Luncurkan Kawasan Agrowisata Cianjur, Ridwan Kamil Titip Pesan Bangun Spot Selfie

Selasa, 27 April 2021 - 19:46 WIB
loading...
A A A
Selain itu, lanjut Kang Emil, perkuat potensi pertanian Cipendawa. Menurutnya, dalam ilmu kepariwisataan agrowisata, pengunjung pasti mencari sesuatu yang unik untuk dinikmati.

Pasalnya, orang-orang kota tidak pernah punya kesempatan melihat atau telah meninggalkan bercocok tanam, sehingga terus mencari dan merindukan suasana itu.

"Mereka ingin ada tour guide yang mengajak untuk bercocok tanam. Nah di sinilah lowongan pekerjaan hadir. Anak muda karang taruna, mojang jajaka bisa mengisi kekosongan ini," imbuhnya.

Kemudian, buat konsep homestay. Dia menjelaskan, jika pendapatan keuangan ingin berputar, maka segera buat homestay bagi wisatawan. Jika ada penduduk punya kamar lebih, maka satu kamar dapat disulap paling tidak mendekati suasana hotel.

"Syaratnya hanya satu yakni toilet yang bersih. Turis mah cuma satu toiletnya jangan kotor. Jadi renovasi toilet gak harus mahal, yang penting mah bersih," sebutnya.

Lebih lanjut Kang Emil mengatakan, di zaman yang serbamodern ini, kita semua harus mengikuti perkembangannya, terutama menguasai teknologi.

"Makanya saya mengajak anak-anak muda ini kembali di desa, rezeki kota caranya kuasai teknologi digital," ujarnya.

Selepas meluncurkan agrowisata Cianjur, Kang Emil meninjau lahan rencana lokasi pengembangan agrowista lain di Desa Cikanyere yang masih berada di kecamatan yang sama. Dulunya, Cipendawa masuk daerah Cikanyere sebelum dimekarkan tahun 1977.

Dalam peresmian agrowisata, hadir juga Plt Bupati Cianjur, Herman Suherman dan Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Jabar, Epi Kustiawan.
(shf)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2578 seconds (0.1#10.140)