Bupati Gowa Berbagi Pengalaman dan Motivasi ke Alumni SMP Islam Athirah

Senin, 07 Juni 2021 - 09:37 WIB
loading...
Bupati Gowa Berbagi...
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan berbagai pengalaman dan motivasi di acara Penamatan Siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) Islam Athirah Makassar. Foto: Istimewa
A A A
SUNGGUMINASA - Bupati Gowa , Adnan Purichta Ichsan berbagai pengalaman dan motivasi di acara Penamatan Siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) Islam Athirah Makassar yang digelar secara virtual, Minggu (6/6/2021).

Kepada seluruh alumni, orang nomor satu di Gowa ini mengungkapkan bahwa dirinya merupakan salah satu alumni SMP Islam Athirah yang saat ini menjabat sebagai Bupati Gowa dua periode. Dirinya mulai sekolah di Athirah dari Sekolah Dasar (SD) hingga SMP.

"Hari ini saya tentu berbahagia karena bisa hadir di tempat ini. Di sekolah yang menempah saya, mendidik saya dan sekolah dimana saya memiliki banyak nostalgia dan pengalaman," ujar Adnan.

Selama bersekolah di Athirah, Bupati Adnan mengungkapkan dirinya aktif berorganisasi yaitu Pramuka. Keaktifannya di Pramuka dimulai sejak SD hingga tamat SMP Islam Athirah. Bahkan Adnan mengaku keaktifannya di Pramuka manfaatnya bisa ia rasakan hingga saat.

"Karena organisasi Pramuka ini mengajarkan kita karakter dan membentuk karakter kita serta mengajarkan kita bagaimana membentuk jaringan untuk berkawan tanpa membedakan status sosial," ungkapnya.



Selain itu, Adnan juga menyampaikan bahwa sudah banyak alumni Sekolah Athirah yang saat ini menduduki jabatan penting di pemerintahan selain dirinya. Sehingga ia berharap ke depan semakin banyak Alumni Sekolah Islam Athirah yang sukses dan menjadi pemimpin.

Olehnya itu, salah satu yang harus dilakukan saat ini adalah mulai mempersiapkan diri untuk menjadi pemimpin atau orang sukses di masa yang akan datang dengan mengenali dan meningkatkan potensi yang dimiliki.

"Karena ketika kita mengenali potensi kita, apa yang menjadi bakat kita, apapun yang kita lakukan itu diarahkan untuk mengembangkan potensi yang ada dalam diri kita," jelasnya.

Kemudian Adnan juga meminta agar mulai dari sekarang lebih kreatif khususnya dalam memanfaatkan perkembangan teknologi. Menurutnya generasi saat ini yang disebut dengan generasi Z sangat beruntung karena dilahirkan di era modern dengan perkembangan teknologi yang cukup pesat.

"Dengan semua fasilitas yang dimiliki saat ini, maka adik-adikku sekalian harus lebih kreatif dalam membaca perkembangan zaman yang ada. Tapi pesan saya gunakan ini dengan hal-hal yang positif," lanjutnya.



Agar bisa sukses di masa yang akan datang, Adnan juga meminta agar jangan mudah menyerah. Kalaupun ada kegagalan itu harus dijadikan motivasi untuk bisa lebih baik di masa yang akan datang.

Namun yang tidak kalah pentingnya kata Bupati Adnan adalah menjaga etika dan kesopanan. Apalagi kata Adnan dengan perkembangan teknologi informasi saat ini banyak menggerus budaya bangsa Indonesia.

"Kadang-kadang budaya ketimuran kita sudah mulai tergerus oleh budaya barat. Padahal kita punya adat, budaya yang tidak bisa ditinggalkan khususnya kita di Sulawesi Selatan. Kalau kita mampu menjaga ini, maka sopan santun pasti juga kita jaga," tandasnya.

Pada kesempatan ini, Adnan juga berharap Sekolah Islam Athirah bisa mencetak alumni berkualitas yang nantinya bisa menjadi pemimpin di masa yang akan datang.

"Mudah-mudahan apa yang saya sampaikan ini bisa menjadi referensi bagi adik-adik sekalian. Semoga kalian ke depan bisa lebih baik dari generasi-generasi saya dan generasi saat ini, sehingga Insyaallah Sulawesi Selatan dan Indonesia lebih baik lagi di masa yang akan datang," harapnya.

(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 2.1072 seconds (0.1#10.140)