Aktivitas Gunung Merapi Masih Membahayakan, Terjadi 40 Kali Guguran Lava Pijar

Selasa, 26 Januari 2021 - 09:22 WIB
loading...
Aktivitas Gunung Merapi...
Gunung Merapi, masih menunjukkan aktivitas vulkanik yang membahayakan. Tercatat ada 40 kali lava pijar dan empat kali semburan awan panas. Foto/Ilustrasi
A A A
YOGYAKARTA - Gunung Merapi terus saja mengeluarkan awan panas dan lava pijar. Sejak Senin (25/1/2021) malam, tercatat empat kali awan panas dan 40 kali guguran lava pijar meluncur dari puncak Merapi.



Awan panas terjadi pada pukul 20:24 WIB. Awan panas guguran ini tercatat di seismogram dengan amplitudo 30 mm dan durasi 103 detik, tinggi kolom 400 meter dengan jarak luncur 1000 m ke arah barat daya.

Kemudian pada pukul 20:33 WIB, juga terjadi awan panas guguran yang tercatat di seismogram dengan amplitudo 20 mm, dan durasi 65 detik, tinggi kolom 300 meter, jarak luncur 600 meter ke arah barat daya yaitu hulu Kali Krasak dan Boyong.



Pada pukul 21:03 WIB kembali terjadi awan panas guguran yang tercatat di seismogram dengan amplitudo 27 mm dan durasi 106 detik, tinggi kolom 400 meter dengan jarak luncur 1000 m ke arah barat daya.

"Jadi pada Senin (25/1/2021) pukul 18.00-24.00 WIB, tercatat terjadi tiga kali guguran awan panas ," terang Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG), Hanik Humaida, Selasa (26/1/2021).

Dijelaskannya, di periode tersebut juga tercatat 14 kali guguran lava pijar dengan jarak luncur antara 300-700 meter menuju arah barat daya juga. Begitu juga dengan pemantauan pada Selasa (26/1/2021) pukul 00.00-06.00 WIB, dilaporkan terjadi awan panas guguran dengan jarak luncur 1 km dengan ketinggian kolong asap mencapai 400 meter di atas permukaan kawah.



Selain itu juga guguran lava pijar sebanyak 26 kali dengan jarak luncur maksimum 1000 meter menuju ke ke hulu Kali Krasak dan Boyong. Di periode tersebut terjadi 65 kali gempa guguran, satu kali gempa hembusan serta satu kali gempa fase banyak. "Status Merapi masih siaga atau level III," pungkas Hanik.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gunung Dukono Meletus,...
Gunung Dukono Meletus, Luncurkan Abu Vulkanik 1,9 Km
Kisah Belanda Meminta...
Kisah Belanda Meminta Paksa Hak Sewa Tanah di Lereng Gunung Merapi ke Sri Sultan HB IV
Zona Bahaya Gunung Lewotobi...
Zona Bahaya Gunung Lewotobi Laki-laki Turun Jadi 4 Km
Mencekam, Ini Penampakan...
Mencekam, Ini Penampakan Erupsi Dahsyat Gunung Ibu di Halmahera Barat
Keyakinan Ramalan Jayabaya...
Keyakinan Ramalan Jayabaya oleh Pangeran Diponegoro saat Gunung Merapi Meletus
Tinjau Posko Pengungsi...
Tinjau Posko Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi, Kapolri Salurkan Bantuan Kemanusiaan
Gunung Lewotobi Laki-laki...
Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Erupsi Dahsyat, Semburkan Abu Vulkanik 4.000 Km
Penampakan Rumah Hancur...
Penampakan Rumah Hancur Akibat Letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki
Penampakan Gunung Merapi...
Penampakan Gunung Merapi Erupsi Luncurkan Wedus Gembel Sejauh 1.100 Meter
Rekomendasi
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
Mengenal Klausul Rehidrasi...
Mengenal Klausul Rehidrasi dalam Tinju: Aturan yang Disorot Jelang Duel Eubank Jr vs Conor Benn
Berita Terkini
Wakil Ketua DPRD Jabar...
Wakil Ketua DPRD Jabar Minta Petugas Program MBG Cianjur Diseleksi Ulang
47 menit yang lalu
Pramono Anung Bakal...
Pramono Anung Bakal Turun Langsung Pantau Pemutihan Ijazah Siswa yang Ditahan Sekolah
52 menit yang lalu
Sowan ke Kiai Tapal...
Sowan ke Kiai Tapal Kuda, Cak Imin Sebut Iman Sukri Bakal Pimpin DPW PKB Bali
2 jam yang lalu
Gelar Retreat untuk...
Gelar Retreat untuk Pejabat Pemprov Jatim di Pusdik Arhanud, Khofifah: Bangun Sinergi OPD
2 jam yang lalu
Muhammadiyah Dukung...
Muhammadiyah Dukung Polres Pelabuhan Tanjung Priok Jaga Kamtibmas dan Giat Keagamaan
3 jam yang lalu
Sowan ke Ponpes Sukorejo,...
Sowan ke Ponpes Sukorejo, Gus Imin Halalbihalal dengan Kiai Azaim dan Nyai Ju
3 jam yang lalu
Infografis
AS Klaim F-35 sebagai...
AS Klaim F-35 sebagai Jet Tempur Tercanggih, namun Jatuh 11 Kali
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved