HUT Bhayangkara di Tana Toraja, para Jurnalis Main Futsal Pakai Daster

Senin, 28 Juni 2021 - 06:17 WIB
loading...
HUT Bhayangkara di Tana Toraja, para Jurnalis  Main Futsal Pakai Daster
Jelang hari Bhayangkara Ke-75, Polres Tana Toraja, Sulawesi Selatan (Sulsel), menggelar futsal berdaster di halaman Mapolres Tana Toraja, Minggu (27/6). Foto SINDOnews
A A A
TANA TORAJA - Jelang hari Bhayangkara Ke-75, Polres Tana Toraja , Sulawesi Selatan, menggelar futsal berdaster di halaman Mapolres Tana Toraja, Minggu (27/6).

Pemain yang diikuti oleh para jurnalis memakai pakaian jenis daster dan didandann layaknya seorang emak-emak. Para peserta dibagi empat tim dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Di akhir pertandingan, mereka yang menang dibagi hadiah hiburan menarik oleh Kapolres Tana Toraja. Baca Juga: 2 Warga Luka Parah Akibat Puting Beliung yang Terjang Tana Toraja

Kapolres Tana Toraja berharap, hari Bhayangkara ke-75 ini dapat dimaknai sebagai bukti bahwa kebersamaan antara media dengan kepolisian khususnya Polres Tana Toraja terjalin dengan baik.

"Ini sebagai bentuk mempererat silahturahmi dengan insan pers di hari Bhayangkara, karena media adalah mitra kerja kami di lapangan," ungkap, AKBP Sarly Sollu. Baca Juga: Dinas Kesehatan Tana Toraja Jamin Imunisasi MR Aman

Dalam kesempatan tersebut, pihak kepolisian mengimbau untuk mematuhi protokol kesehatan dalam kegiatan. "Terima kasih dan saya tetap mengimbau untuk mari kita tetap mematuhi protokol kesehatan," tutupnya.

Kegiatan yang dihadiri oleh Kapolres Tana Toraja, Waka Polres, Para Kabag dan Kasat serta personil Polres Tana Toraja.
(don)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3827 seconds (0.1#10.140)