Pol AM Kamal, Senin (20/9/2021).

Dari kontak tembak tersebut, kata dia, tidak terdapat korban jiwa dan personel TNI-Polri dan masyarakat yang ada di Distrik Kiwirok.



"Saat ini personel Gabungan TNI-Polri masih melakukan pengejaran dan pengamanan untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB). Situasi saat ini pasca kontak tembak yang terjadi antara Personel Gabungan TNI-Polri dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Lamek Alipki Taplo, masyarakat masih melakukan aktivitas normal seperti biasa," tandasnya.
(sms)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1917 seconds (0.1#10.140)