Sopir Mabuk Tuak, Truk Tanki Tabrak 3 Kendaraan di Jalinsum Batu Bara

Selasa, 10 November 2020 - 05:23 WIB
loading...
Sopir Mabuk Tuak, Truk...
Diduga dalam kondisi mabuk tuak sehingga tidak mampu mengendalikan laju kendaraan yang dikendarainya, sopir truk tangki Mitsubishi Fuso, BM 8316 RU menabrak tiga kendaraan di Jalan Lintas Sumatera, Senin (9/11/2020) sore. (Foto/Inews TV/Fadly)
A A A
BATU BARA - Diduga dalam kondisi mabuk tuak sehigga tidak mampu mengendalikan laju kendaraan yang dikendarainya, sopir truk tangki Mitsubishi Fuso, BM 8316 RU menabrak tiga kendaraan di Jalan Lintas Sumatera , Kecamatan Datuk Tanah Datar, Kabupaten Batu Bara, Senin (9/11/2020) sore.

Tiga unit kendaraan lain turut menjadi korban laka beruntun yakni Betor Honda Revo, BK 2038 RO, mobil boks Mitsubishi Colt Diesel, A 9597 dan Mitsubishi Strada Double Cabin, BK 9719 YL warna merah.

Informasi yang dihimpun di lokasi, sebelum kecelakaan beruntun tersebut, truk tangki minyak sawit, BM 8316 RU datang dari arah Kisaran menuju Medan, saat bersamaan, di depannya melaju Betor BK 2038 RO. (BACA JUGA: Efek Mabuk Miras Cap Tikus, Pria Paruh Bayah Tewas Setelah Jatuh ke Got)

Tiba-tiba saja, truk tangki menyeruduk betor, selanjutnya masih dalam kondisi mendorong betor, truk tangki kemudian oleng ke kanan. Lalu dari arah berlawanan muncul mobil boks Colt Diesel A 9597, dan gubraak…! Truk tangki menghantam sisi kanan mobil boks.

“Terkejut aku bang, tiba-tiba disorongnya becak itu, aku di belakang mobil box ini, jadi ku ambil ke kiri, disorongnya juga aku,” kata Koko, pengemudi mobil Mitsubishi Strada di lokasi.

Truk tangki semakin hilang keseimbangan dan akhirnya meluncur ke areal perkebunan milik PT Socfindo dan terguling.

Sementara itu, beberapa warga mengatakan dari kabin truk ditemukan satu botol berisi minuman diduga tuak.

Terpisah, Kapos Lantas Sei Bejangkar Aiptu Jago Tarigan, ketika dikonfirmasi mengatakan, kecelakaan diduga karena kelalaian pengemudi truk tangki.

“Di lokasi itu dekat jembatan kan ada lobang, kemungkinan agak lalai supirnya [truk tangki], baru nyorong becak ke kanan menabrak mobil box,” sebut Tarigan melalui sambungan seluler. (BACA JUGA: Seorang Pengendara Motor Tewas Terlindas Truk di Boyolali)

Saat ditanya apakah sopir diduga mabuk, Aiptu Jago Tarigan belum bersedia memberikan penjelasan. “Kalau itu belum tahu lah,” katanya.

Akibat peristiwa tersebut, pengemudi betor terkapar sekarat di badan jalan. Sedangkan sopir truk tangki dievakuasi warga dalam kondisi tak sadarkan diri.

Personel Sat Lantas Polres Batu Bara yang tiba di lokasi segera melarikan korban luka-luka ke klinik terdekat serta dan mengurai arus lalu lintas yang sempat mengalami kemacetan.

Kejadian lakalantas tersebut masih dalam pemeriksaan oleh Satlantas Polres Batu Bara, tiga unit kendaraan diamankan oleh petugas lantas, sedangkan truk tangki masih menunggu mobil derek untuk dievakuasi.
(vit)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tragis! Balita di Malang...
Tragis! Balita di Malang Tewas Terlindas Truk Tak Kuat Menanjak
Truk Terjun ke Dasar...
Truk Terjun ke Dasar Sungai Picu Kemacetan di Jalan Raya Malang-Kediri
Keluarga Korban Kecelakaan...
Keluarga Korban Kecelakaan Maut Truk Masuk Sungai di Pelalawan Dapat Santunan Total Rp314 Juta
Truk Masuk Sungai 15...
Truk Masuk Sungai 15 Orang Tewas di Pelalawan, Perusahaan Jelaskan Kronologi
Identitas 14 Korban...
Identitas 14 Korban Tewas Kecelakaan Truk Terjun ke Sungai di Riau
Pencarian Korban Truk...
Pencarian Korban Truk Terjun ke Sungai, Kapolda Riau: 6 Korban Ditemukan Tewas, 9 Masih Hilang
Truk dan Bus Kecelakaan...
Truk dan Bus Kecelakaan di Tol Semarang-Solo, KM477 hingga 480 Macet
Remaja Mabuk Tabrak...
Remaja Mabuk Tabrak Motor di Medan, 3 Orang Tewas
Kronologi 10 Paku Bumi...
Kronologi 10 Paku Bumi Jatuh di Perempatan Buahbatu Bandung yang Timbulkan Getaran Keras
Rekomendasi
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
Promotor Tinju Bantah...
Promotor Tinju Bantah Eubank Jr Alami Patah Rahang
Mantan Pejabat MA Zarof...
Mantan Pejabat MA Zarof Ricar Ditetapkan Tersangka TPPU
Berita Terkini
Klinik Kecantikan Ternama...
Klinik Kecantikan Ternama Buka di PIK Jakut, Hadirkan Perawatan Modern
1 jam yang lalu
Polda Jabar: Hasil Tes...
Polda Jabar: Hasil Tes DNA Alat Kontrasepsi Terbukti Milik Dokter Cabul Priguna
1 jam yang lalu
Gerak Cepat Polres Pelabuhan...
Gerak Cepat Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bantu Keluarga Telantar Pulang ke Depok
2 jam yang lalu
Intip Gaji Petugas PPSU...
Intip Gaji Petugas PPSU Jakarta 2025 yang Mencengangkan
3 jam yang lalu
Tarian Tradisional Bali...
Tarian Tradisional Bali Meriahkan Perayaan Hari Tari Sedunia di Museum Nasional
3 jam yang lalu
Heboh Orang Tua Murid...
Heboh Orang Tua Murid SD di Lebak Bawa Meja dan Kursi dari Rumah ke Sekolah, Bupati Semprot Disdik
4 jam yang lalu
Infografis
Rendang dan Gulai Masuk...
Rendang dan Gulai Masuk Daftar Rebusan Terenak di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved