Kapolres Pekalongan Beri Bantuan Anak Yatim yang Orangtuanya Meninggal Dunia Akibat COVID-19
loading...
A
A
A
PEKALONGAN - Kapolres Pekalongan AKBP Arief Fajar Satria bersama dengan Ketua Bhayangkari Cabang Pekalongan Ny Retno Arief Fajar dan Pejabat Utama (PJU) Polres mengunjungi dan memberikan santunan serta bantuan sembako kepada anak yatim yang orang tuanya meninggal dunia akibat terpapar COVID-19.
Kapolres Pekalongan mendatangi langsung kelima anak yatim tersebut yang ada di wilayah Kecamatan Kajen, Kesesi, Karanganyar dan Bojong Kabupaten Pekalongan, sambil bersilaturahmi.
Kegiatan ini merupakan wujud dari Program yang diinisiasi oleh Kapolda Jateng yaitu “Aku Sedulurmu”, program ini bertujuan untuk membantu anak- anak yatim karena orang tuanya meninggal dunia terpapar COVID-19.
Kapolres mengatakan, bahwa Pandemi COVID-19 ini memang membawa dampak besar bagi kehidupan semua orang, termasuk dampak ekonomi dan kesehatan.
"Jajaran Kepolisian pun, berupaya secara maksimal ikut membantu perekonomian warga. Terlebih yang terdampak langsung pandemi COVID-19, dengan penyaluran bantuan sosial berupa paket sembako," ujarnya.
Baca Juga
Kapolres Pekalongan mendatangi langsung kelima anak yatim tersebut yang ada di wilayah Kecamatan Kajen, Kesesi, Karanganyar dan Bojong Kabupaten Pekalongan, sambil bersilaturahmi.
Kegiatan ini merupakan wujud dari Program yang diinisiasi oleh Kapolda Jateng yaitu “Aku Sedulurmu”, program ini bertujuan untuk membantu anak- anak yatim karena orang tuanya meninggal dunia terpapar COVID-19.
Kapolres mengatakan, bahwa Pandemi COVID-19 ini memang membawa dampak besar bagi kehidupan semua orang, termasuk dampak ekonomi dan kesehatan.
"Jajaran Kepolisian pun, berupaya secara maksimal ikut membantu perekonomian warga. Terlebih yang terdampak langsung pandemi COVID-19, dengan penyaluran bantuan sosial berupa paket sembako," ujarnya.
(sms)