Ketua DPRD Seruyan Masuk Dalam 10 Orang Pertama yang Divaksin

Selasa, 02 Februari 2021 - 15:14 WIB
loading...
Ketua DPRD Seruyan Masuk...
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, Kalteng Zuli Eko Prasetyo masuk dalam 10 orang pertama pencanangan vaksinasi yang akan dilaksanakan pada bulan Februari 2021 ini. iNews TV/Sigit
A A A
SERUYAN - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, Kalteng Zuli Eko Prasetyo masuk dalam 10 orang pertama pencanangan vaksinasi yang akan dilaksanakan pada bulan Februari 2021 ini.

Berkenaan dengan itu, dirinya menyatakan dengan tegas tentang kesiapannya untuk divaksin demi memutus mata rantai penyebaran COVID-19 .

Menurutnya, dari 10 orang yang masuk dalam pencanangan tersebut dirinya merupakan satu-satunya pejabat tinggi di Seruyan yang siap untuk divaksin. "Saat itu saya dihubungi oleh Tim Satgas, saya bilang saya siap, kalau saya tidak salah dari 10 orang itu saya satu-satunya pejabat tinggi yang bersedia," katanya di Kuala Pembuang, Selasa (2/1).

Ia menuturkan, pemerintah dalam mengagendakan sebuah program tentu dengan maksud dan tujuan yang baik serta pertimbangan yang matang, terlebih kebijakan vaksinasi tersebut juga sudah dikaji.

Dari sisi medis sudah dilakukan pengujian bahkan Presiden bersama dengan pejabat-pejabat tinggi negara di Indonesia juga sudah melakukan dan jika dilihat dari segi kehalalannya juga sudah dikaji. Baca: Penyebab Banjir Kalimantan Selatan, BMKG: Efek Fenomena La Nina.

"Jadi saya rasa tidak ada yang yang perlu diragukan lagi, karena semuanya sudah teruji dan demi kebaikan seluruh masyarakat, kebijakan tersebut harus didukung dengan penuh dan saya juga meminta agar masyarakat bisa mengerti akan hal itu," ujarnya.

Ia menambahkan, beberapa waktu lalu dirinya didatangi oleh salah seorang masyarakat yang bekerja sebagai petani tambak untuk memberitahukan bahwa ia juga siap untuk divaksi pertama. "Semangat sekali langsung datang ke rumah dan saya sangat apresiasi sekali itu. Tapi saya bilang kalau itu semua tergantung dari Tim Satgas yang menentukan," pungkasnya. Baca Juga: Pelaku Pengeroyokan di Pub Grand Dragon Diamankan Polisi.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Selesai Ikuti Retret,...
Selesai Ikuti Retret, Agustiar dan Edy Pratowo Langsung Kebut Program Prioritas
Pemprov Jatim Salurkan...
Pemprov Jatim Salurkan 870.000 Dosis Vaksin PMK ke 38 Kabupaten/Kota
Percepatan Kemandirian...
Percepatan Kemandirian Pangan, Mentrans Siapkan Tenaga Kerja
Usai Gunakan Hak Pilih,...
Usai Gunakan Hak Pilih, Agustiar Berterima Kasih kepada Masyarakat Kalteng
Survei Poltracking Prediksi...
Survei Poltracking Prediksi Agustiar Sabran-Edy Pratowo Menang Pilgub Kalteng
Pilgub Kalteng, Program...
Pilgub Kalteng, Program Unggulan ASRI 04 Dianggap Langkah Maju
Abdul Razak-Sri Suwanto...
Abdul Razak-Sri Suwanto Optimistis Pendukungnya Tetap Solid
Kinerja Pemerintah Memuaskan,...
Kinerja Pemerintah Memuaskan, Masyarakat Dukung Agustiar-Edy Lanjutkan Kalteng Berkah
Tren Elektabilitas Terus...
Tren Elektabilitas Terus Naik, Agustiar-Edy Makin Perkasa di Pilgub Kalteng
Rekomendasi
BYD Luncurkan Teknologi...
BYD Luncurkan Teknologi Baterai Sekali Cas 5 Menit untuk Jarak 400 Km
Astronot NASA Kembali...
Astronot NASA Kembali ke Bumi setelah 9 Bulan di Luar Angkasa
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Australia vs Timnas Indonesia: Saksikan Laga Mendebarkan di Sini
Berita Terkini
Viral Perempuan Mengaku...
Viral Perempuan Mengaku Diperlakukan Tidak Baik, Ini Kata Kapolres Metro Bekasi
15 menit yang lalu
Kisah Gajah Mada Emosi...
Kisah Gajah Mada Emosi hingga Susun Strategi Bunuh Pimpinannya
1 jam yang lalu
Peduli Nelayan, Warga...
Peduli Nelayan, Warga Desa Nifasi Papua Dapat Rumah Baru
7 jam yang lalu
Kejati Geledah Kantor...
Kejati Geledah Kantor Dindik Jatim Usut Dugaan Korupsi Dana Hibah SMK Rp65 Miliar
8 jam yang lalu
Sambangi Mahasiswa di...
Sambangi Mahasiswa di DIY, Gubernur Kalteng Agustiar Serahkan Bantuan Rp200 Juta
8 jam yang lalu
Gelar Jumat Berkah,...
Gelar Jumat Berkah, Kantor Imigrasi Cilegon Gandeng PT Kine Bagikan Makanan Gratis
8 jam yang lalu
Infografis
Keistimewaan dan Amalan...
Keistimewaan dan Amalan 10 Hari Pertama Bulan Ramadan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved