Malam Takbiran, Perbatasan Bekasi-Karawang Sepi Pemudik

Rabu, 12 Mei 2021 - 21:14 WIB
loading...
Malam Takbiran, Perbatasan...
Hanya sedikit pemudik yang melintasi perbatasan Kabupaten Bekasi dan Kabupaten Karawang di Jalan Raya Rengas Bandung, Kedungwaringin, Kabupaten Bekasi, Rabu (12/5/2021) malam. Foto: SINDOnews/Abdullah M Surjaya
A A A
BEKASI - Suasana berbeda saat malam takbiran di titik penyekatan yang berada di perbatasan Kabupaten Bekasi dan Kabupaten Karawang di Jalan Raya Rengas Bandung, Kecamatan Kedungwaringin, Kabupaten Bekasi, Rabu (12/5/2021) malam. Kondisi di lokasi ini tampak sepi tidak ada lagi pemudik yang melintas menuju Pantura.

Berbeda dari malam sebelumnya, ratusan ribu kendaraan roda dua sempat menerobos blokade yang dipasang petugas gabungan. Bahkan, petugas kewalahan dengan menyekat pemudik yang menuju Jalan Pantura. Alhasil, sistem buka tutup diberlakukan di titik penyekatan ini agar menghindari kerumunan.
Baca juga: 2 Pemudik Ketahuan Positif COVID-19 Saat Jalani Rapid Tes Antigen di Pos Penyekatan

Pantauan pukul 20.30 WIB, hanya beberapa kendaraan menuju Karawang melintasi titik penyekatan tersebut. Tampak petugas kepolisian berjaga di lokasi melakukan pemeriksaan kendaraan yang hendak melintas ke arah Karawang. Hanya sedikit terlihat diputarbalik petugas kepolisian.

Kendaraan roda dua maupun roda empat terlihat sepi melintasi ruas jalan tersebut. ”Sepi pemudik, belum terlihat ada banyak pemudik yang melintas. Kalau satu dua memang ada,” kata Ahmad Nur Syekha (25), warga setempat.
Baca juga: Terjebak Macet, Pemudik Motor di Jalur Pantura Nekat Lawan Arus

Meski demikian, petugas gabungan masih berjaga di lokasi tanpa melonggarkan penyekatan dan tetap memeriksa motor maupun mobil yang melintasi jalan tersebut. ”Penjagaan tetap dilakukan meski trafik pemudik sudah mulai turun,” ujar Kasat Lantas Polres Metro Bekasi AKBP Ojo Ruslani.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kisah Malam Takbiran...
Kisah Malam Takbiran di Timor Timur, Bukan Diiringi Suara Bedug Melainkan Desingan Peluru
Malam Takbiran, Polisi...
Malam Takbiran, Polisi Jaga Ketat Jalan Thamrin-Sudirman
Layani Pemudik Lebaran...
Layani Pemudik Lebaran 2024, Satgas Posko RAFI Berakhir Sukses
Arus Balik Lebaran,...
Arus Balik Lebaran, Puluhan Ribu Kendaraan Melintasi Tol Sumatera Utara
Lebaran, 16,86 Juta...
Lebaran, 16,86 Juta Orang Masuk Jateng, 3,26 Juta Orang Belum Kembali ke Perantauan
46.731 Pemudik Kembali...
46.731 Pemudik Kembali ke Jakarta via Stasiun Gambir hingga Pasar Senen Hari Ini
Kembalikan Tas Pemudik...
Kembalikan Tas Pemudik Berisi Uang Rp100 Juta, Aiptu Supriyanto Diganjar Sekolah Perwira
Libur Lebaran Selesai,...
Libur Lebaran Selesai, Dishub DKI: 80% Pemudik Sudah Kembali ke Jakarta
907 Ribu Kendaraan Pemudik...
907 Ribu Kendaraan Pemudik Belum Kembali ke Jakarta
Rekomendasi
KCIC Siapkan 808.000...
KCIC Siapkan 808.000 Tempat Duduk Angkutan Lebaran 2025
Kevin Diks Menyusul...
Kevin Diks Menyusul Skuad Timnas Indonesia ke Australia, Ini Jadwalnya
Kolaborasi Jennie BLACKPINK...
Kolaborasi Jennie BLACKPINK dan Diplo Picu Perdebatan, sang Produser Terseret Kasus Pelecehan Seksual
Berita Terkini
IAI Gelar Sosialisasi...
IAI Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Sayembara Arsitektur
3 jam yang lalu
Banjir Meluas, 7 Kecamatan...
Banjir Meluas, 7 Kecamatan di Muarojambi Terendam
5 jam yang lalu
Reses di 6 Lokasi, Anggota...
Reses di 6 Lokasi, Anggota DPRD dari Partai Perindo Komitmen Wujudkan Aspirasi Warga
6 jam yang lalu
Dirlantas Polda Banten...
Dirlantas Polda Banten Terapkan Ganjil Genap di Tol Tangerang-Merak saat Mudik Mulai 27 Maret
6 jam yang lalu
Sanitasi Rusak, Siswa...
Sanitasi Rusak, Siswa SDN Babakan Kencana Sukabumi Semringah Dibantu MNC Peduli dan MNC Bank
7 jam yang lalu
Kapten Muljono: Legenda...
Kapten Muljono: Legenda Penerbang Tempur Indonesia yang Menggetarkan Nyali Penjajah
10 jam yang lalu
Infografis
NATO akan Kerahkan 5.000...
NATO akan Kerahkan 5.000 Tentara di Perbatasan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved