Tepergok Beraksi di Pondok Cabe, Maling Motor Dihakimi Massa

Sabtu, 17 April 2021 - 01:37 WIB
loading...
Tepergok Beraksi di...
pelaku pencurian sepeda motor di Jalan Kayu manis IV RT 01/RW 02, Pondok Cabe Udik, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel) dihakimi massa, Jumat (16/04/21). FOTO/ILUSTRASI/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Aksi pencurian sepeda motor berhasil digagalkan warga di Jalan Kayu manis IV RT 01/RW 02, Pondok Cabe Udik, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel), Jumat (16/04/21).

Pelaku berjumlah 2 orang datang mengintai salah satu sepeda motor jenis Yamaha NMax yang terparkir di pemukiman warga. Namun apes, aksi mereka membobol kunci kontak kendaraan tepergok hingga akhirnya diteriaki maling.

Warga sekitar berhasil meringkus satu pelaku, sedang seorang lainnya kabur melarikan diri. Tanpa ampun, warga yang geram langsung memberi bogem mentah ke tubuh pelaku.

Baca juga: Viral, Kasus Pencurian Burung di Cakung Terekam CCTV

Kapolsek Pamulang Kompol Pras Noegroho membenarkan kejadian itu. Menurutnya, seorang pelaku yang diringkus warga telah diamankan ke Mapolsek Pamulang. Kini penyelidikan mendalam masih dilakukan.

"Pelaku tepergok warga sekitar, lalu satu orang berhasil diamankan," tuturnya.

Dalam video yang beredar luas, tampak pelaku yang tertangkap tergeletak lemas dengan posisi tangan diborgol ke belakang. Dari wajahnya diduga usia pelaku masih sekitar 30 tahunan. Terlihat beberapa luka memar di bagian tubuh pelaku.

Baca juga: 60 Tersangka Pencurian Motor di Bogor Dibekuk Polisi, Dua Ditembak

"Kalau barang bukti dan yang lainnya masih kita dalami. Dari lokasi memang terdapat kunci leter T dalam tas kecil milik pelaku," kata Pras.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Mualaf di Tangsel Meningkat,...
Mualaf di Tangsel Meningkat, Faktor Azan, Selawat hingga Jemaah Haji Jadi Pemicu
Gawat! Sejumlah Perumahan...
Gawat! Sejumlah Perumahan di Tangsel Terendam Banjir, Ini Lokasinya
Air Berwarna Hitam Pekat...
Air Berwarna Hitam Pekat dan Berbusa, Saluran ke Sungai Cisadane Tercemar Lindi TPA Cipeucang
Pelaku Curanmor Bersenpi...
Pelaku Curanmor Bersenpi Tewas Dihakimi Warga di Way Kanan
Bazar Amal Cluster Althia...
Bazar Amal Cluster Althia Park Diserbu Warga, 430 Paket Sembako Murah Ludes dalam Satu Jam
Isak Tangis Iringi Pemakaman...
Isak Tangis Iringi Pemakaman Keren Shallom Korban Kebakaran Glodok Plaza, Keluarga Ungkap Tanda-tanda
Awas! Bandit Curanmor...
Awas! Bandit Curanmor Kabur dari Sel Tahanan Polres Muaro Jambi
Polisi dan Mitra Polsek...
Polisi dan Mitra Polsek Jadi Korban Penyiraman Air Keras di Tangsel
Viral! Perempuan Terseret...
Viral! Perempuan Terseret Ratusan Meter di Jakut saat Pertahankan Motor dari Pencuri
Rekomendasi
Gunakan Satu Kartu E-Toll...
Gunakan Satu Kartu E-Toll untuk Dua Mobil, Pengemudi Kaget Didenda Rp800 Ribu!
Dr Richard Lee Tawarkan...
Dr Richard Lee Tawarkan Sarwendah Jadi Mualaf: Log In Aja Dulu
Kim Soo Hyun Diancam...
Kim Soo Hyun Diancam Boikot, Prada Langsung Putus Kontrak
Berita Terkini
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
16 menit yang lalu
INH-Komunitas Ojol Rawamangun...
INH-Komunitas Ojol Rawamangun Bersih-bersih Masjid dan Bagikan Makanan Berbuka Puasa
16 menit yang lalu
Terduga Pembakar Gerbong...
Terduga Pembakar Gerbong KA di Stasiun Tugu Yogya Di-blacklist Tak Boleh Naik Kereta
29 menit yang lalu
PosIND Salurkan Bansos...
PosIND Salurkan Bansos PKH dan Sembako di Tanjungpinang Capai 99%
42 menit yang lalu
Mantan Gubernur Malut...
Mantan Gubernur Malut Abdul Gani Kasuba Meninggal, Ribuan Masyarakat Antar ke Kampung Halaman
1 jam yang lalu
Menham Natalius Pigai...
Menham Natalius Pigai Usulkan 3 Hukuman Sekaligus untuk Mantan Kapolres Ngada
2 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved