Kabupaten Tangerang Miliki Pusat Vaksin dengan Pendekatan 3 in 1 Pertama di Dunia

Minggu, 14 Maret 2021 - 10:50 WIB
loading...
Kabupaten Tangerang...
Kabupaten Tangerang memiliki pusat vaksin dengan pendekatan 3in1 di ICE BSD Exhibition Hall 10, Pagedangan, Kabupaten Tangerang.Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Kabupaten Tangerang memiliki pusat vaksin dengan pendekatan 3in1 di ICE BSD Exhibition Hall 10, Pagedangan, Kabupaten Tangerang. Peresmian Grab Vaccine Center ini dilakukan Menteri Riset dan Teknologi/ Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional (Menristek/Kepala BRIN) Bambang Brodjonegoro dan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, didampingi Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar.

Menristek/Kepala BRIN, Bambang Brodjonegoro mengatakan, pusat vaksin tersebut merupakan inovasi pelayanan publik di Kabupaten Tangerang. “Ini penting karena merupakan bentuk inovasi dalam pelayanan publik, biasanya orang bicara inovasi itu dalam bentuk barang atau sesuatu yang bisa dilihat secara kasat mata,” ujar Bambang, Sabtu (13/3/2021).

Dengan adanya pusat pelayanan publik untuk vaksinasi yang pertama di Indonesia bahkan di dunia, akan menekan penyebaran Covid-19. Menurutnya pusat vaksinasi itu merupakan kombinasi yang solid dari inovasi, penggunaan teknologi berbasis data, dan keunggulan operasional.

Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar mengungkapkan, program tersebut merupakan kerja sama antara Pemprov Banten, Pemkab Tangerang, Pemkot Tangerang Selatan dengan Grab dan Good Doctor. "Ada sebanyak 2.500 masyarakat Kabupaten Tangerang mitra Grab dan juga petugas transformasi umum yang diberikan vaksinasi hari ini sampai besok. Insya Allah bisa lebih dari 5.000 orang dan juga 1.000 lansia dari Kabupaten Tangerang,” kata Zaki kemarin.

Dia mengatakan, program tersebut berjalan dengan baik dan mendapatkan sambutan hangat dari semua pihak. Hal tersebut lantaran kerja sama atau kolaborasi yang baik dari pemerintah dan swasta.

Sementara itu, Presiden Grab Indonesia, Ridzki Kramadibrata menjelaskan, ada metode drive thru yaitu empat roda, dua roda, dan walk-in. Orang yang akan mendapatkan vaksinasi harus melakukan pendaftaran melalui sistem terlebih dulu, dengan teknologi."Sehingga akan ada praregistrasi yang lebih clean, cepat. Inovasi, desain proses dan pelaksanaannya diinisasi anak-anak muda Indonesia," kata Ridzki.

Grab Vaccine Center akan beroperasi bersama dengan dinas kesehatan pemerintahan daerah mulai tanggal 13 hingga 14 Maret untuk gelombang pertama. Kemudian pada 10 hingga 11 April 2021 untuk gelombang kedua.
(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pemkab Tangerang Beri...
Pemkab Tangerang Beri Beasiswa Warga ke Universitas Internasional
Awal Mula Terungkapnya...
Awal Mula Terungkapnya Tersangka Mutilasi Buronan Kasus Penipuan yang Ternyata Sepupu Sendiri
Kronologi Pengungkapan...
Kronologi Pengungkapan Kasus Mutilasi Buron Kasus Penipuan di Tangerang, Tubuh Dipotong 8 Bagian
Buron Kasus Penipuan...
Buron Kasus Penipuan Ditemukan Tewas di Tangerang, Jasadnya Dimutilasi dan Dimasukkan ke Dalam Freezer
Pemkab Tangerang Apresiasi...
Pemkab Tangerang Apresiasi ASG Gelar One Day Recruitment untuk Atasi Pengangguran
Kades Kohod Arsin Akhirnya...
Kades Kohod Arsin Akhirnya Muncul, Minta Maaf Menghilang usai Geger Kasus Pagar Laut
Operasi Pembongkaran...
Operasi Pembongkaran 30,16 Km Pagar Laut Tangerang Resmi Ditutup Mayjen TNI (Mar) Hermanto
TNI AL Ungkap Pembongkaran...
TNI AL Ungkap Pembongkaran Pagar Laut Tangerang Tembus 24,9 Km, Sisa 5,26 Km
Bareskrim Polri Geledah...
Bareskrim Polri Geledah Rumah Kades Kohod Terkait Kasus Pagar Laut Tangerang, Ini Penampakannya
Rekomendasi
El Clasico Jilid 3,...
El Clasico Jilid 3, Barcelona Favorit Juara Copa del Rey 2025
Legislator Gerindra...
Legislator Gerindra Ungkap Perintah Presiden Bawa Angin Segar Tertibkan Truk ODOL
10 Daftar Nama Brainrot...
10 Daftar Nama Brainrot Anomali, Fenomena Kemunduran Mental di Era Digital yang Viral
Berita Terkini
MNC Peduli Salurkan...
MNC Peduli Salurkan Buku Bacaan untuk Galakkan Literasi Anak di Pandai Sikek Tanah Datar
7 jam yang lalu
DPRD Jakarta Minta Dispenda...
DPRD Jakarta Minta Dispenda Jeli Kawal Kebijakan Penurunan Pajak Tarif BBM Kendaraan
7 jam yang lalu
Wali Kota Jaksel Dukung...
Wali Kota Jaksel Dukung Program Mainstreaming HAM untuk ASN dan Masyarakat
7 jam yang lalu
JEC Luncurkan Matapedia...
JEC Luncurkan Matapedia Ensiklopedia Digital Pertama di Indonesia
8 jam yang lalu
Resmi Pimpin Partai...
Resmi Pimpin Partai Perindo Maluku, Welhelm Daniel Kurnala Targetkan 1 Fraksi di Pileg 2029
8 jam yang lalu
Pemkot Kediri Meralat...
Pemkot Kediri Meralat Jabatan Kaesang Pangarep, Ini Alasannya
8 jam yang lalu
Infografis
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Papua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved