Dilantik Ahmad Syaikhu, Ini Susunan Pengurus DPTW PKS DKI 2020-2025

Sabtu, 13 Februari 2021 - 23:13 WIB
loading...
Dilantik Ahmad Syaikhu,...
Presiden PKS Ahmad Syaikhu. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Dewan Pimpinan Tingkat Wilayah (DPTW) PKS DKI Jakarta yang terdiri dari tiga lembaga Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW), Dewan Pengurus Wilayah (DPW) dan Dewan Syariah Wilayah (DSW) menggelar pelantikan pengurus MPW, DPW dan DSW untuk masa bakti 2020-2025 di Hotel Aston Priority, Jakarta Selatan.

Menurut Ketua DPW PKS DKI Jakarta Khoirudin, selain dilakukan dengan protokol kesehatan yang ketat, dirinya bersyukur pelantikan pengurus di DPTW PKS DKI ini langsung dilantik dengan pembacaan Sumpah dan Ikrar Pakta Integritas oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu. “Bagi yang hadir sangat ketat prokesnya, sebagian lainnya melalui online, dan Alhamdulillah Presiden PKS Ahmad Syaikhu hadir dan langsung melantik,” kata Khoirudin yang juga anggota DPRD DKI Jakarta, Sabtu (13/2/2021).

“Kita berharap dengan adanya pengurus baru yang sudah dilantik ini, adanya penambahan jumlah kader dan jumlah kursi akan diraih pada Pemilu 2024, sesuai arahan Presiden PKS,” tandasnya lagi. Dan berikut daftar nama-nama pengurus yang dilantik.

1. Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW)
Ketua : Sakhir Purnomo
Sekretaris : Muhammad Taufik Zoelkifli

2. Dewan Syariah Wilayah (DSW)
Ketua : Abdul Aziz Abdul Rouf
Sekretaris : Ahmad Subki

3. Dewan Pengurus Wilayah (DPW)
Ketua : Khoirudin
Sekretaris : Abdul Aziz
Wakil Sekretaris : M. Arif
Bendahara : Noerhadi
Wakil Bendahara : Sahrullah
Ketua Bidang Kaderisasi : Nadjib Helmy
Ketua Bidang Humas : Zakaria Maulana Alif
Ketua Bidang Kepemudaan : Andriyana
Ketua Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga : Aan Anita
Ketua Bidang Pemenangan Pemilu dan Pilkada : Abuzar Alghifari
Ketua Bidang Ekuintek dan LH : Adhi Azfar Tamin
Ketua Bidang Pembangunan Keummatan dan Dakwah : KH. Muhammad Thamrin
Ketua Bidang Kepanduan : Slamet Widodo
Ketua Bidang Polhukam : Fauzi Alfianto
Ketua Bidang Seni Budaya : Ahmad Marzuki
Ketua Bidang Pemberdayaan Jaringan Ekonomi Kader : Hidayatullah
Ketua Bidang Ketenagakerjaan : Nur Rochim Ahmad Anwari
Ketua Bidang Petani Nelayan : Kartika Kirana Sangga Mara
Ketua Bidang Kesejahteraan Sosial : Nurlaila
Ketua Bidang Pemberdayaan Desa/Kelurahan : Tarsono

Sekadar informasi, PKS melakukan Musyawarah Wilayah (Muswil) secara virtual dan serentak se-Indonesia pada akhir Desember 2020 yang telah memilih 8 pimpinan DPTW PKS se Indonesia, termasuk DKI Jakarta.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pemprov Jakarta Bakal...
Pemprov Jakarta Bakal Kirim 150 Pelajar untuk Kuliah di Universiti Kuala Lumpur
Aktivis Jakarta Bahas...
Aktivis Jakarta Bahas 100 Hari Kerja Pramono-Doel, Ini Hasilnya
Disnaker Jakarta Anjurkan...
Disnaker Jakarta Anjurkan Poin Ini untuk Pegadaian soal Usia Pensiun
Horeee! Dana KJP Plus...
Horeee! Dana KJP Plus Tahap II Cair sejak 8 April 2025
Ramadan Bikin Jakarta...
Ramadan Bikin Jakarta Alami Inflasi 2 Persen
Pramono Anung Ungkap...
Pramono Anung Ungkap 2,37 Persen ASN Jakarta Tidak Masuk di Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran
Urai Kemacetan Libur...
Urai Kemacetan Libur Lebaran, Polisi Siapkan Ganjil Genap Tempat Wisata di Jakarta
Libur Lebaran, BNPB:...
Libur Lebaran, BNPB: Waspadai Banjir Rob di Jakarta pada 28 Maret-1 April 2025
Jaga Ketahanan Pangan,...
Jaga Ketahanan Pangan, Dharma Jaya Tambah Modern Channel
Rekomendasi
3 Langkah Rusia untuk...
3 Langkah Rusia untuk Merebut Crimea dari Ukraina, Apa Saja?
Mesir Hancurkan Masjid...
Mesir Hancurkan Masjid Mahmoud Pasha Al-Falaky yang Bersejarah di Kairo, Picu Kecaman
Vietnam Hendak Beli...
Vietnam Hendak Beli 24 Jet Tempur F-16 AS, Hubungan dengan Rusia Bisa Tamat dan China Bakal Marah
Berita Terkini
Pertokoan di Malang...
Pertokoan di Malang Kebakaran, Sejumlah Kendaraan Hangus
5 jam yang lalu
Gudang Barang Pecah...
Gudang Barang Pecah Belah di Malang Kebakaran, Warga Panik
6 jam yang lalu
Petani Huma di Sukabumi...
Petani Huma di Sukabumi Tewas Tertembak Peluru Nyasar Pemburu Babi Hutan
6 jam yang lalu
Jurus Pramono Bereskan...
Jurus Pramono Bereskan Parkir Liar dengan Sistem Digitalisasi Tanpa Uang Tunai
6 jam yang lalu
Apartemen di Kemayoran...
Apartemen di Kemayoran Kebakaran, Api Terlihat di Balkon
6 jam yang lalu
Komitmen Keberlanjutan,...
Komitmen Keberlanjutan, FL Technics Indonesia Gelar Bersih-bersih Pantai
7 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO Ini Klaim...
Negara NATO Ini Klaim akan Diinvasi Rusia dalam Beberapa Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved