48 Warga Griya Melati Sembuh dari Covid-19, Bima Arya: Status KLB Belum Dicabut

Selasa, 01 Juni 2021 - 18:05 WIB
loading...
48 Warga Griya Melati...
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto. Foto/Haryudi/SINDOnews
A A A
BOGOR - Kasus positif Covid-19 di Perumahan Griya Melati , Bubulak, Kecamatan Bogor Barat, hingga Senin 31 Mei 2021 malam, tercatat ada 95 kasus. Dari 95 kasus, konfirmasi masih sakit ada 47 orang dan selesai isolasi/sembuh 48 orang.

"Total ada 95 kasus. 47 laki-laki dan 48 perempuan," kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor, Sri Nowo Retno kepada wartawan, Selasa (1/6/2021).

Retno sapaan Kadinkes merinci, dari 47 pasien, isolasi di rumah 2 orang, dirawat 44 orang (di BPKP Ciawi 43 orang dan di Rumah Sakit Salak 1 orang), Isolasi tempat lain di Jakarta 1 orang.

"Hingga, Senin (31/5) sudah ada 650 orang yang sudah di tes pemeriksaan Covid-19 dengan hasil 95 orang positif," kata Retno.

Diamenjelaskan, Senin 31Mei 2021, ada satu penambahan kasus positif dari 1 warga yang sebelumnya negatif. 20 kasus positif pulang dari BPKP Ciawi (sudah negatif). Pengantaran 4 orang kasus positif ke BPKP Ciawi dan 1 orang Isolasi di tempat isolasi di Jakarta.

"Dari 94 kasus ditambah 1 kasus, jadi 95 kasus," ujarnya.

Sebelumnya, Minggu 30 Mei 2021, pemeriksaan swab PCR 4 sampel, ada penambahan 3 kasus positif. 12 kasus positif pulang dari BPKP Ciawi (sudah negatif) dan satuorang dirujuk dari BPKP Ciawi ke RS Salak.

Terpisah, Wali Kota Bogor, Bima Arya mengatakan, ia sudah melaporkan jumlah pasien sembuh di Griya Melati kepada Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin.

"Sudah ada yang sembuh 48 orang kembali ke rumah. Insya Allah di Griya Melati gejala ringan dan tanpa gejala, sembuhnya cepat, tinggal menunggu waktu. Saya minta yang sembuh tetap di rumah, isolasi 5 hari," katanya usai mendampingi Menkes meninjau vaksinasi Covid-19 terhadap ODGJ di Rumah Sakit Jiwa Marzoeki Mahdi Bogor.

Bima Arya menegaskan, status Kejadian Luar Biasa (KLB) di Griya Melati belum dicabut, meski sudah ada banyak penambahan pasien sembuh. "Hingga saat ini KLB belum dicabut, kita masih full atensi," tegasnya.

Mengenai tes Whole Genome Sequencing (WGS) kepada 30 warga Griya Melati kata Bima Arya, hingga hari ini belum ada hasilnya berdasarkan informasi dari Menkes. "Mudah-mudahan 1-2 hari ini ada hasilnya," katanya.

Menkes juga kata wali kota, meminta warga Griya Melati untuk diprioritaskan disuntik vaksin Covid-19. "Sudah di cek, sebagian ada yang sudah sebagian belum," katanya.

Menyinggungjatah vaksin, Kota Bogor sesuai arahan Presiden Joko Widodo akan mendapatkan prioritas vaksin Covid-19 di Bodebek."Memang ada kelemahan, Bogor ini mendapatkan jatah dari Provinsi di Bandung. Pak Menkes minta untuk di evaluasi, ditambah vialnya supaya bisa diberikan kepada segmen yang lebih luas," jelasnya.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Begini Suasana di Akmil...
Begini Suasana di Akmil Magelang, Jawa Tengah Jelang Retreat Kepala Daerah
Wamendagri Bima Arya...
Wamendagri Bima Arya Buka Korpri Bestuur Run 10K
Bima Arya Mundur dari...
Bima Arya Mundur dari Bursa Pencalonan Gubernur Jawa Barat
Ridwan Kamil Siap Maju...
Ridwan Kamil Siap Maju Pilgub Jabar 2024, Bima Arya Berpeluang Jadi Pasangan
Disentil Bima Arya soal...
Disentil Bima Arya soal Depok Panas Pisan, M Idris: Perubahan Cuaca
Mantan Wali Kota Bogor...
Mantan Wali Kota Bogor Bima Arya Deklarasi Maju Pilgub Jabar
Cerita Bima Arya 10...
Cerita Bima Arya 10 Tahun Memimpin Kota Bogor, Banyak Tokoh Jadi Inspirasi
Perang Bintang di Pilgub...
Perang Bintang di Pilgub Jabar 2024, Siapa Jadi Kuda Hitam?
Pilgub Jabar 2024 Bertabur...
Pilgub Jabar 2024 Bertabur Bintang, Ada Ridwan Kamil hingga Desy Ratnasari
Rekomendasi
Prabowo Hadiri Townhall...
Prabowo Hadiri Townhall Meeting Danantara Bersama BUMN, Ini yang Dibahas
Purnawirawan TNI Minta...
Purnawirawan TNI Minta Wapres Diganti, Golkar: Hingga saat Ini Gibran Tak Ada Pelanggaran
Piramida Bawah Air Diklaim...
Piramida Bawah Air Diklaim Lebih Tua dari yang Ada di Mesir
Berita Terkini
Memasuki Usia 50 Tahun,...
Memasuki Usia 50 Tahun, RSI AYani Tingkatkan Daya Saing Inovasi
55 menit yang lalu
Hormati Budaya Betawi,...
Hormati Budaya Betawi, Pramono: Patung MH Thamrin Dipindahkan Menghadap Monas
1 jam yang lalu
Tinjauan ke Subang,...
Tinjauan ke Subang, Senior IFAD Akui Keberhasilan Program YESS Kementan
1 jam yang lalu
Kisah Sawerigading,...
Kisah Sawerigading, Putra Raja Luwu yang Jatuh Hati dan Ingin Nikahi Adik Kembarnya
1 jam yang lalu
Kekuasaan Kerajaan Majapahit...
Kekuasaan Kerajaan Majapahit Terbelah Dua Sebelum Sumpah Palapa Gajah Mada
2 jam yang lalu
Halalbihalal Pesantren...
Halalbihalal Pesantren Salafiyah Kaffah se-Jateng dan DIY, Ethos Salurkan Ekor 5 Sapi
3 jam yang lalu
Infografis
Waspada, Kasus COVID-19...
Waspada, Kasus COVID-19 Meningkat 2 Kali Lipat di Singapura
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved