Tak Dapat Lahan Makam, Jenazah Pasien COVID-19 Terpaksa Diinapkan di Rumah

Rabu, 23 Juni 2021 - 15:19 WIB
loading...
Tak Dapat Lahan Makam,...
Mobilitas kendaraan ambulans Desa Cilame meningkat seiring banyaknya laporan warga terpapar COVID-19. Foto/Dok.MPI
A A A
BANDUNG BARAT - Seorang warga Desa Cilame, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat (KBB) yang meninggal diduga terpapar COVID-19 kesulitan mendapat lahan pemakaman saat hendak dikuburkan.

Baca juga: Penampakan Rumah Senilai Rp400 Juta yang Dihancurkan Suami Lantaran Istri Selingkuh

Akibatnya warga lanjut usia yang tinggal di salah satu kompleks perumahan di Desa Cilame tersebut terpaksa harus diinapkan semalam di rumah karena harus mencari lokasi pemakaman yang mau menerimanya.

Baca juga: Kecewa Istri Selingkuh, Rumah Senilai Rp400 Juta Dihancurkan Sang Suami

"Kita kesulitan mencari lokasi lahan makam yang mau nerimanya, karena itu terpaksa jenazahnya diinapkan semalam di rumah," ungkap Kepala Desa Cilame, Aas Mochamad Asor, Rabu (23/6/2021) siang.

Aas menuturkan, warga tersebut dinyatakan meninggal dunia pada Senin (21/6/2021) sekitar pukul 09.00 WIB. Pihak keluarga ingin agar jenazah langsung dikuburkan dan sempat mencari lahan pemakaman khusus COVID-19 di Cimahi dan Kota Bandung.



Namun pemakaman di Cimahi dan Kota Bandung kondisinya juga penuh serta terkendala aspek kewilayahan. Akibatnya jenazah tidak bisa dikirim ke sana. Pihak desa lalu berkonsultasi dengan Pemda KBB melalui Asda II Maman Sulaiman, yang akhirnya diusulkan agar dimakamkan di Rajamandala, Cipatat.

Hanya waktu informasi itu didapat, lanjut Aas, sudah lewat dari jam satu siang. Sementara menurut keterangan Asda II bahwa jika lewat dari jam 12 para penggali makam tidak sanggup. Dikarenakan khawatir sekarang sedang musim hujan dan di lokasi TPU yang tidak ada penerangan, akhirnya disepakati pemakaman ditunda.

"Karena memang sudah sore jadi pemakaman diundur. Baru pada Selasa (22/6/2021) pagi sekitar jam 09.00 WIB korban akhirnya di bawa ke TPU khusus COVID-19 milik Pemda KBB di Rajamandala, Cipatat," sebut Aas.

Diakuinya kasus COVID-19 di wilayah Cilame saat ini cukup tinggi, yakni ada lebih dari 130 orang sempat terkonfirmasi positif. Hanya kebanyakan mereka melakukan isolasi mandiri. Termasuk warga yang meninggal ini sebenarnya ada anak dan menantunya di rumah tersebut yang sedang menjalani isolasi mandiri.

"Akhir-akhir ini kasusnya memang ada kenaikan, kita dari desa berupaya semampunya untuk melakukan antisipasi. Misalnya sosialisasi protokol kesehatan, penyemprotan disinfektan, dan memberi bantuan secara gotong royong bersama warga membantu logistik warga yang isolasi," ujarnya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pesta Sabu, Ketua Bawaslu...
Pesta Sabu, Ketua Bawaslu KBB Ditangkap Polisi
Jenazah Pendaki Lilie...
Jenazah Pendaki Lilie Wijayati Dimakamkan di San Diego Hills Karawang
Isak Tangis Iringi Pemakaman...
Isak Tangis Iringi Pemakaman Keren Shallom Korban Kebakaran Glodok Plaza, Keluarga Ungkap Tanda-tanda
Isak Tangis Warnai Pemakaman...
Isak Tangis Warnai Pemakaman Oshima Yukari, Pramugari Korban Kebakaran Glodok Plaza
ASN di Bandung Barat...
ASN di Bandung Barat Korban KDRT Istri, Polisi: Laporan Sudah Dicabut
Jenazah Pengacara Makassar...
Jenazah Pengacara Makassar yang Tewas Ditembak Dimakamkan di Pangkep
Pj. Bupati Bandung Barat...
Pj. Bupati Bandung Barat Terima Penghargaan Siddhakarya dari Pemprov Jawa Barat
Kabupaten Bandung Barat...
Kabupaten Bandung Barat Raih Indeks Pembangunan Statistik dengan Predikat Baik
Membara, Hutan Gunung...
Membara, Hutan Gunung Tangkuban Parahu Hangus Terbakar
Rekomendasi
Komisi I DPR Tekankan...
Komisi I DPR Tekankan Pentingnya Perlindungan Anak di Era Digital
Cara Mengatasi Ghost...
Cara Mengatasi Ghost Touch di HP realme, Perhatikan!
Egy Maulana Vikri Absen...
Egy Maulana Vikri Absen saat Timnas Indonesia vs Australia
Berita Terkini
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
27 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
40 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
47 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
48 menit yang lalu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
59 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
1 jam yang lalu
Infografis
Pasukan Israel Usir...
Pasukan Israel Usir Pasien dari Rumah Sakit Indonesia di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved