Malam Ini Merapi Kembali Keluarkan Lava Pijar

Selasa, 05 Januari 2021 - 21:52 WIB
loading...
Malam Ini Merapi Kembali...
Gunung Merapi malam ini kembali mengeluarkan lava pijar. Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) melaporkan guguran lava pijar terjadi pada pukul 18.47 WIB. Dok/SINDOnews
A A A
YOGYAKARTA - Gunung Merapi malam ini kembali mengeluarkan lava pijar. Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) melaporkan guguran lava pijar terjadi pada pukul 18.47 WIB.

Kepala BPPTKG Hanik Humaida mengatakan, guguran lava pijar tercatat di jaringan seismik Gunung Merapi dengan amplitudo 3 mm dan durasi 32 detik. Namun demikian. Pihaknya memastikan jarak luncurnya masih sangat pendek. "Jarak luncurnya sangat pendek, jadi belum pasti arah luncurannya," terangnya kepada wartawan Selasa (5/1/2021) malam.

Dijelaskannya dari pantauan CCTV diketahui guguran lava pijar tersebut terjadi di sisi barat daya dengan posisi alur sungai Boyong, Bebeng, Krasak, dan Lamat. "Kami masih terus pantau aktivitas Merapi dengan munculnya lava pijar dan titik api diam di puncak Merapi," tandasnya.

Meskipun Merapi telah mengeluarkan material lava guguran, namun BPPTKG masih belum bisa mengukur volume material. "Ini masih awal sehingga kami belum bisa mengukurnya," ulasnya. (Baca: Tragis, Pamit Pergi Mancing Pulang ke Rumah Tak Bernyawa).

Pihaknya sudah meminta pemerintah baik di Sleman DIY dan Kabupaten Klaten, Boyolali serta Magelang di Jawa Tengah untuk mitigasi bencana. "Memang jarak luncur pendek, namun probability menuju ke arah letusan eksplosif. Jadi semua perlu kewaspadaan," ungkapnya. (Baca: Ratusan Warga Lereng Merapi di Magelang Kembali ke Barak Pengungsian).

Sejak pukul 12.00 WIB sampai dengan pukul 18.00 WIB dilsoroosn terdengar tiga kali suara gemuruh guguran dari pos Pengamatan Gunung Merapi di Babadan. Sedangkan gempa guguran tercatat 31 kali, gempa hembusan 12 kali, gempa fase banyak 51 kali, dan gempa vulkanik dangkal tercatat 9 kali. "Belum ada perubahan status, masih tetap siaga atau level III," pungkas Hanik.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gunung Marapi Meletus...
Gunung Marapi Meletus Disusul Gempa Bumi Magnitudo 4,4
Penampakan Gunung Semeru...
Penampakan Gunung Semeru usai Erupsi Beruntun dan Semburkan Abu Vulkanik
Gunung Marapi Meletus...
Gunung Marapi Meletus Pagi Ini, Abu Vulkanik Menjulang Tinggi
Gunung Dukono Meletus,...
Gunung Dukono Meletus, Luncurkan Abu Vulkanik 1,9 Km
Dentuman Keras Iringi...
Dentuman Keras Iringi Erupsi Gunung Marapi, Warga Berhamburan Keluar Rumah
3 Gerbong di Stasiun...
3 Gerbong di Stasiun Tugu Ternyata Dibakar, Motif Pelaku Terungkap
Ceramah di Masjid UGM...
Ceramah di Masjid UGM Dipadati Ribuan Jemaah, Anies Baswedan Selalu Dinanti
Gunung Marapi Meletus,...
Gunung Marapi Meletus, Warga: Dentuman Keras dan Api Terlihat di Puncak
Masjid Jogokariyan Bagikan...
Masjid Jogokariyan Bagikan 3.500 Porsi Takjil Gratis Setiap Hari, Dana Capai Rp1,5 Miliar
Rekomendasi
15 Contoh Ucapan Galungan...
15 Contoh Ucapan Galungan dan Kuningan 2025 Bahasa Bali untuk Teman hingga Keluarga Besar
Mesir Hancurkan Masjid...
Mesir Hancurkan Masjid Mahmoud Pasha Al-Falaky yang Bersejarah di Kairo, Picu Kecaman
Wujudkan Mimpi Menjadi...
Wujudkan Mimpi Menjadi Bintang Dangdut, MNCTV Hadirkan Program Terbaru Dangdut 24 Karat Karaoke Dadakan
Berita Terkini
Pertokoan di Malang...
Pertokoan di Malang Kebakaran, Sejumlah Kendaraan Hangus
23 menit yang lalu
Gudang Barang Pecah...
Gudang Barang Pecah Belah di Malang Kebakaran, Warga Panik
32 menit yang lalu
Petani Huma di Sukabumi...
Petani Huma di Sukabumi Tewas Tertembak Peluru Nyasar Pemburu Babi Hutan
44 menit yang lalu
Jurus Pramono Bereskan...
Jurus Pramono Bereskan Parkir Liar dengan Sistem Digitalisasi Tanpa Uang Tunai
51 menit yang lalu
Apartemen di Kemayoran...
Apartemen di Kemayoran Kebakaran, Api Terlihat di Balkon
1 jam yang lalu
Komitmen Keberlanjutan,...
Komitmen Keberlanjutan, FL Technics Indonesia Gelar Bersih-bersih Pantai
1 jam yang lalu
Infografis
Kaya Emas, Pulau Ini...
Kaya Emas, Pulau Ini Berpotensi Diambil Alih oleh Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved