2.000 ASN Kabupaten Bekasi Mulai Jalani Vaksin COVID-19 Tahap Dua

Selasa, 02 Maret 2021 - 00:01 WIB
loading...
2.000 ASN Kabupaten...
Pemerintah Kabupaten Bekasi memulai pelaksanaan vaksinasi COVID-19 tahap kedua bagi para petugas pelayanan publik di Kompleks Stadion Wibawa Mukti, Kelurahan Sertajaya, Kecamatan Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, Senin (1/3/2021). Ilustrasi/SINDOnews
A A A
BEKASI - Pemerintah Kabupaten Bekasi memulai pelaksanaan vaksinasi COVID-19 tahap kedua bagi para petugas pelayanan publik di Kompleks Stadion Wibawa Mukti, Kelurahan Sertajaya, Kecamatan Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, Senin (1/3/2021). Vaksinasi tahap dua ini menyasar ribuan pegawai pelayan publik.

Sekretaris Daerah Pemerintah Kabupaten Bekasi, Uju mengatakan, vaksin tahap kedua mulai dilaksanakan pekan ini setelah pekan sebelumnya menyelesaikan tahap pertama bagi para tenaga kesehatan.”Vaksinasi tahap pertama bagi tenaga kesehatan dengan menyasar 15.000 lebih penerima vaksin,” katanya. (Baca juga; Kabupaten Bekasi Terima 22.815 Dosis Vaksin Sinovac untuk Petugas Pelayanan Publik )

Saat ini, kata dia, 5.000 tenaga kesehatan yang belum menerima vaksin di tahap awal sudah mendapatkan suntik vaksin di akhir pekan lalu. ”Jadi kekurangan suplai vaksin untuk 5.040 tenaga medis sudah clear. Dari Kamis hingga Sabtu kemarin mereka sudah divaksin semua, lokasinya di sini juga. Sekarang giliran pelayan publik,” ucapnya. (Baca juga; Tak Dengarin Teguran secara Persuasif, 18 Tempat Usaha di Kota Bekasi Disegel )

Tidak hanya pegawai pemerintah, kata dia, semua pelayan publik seperti TNI-Polri, Kejaksaan, Pengadilan, guru, pedagang pasar, termasuk bagi lansia masuk di tahap dua sesuai arahan pemerintah pusat.”Mulai hari ini hingga kedepan, vaksinasi tahap untuk pelayan public sudah dimulai, masyarakat diminta jangan takut dengan vaksin ini,” ungkapnya.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi Sri Enny Mainiarti mengatakan vaksinasi hari pertama di tahap kedua ini menyasar sedikitnya 2.000 orang dari total 8.000 lebih aparatur sipil negara (ASN) yang akan divaksin selama empat hari ke depan di lokasi yang sama.”Skemanya kita bagi menjadi dua sesi, sesi pertama pukul 08.00-11.00 WIB untuk seribu ASN,” katanya.

Kemudian seribu pegawai lagi mulai pukul 13.00-15.00 WIB dan vaksinasi ini akan dilakukan hingga Kamis (4/3/2021).Vaksinasi hari pertama, kata dia, menyasar personel Satpol PP, BPBD, Dinas Perdagangan, Bapenda, Disdukcapil, Dinas Perhubungan, Dinas Damkar, kejaksaan, pengadilan, hingga anggota DPRD Kabupaten Bekasi.

Menurut dia, pelaksanaan hari kedua dan seterusnya menyasar anggota kepolisian serta TNI, atlet, Organda, tokoh masyarakat, sektor pariwisata, tenaga pendidik, pedagang pasar, serta lansia.”Kita selesaikan dulu ASN kita baru besok menyasar ke target lainnya. Selain di stadion ini, vaksinasi tahap kedua juga seperti puskesmas dan rumah sakit mulai besok,” ucapnya.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Air Bersih SPAM Jatiluhur...
Air Bersih SPAM Jatiluhur Mulai Disalurkan Tirta Bhagasasi
Perlu Solusi Jangka...
Perlu Solusi Jangka Panjang dan Kesadaran Masyarakat Atasi Banjir di Bekasi
Bupati Instruksikan...
Bupati Instruksikan BPBD dan Dinsos Segera Bantu Warga Terdampak Banjir
Terungkap! Sertifikat...
Terungkap! Sertifikat Pagar Laut di Segarajaya Bekasi Digadaikan ke Bank Swasta
Jelang Ramadan, PT TRPN...
Jelang Ramadan, PT TRPN Bagikan 400 Paket Sembako ke Warga Bekasi
Bupati Ade Kuswara Kunang...
Bupati Ade Kuswara Kunang Komitmen Bawa Bekasi Bangkit, Maju dan Sejahtera
Kasus Pagar Laut Bekasi,...
Kasus Pagar Laut Bekasi, Bareskrim Polri Periksa Kades Segarajaya
Tingkatkan Pelayanan...
Tingkatkan Pelayanan Air Bersih, Pemkab Bekasi Bangun Pipa Jaringan Distribusi
Pemprov Jatim Salurkan...
Pemprov Jatim Salurkan 870.000 Dosis Vaksin PMK ke 38 Kabupaten/Kota
Rekomendasi
RUU TNI Dikebut Rampung...
RUU TNI Dikebut Rampung sebelum Lebaran, Ketua Komisi I DPR: Di Politik, Paling Repot Cari Titik Temunya
Daud Yordan Hancurkan...
Daud Yordan Hancurkan Kambosos Jr dengan Serangan Verbal: Kamu Jatuh KO!
Natasha Rizky Akui Desta...
Natasha Rizky Akui Desta sebagai Pria Bertanggung Jawab, Masih Beri Nafkah hingga Kini
Berita Terkini
Petugas Kabel Wi-Fi...
Petugas Kabel Wi-Fi Babak Belur Dikeroyok Anggota Ormas di Depok Gara-gara Tak Memberi Uang
28 menit yang lalu
Korban Tewas Kebakaran...
Korban Tewas Kebakaran Kapal Tanker Ronggolawe dan Tug Boat Bertambah Jadi 3 Orang
35 menit yang lalu
Banjir dan Longsor Terjang...
Banjir dan Longsor Terjang Kota Padangsidimpuan, Satu Orang Tewas
46 menit yang lalu
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
1 jam yang lalu
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
1 jam yang lalu
INH-Komunitas Ojol Rawamangun...
INH-Komunitas Ojol Rawamangun Bersih-bersih Masjid dan Bagikan Makanan Buka Puasa
1 jam yang lalu
Infografis
Mulai Januari 2025 Gaji...
Mulai Januari 2025 Gaji Guru Non-ASN Bakal Naik Rp2 Juta
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved