Permintaan Meningkat, Harga Daging Sapi Tak Bisa Dibendung Naik

Kamis, 13 Mei 2021 - 08:28 WIB
loading...
Permintaan Meningkat, Harga Daging Sapi Tak Bisa Dibendung Naik
Pedagang daging sapi di Kota Cimahi mengaku tidak bisa menahan harga jual ke masyarakat akibat tingginya permintaan menjelang Lebaran, sehingga daging sapi kini dijual Rp150 ribu/kg. Foto/MPI/Adi Haryanto
A A A
CIMAHI - Menjelang H-1 Lebaran sejumlah pasar tradisional di wilayah Kabupaten Bandung Barat (KBB) dan Kota Cimahi dipenuhi oleh warga yang hendak berbelanja. Bahkan jalanan dan tempat parkir yang ada di sekitar lokasi pasar tampak penuh dan macet akibat padatnya kendaraan yang keluar masuk ke lokasi pasar.

Sementara itu di dalam pasar, harga berbagai komoditas bahan pokok mengalami kenaikan akibat tingginya permintaan. Salah satunya adalah harga daging sapi yang melonjak cukup signifikan. Seperti yang terpantau di Pasar Atas Baru, Kota Cimahi, penjual daging sapi rata-rata menjual dengan harga Rp150-160 ribu/kilogram (kg).

Padahal sebelumnya harga daging sapi hanya dikisaran Rp120-130 ribu/kg. "Sudah naik lagi, hari ini puncaknya. Awalnya kan Rp130 ribu/kg sekarang sudah Rp150-160 ribu/kilogram," sebut salah seorang pedagang, Suryana (50), Rabu (12/5/2021).

Menurutnya, pedagang tidak punya pilihan lain selain menaikan harga mengingat kondisi tersebut sudah terjadi di tingkat bandar. Naiknya harga daging sapi ini seperti sebuah tradisi jelang lebaran. "Dari sananya sudah naik, mungkin karena permintaan dari konsumen naik. Kalau stok, sampai sekarang aman," imbuhnya.

Selain daging sapi, harga daging ayam potong juga ikut meroket. Kini harganya sudah menyentuh Rp44-45 ribu/kg. Harga itu naik sekitar Rp7 ribu dari sebelumnya. Naiknya harga ayam itu diikuti dengan peningkatan penjualan yang bisa mencapai 6 kwintal/hari.

"Kalau lebaran gini sehari bisa habis 6 kwintal/hari. Omzet juga meningkat dari hanya sekitar Rp3 juta, sekarang bisa sampai Rp20 juta sehari," kata pedagang ayam, Noni Rismawati (40).
(don)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6048 seconds (0.1#10.140)