Anggota DPRD DKI Tegaskan Orang Bekerja ke Jakarta Tidak Perlu Surat Tugas ataupun SIKM

Sabtu, 08 Mei 2021 - 06:05 WIB
loading...
Anggota DPRD DKI Tegaskan...
Foto: Ilustrasi/SINDOnews/Dok
A A A
JAKARTA - Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta Gilbert Simanjuntak tidak setuju pemberlakuan surat tugas maupun surat izin keluar masuk (SIKM) bagi pekerja di wilayah Bogor Depok Tangerang Bekasi (Bodetabek) yang bekerja di Jakarta. Menurut dia, pekerja ke Jakarta tidak perlu surat tugas ataupun SIKM.

"Pekerja itu tidak perlu suruh mengurus surat tugas atau SIKM, karena kan memang bisa terlihat secara kasat mata mana pekerja mana pemudik. Kalau pekerja kan enggak mungkin bawa barang banyak. Berbeda sama pemudik, kan pasti dia bawa perbekalan yang banyak," ujar Gilbert saat dihubungi SINDOnews.

Epidemiolog UKI itu mengatakan, inti dari SIKM dan surat tugas sebenarnya sama-sama untuk membatasi ruang gerak warga agar mengurangi penularan Covid-19.



Sebelumnya, Kasatpol PP DKI Jakarta Arifin menegaskan, bagi warga Jabodetabek harus memiliki surat tugas untuk berangkat kerja dalam masa larangan mudik Lebaran 2021.

"Dalam SIKM itu ada 3 kategori yang diatur. Kalau dia orang bekerja, kalau mau pergi harus ada surat tugas dari pimpinan perusahaan. Termasuk dalam rangka pelaksanaan tugasnya. Jadi kalau ada ya kita lihat, betulkah dia sebagai pegawai di perusahaan itu dan dalam rangka pelaksanaan tugas. Bisa juga kan pegawai kita bekerja di Jakarta tinggalnya mungkin di kota lain di Bogor atau entah di Serang kan. Ya itu dibekali surat tugas mungkin dari lurah, camat atau eselon 2, yang menyatakan bahwa yang bersangkutan itu tugas. Itu kalau PNS," kata Arifin.

Namun, apabila warga bekerja di perusahaan swasta maka pimpinan yang mengeluarkan surat tugas. "Di luar itu adalah masyarakat umum yang harus mengurus SIKM. SIKM ini bukan berarti orang kemudian boleh pergi. Yang boleh pergi cuma di antaranya memiliki tujuan kedukaan, kemalangan, dapat kabar keluarga sakit, meninggal, mau melahirkan . Kalau mudik



Karenanya, ia menegaskan bagi warga Bodetabek yang hendak bekerja ke Jakarta harus membawa surat tugas. Namun Kadishub DKI Syafrin Liputo justru mengatakan, bagi pekerja tidak perlu mengurus SIKM maupun surat tugas saat hendak bekerja ke Jakarta. Hal ini yang kemudian membingungkan masyarakat.

"Sebenarnya ini tidak membingungkan ya. Tujuannya kan cuma satu, virus ini menyebar lewat pergerakan orang. Jadi kalau kita kurangi pergerakan ya virusnya juga akan berkurang. Instrumen yang bisa kita gunakan ada SIKM. Sebenarnya kalau ada kesadaran seperti di Jepang, tidak masalah kalau didenda besar, seperti Singapura, juga keberatan masyarakatnya. Jadi ini sebenarnya tujuannya sama-sama baik," tutup Gilbert Simanjuntak.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Hindari Macet Bulan...
Hindari Macet Bulan Puasa, Bule Rusia Ini Mudik Duluan ke Kudus
Perhatian! Ini 110 Titik...
Perhatian! Ini 110 Titik Ruas Jalan di Medan yang Ditutup saat Malam Pergantian Tahun
Polisi Pastikan Tak...
Polisi Pastikan Tak Ada Penyekatan Kendaraan di Kota Bogor saat Nataru
Wagub DKI Sebut Tak...
Wagub DKI Sebut Tak Ada Penyekatan dan SIKM pada Liburan Nataru
Mudik Nataru, Rumah...
Mudik Nataru, Rumah Warga Bekasi Bakal Ditempel Stiker
Pos Penyekatan PPKM...
Pos Penyekatan PPKM Level 4 di Daan Mogot Ramai Lancar
Jelang PPKM Level 4...
Jelang PPKM Level 4 Berakhir, Polisi Masih Melakukan Penyekatan di Sejumlah Pos
Kena Razia STRP di Pos...
Kena Razia STRP di Pos Penyekatan, Pengendara Buru Jalan Alternatif
PPKM Level 4 Diperpanjang,...
PPKM Level 4 Diperpanjang, 100 Titik Penyekatan di Jakarta Masih Diberlakukan
Rekomendasi
Trump Semprot Bos The...
Trump Semprot Bos The Fed: Pemecatannya Tak Bisa Dilakukan dengan Cepat
Apple Siapkan Perangkat...
Apple Siapkan Perangkat Andalan untuk Gantikan iPhone
Industri Bahan Bangunan...
Industri Bahan Bangunan Menuju Konstruksi Hijau
Berita Terkini
Pembunuh Aipda Fajar...
Pembunuh Aipda Fajar Dipindah ke Polda Sultra karena Faktor Keamanan
2 jam yang lalu
Dukung Program MBG,...
Dukung Program MBG, PT BAI Salurkan Makanan Bergizi untuk Ratusan Siswa di Bintan
3 jam yang lalu
Pramugari Wings Air...
Pramugari Wings Air Laporkan Anggota DPRD Sumut ke Polisi Buntut Cekcok di Pesawat
3 jam yang lalu
Persada Hospital Malang...
Persada Hospital Malang Berhentikan Oknum Dokter Pelaku Pelecehan Seksual ke Pasien
3 jam yang lalu
Sejumlah Ruas Jalan...
Sejumlah Ruas Jalan Macet Parah Imbas Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok
4 jam yang lalu
RSIJ Cempaka Putih,...
RSIJ Cempaka Putih, FKUI, dan RSCM Kerja Sama Pendidikan dan Layanan Kesehatan
4 jam yang lalu
Infografis
Twitbon untuk Merayakan...
Twitbon untuk Merayakan HUT DKI Jakarta ke-494 Siap Diunduh
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved