Ugal-ugalan Tabrak Gerobak Sampah dan Mobil, Pengemudi di Madiun Diamuk Massa

Senin, 30 Agustus 2021 - 08:21 WIB
loading...
Ugal-ugalan Tabrak Gerobak...
Mobil ugal-ugalan menabrak mobil lain dan gerobak sampah, pengemudi linglung nyaris di massa. Foto/iNews TV/Arif Wahyu Efendi
A A A
MADIUN - Sebuah video amatir beredar di Madiun. Terlihat warga marah dan memaksa pengemudi mobil warna hitam untuk keluar dari mobilnya. Mobil tersebut baru saja terhenti, setelah menabrak mobil dan gerobak sampah.



Peristiwa kecelakaan beruntun melibatkan tiga kendaraan tersebut, terjadi di Jalan Mayjen Sungkono Kota Madiun. Sang pengemudi mobil bernomor polisi AE 1799 BF yang hendak mencoba melarikan diri, dan enggan keluar dari kendaraannya.



Massa berkumpul menghentikan mobil tersebut. Bahkan, pengemudi mobil tersebut hampir saja menjadi bulan-bulanan. Warga yang emosi naik ke atas bodi mobil, sedangkan warga lain juga bersiap dengan alat seadanya.



Belakangan sang pengemudi diketahui bernama Ery Cahyo Budiono warga Jalan Candisewu Kota Madiun. Selain menabrak sejumlah kendaraan, mobil yang melaju tak terkendali juga menabrak gerobak sampah di pinggir jalan, hingga gerobak yang penuh sampah tersebut terbalik di depan rumah warga.

Saat ditanya, Ery Cahyo Budiono terlihat begitu linglung. Belum diketahui apakah pengemudi dalam kondisi mabuk atau karena hal lain. Mencegah hal yang tidak diinginkan, akhirnya pengemudi tersebut diamankan oleh petugas ke kantor polisi.



Salah satu saksi mata, Bambang mengatakan, pelaku menabrak tiga mobil, terakhir menabrak mobil di depan RSI. "Tidak tahu pengemudinya mabuk atau kenapa, karena kondisinya masih linglung," ungkapnya.

Selain menyebabkan kerusakan sejumlah kendaraan, akibat kecelakaan ini arus lalu lintas di lokasi juga sempat terganggu. Kendaraan yang terlibat kecelakaan langsung diamankan ke kantor Satlantas Polres Madiun Kota.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1838 seconds (0.1#10.140)