Dukung Machfud Arifin, AHY: Beliau Bisa Majukan Surabaya jadi Kota Bertaraf Internasional

Kamis, 26 November 2020 - 18:59 WIB
loading...
Dukung Machfud Arifin,...
Calon Wali Kota Surabaya nomor urut 2, Machfud Arifin dipercaya oleh berbagai kalangan dapat memajukan Kota Pahlawan di masa mendatang. (Ist)
A A A
SURABAYA - Calon Wali Kota Surabaya nomor urut 2 , Machfud Arifin dipercaya oleh berbagai kalangan dapat memajukan Kota Pahlawan di masa mendatang. Rasa percaya ini tidak hanya diutarakan oleh para tokoh di Kota Surabaya maupun Jawa Timur (Jatim) saja, namun juga tokoh nasional.

Salah satu tokoh nasional terkemuka yang juga Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) juga mempercayai Cak Machfud adalah tokoh pemimpin yang tepat untuk Kota Surabaya.

Bahkan, AHY optimis di bawah kepemimpinan pria kelahiran Ketintang tersebut, Kota Surabaya dapat menjelma menjadi kota bertaraf internasional yang sesungguhnya. "Kota Surabaya di masa mendatang harus bisa menjadi kota bertaraf internasional dan kita semua di Partai Demokrat yakim, Pak Machfud Arifin dapat mewujudkan hal ini jika diamanahkan menjadi Walikota Surabaya," tutur AHY, Kamis (26/11).

Lebih lanjut, AHY semakin yakin Cak Machfud dapat memajukan Kota Surabaya menjadi kota bertaraf internasional setelah mengulas program-program yang dimiliki. Di antaranya adalah mewujudkan smart city melalui penyediaan sistem administrasi berdasarkan digitalisasi. (Baca: Kelabui Polisi, Ibu Muda Ini Sembunyikan Sabu Dalam Boneka).

Penyediaan keamanan lingkungan berdasarkan dengan menggunakan sistem teknologi mutakhir seperti pemindaian wajah di perkampungan. Tidak kalah pentingnya adalah membangun gedung pertemuan bertaraf internasional.

"Pak Machfud Arifin memiliki program yang luar biasa. Dari program tersebut kita bisa melihat beliau berupaya memajukan Kota Surabaya lebih dari saat ini untuk masyarakatnya, seperti mengarahkan Kota Surabaya menjadi smart city yang sesungguhnya dengan keamanan berbasis teknologi dan gedung pertemuan untuk acara-acara internasional," pungkasnya.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2180 seconds (0.1#10.140)