Bakti UI untuk Negeri, Beri Pemahaman Pentingnya Pencegahan Penyebaran COVID-19 di Pandeglang

Senin, 02 November 2020 - 19:22 WIB
loading...
Bakti UI untuk Negeri,...
Tim Pengabdian Masyarakat Universitas Indonesia (UI) bekerja sama dengan Pesantren Matla’ul Anwar Li Nahdlatul Ulama (MALNU) Menes, Pandeglang Banten menggelar pengabdian kepada masyarakat. (Foto/Ist)
A A A
PANDEGLANG - Tim Pengabdian Masyarakat Universitas Indonesia (UI) bekerja sama dengan Pesantren Matla’ul Anwar Li Nahdlatul Ulama (MALNU) Menes, Pandeglang Banten menggelar pengabdian kepada masyarakat.

Pengabdian dilakukan dalam bentuk sosialisasi pencegahan penyebaran COVID-19 dan membagikan masker, hand sanitaizer serta cuci tangan portable secara gratis di beberapa titik yang dianggap sering terjadi kerumunan seperti, tempat ibadah, belajar dan pasar.

Kegiatan pengabdian masyarakat tersebut dipimpin penanggungjawab kegiatan pengabdian masyarakat UI sekaligus dosen SKSG Yon Mahmudi, .Ph.D kegiatan tersebut dipusatkan Pasar Menes, alun-alun Menes juga santri di Pesantren Matla’ul Anwar Li Nahdlatul Ulama (MALNU) Menes, Rabu (28/10/2020) lalu. (BACA JUGA: Teliti Dampak Laptop saat WFH, Mahasiswa UI Raih Juara 2 Dunia di APRU)

Yon Mahmudi mengatakan program ini merupakan bagian dari kepedulian Universitas Indonesia dalam membantu masyarakat dalam menghadapi masa pandemi.
Bakti UI untuk Negeri, Beri Pemahaman Pentingnya Pencegahan Penyebaran COVID-19 di Pandeglang

"Baru-baru ini pesantren menjadi kliater terbaru penularan COVID-19, maka dari itu UI membagikan masker, handsanitizer, dan pencuci tangan portable di pondok pesantren yang berlokasi di alun-alun timur Menes, Pandeglang," kata dia dalam keterangan tertulisnya yang diterima, Senin (2/11/2020).

Yon Mahmudi menambahkan, atas kejadian pesantren sebagai klaster baru, UI juga memberikan edukasi pentingnya jaga jarak, tidak berkerumun dan menjaga kebersihan.

Sedangkan pembagian handsanitizer, masker dlakukan di Pasar Menes. Sementara alat pencuci tangan portable di tempatkan di tempat umum seperti alun-alun dan Mesjid Amalus Solihin Kadubangkong Menes.

"Ini bertujuan untuk memberikan informasi betapa pentingnya menjaga kebersihan, menjaga jarak dan tidak berkerumun, pada masa pandemi," sebutnya.
Bakti UI untuk Negeri, Beri Pemahaman Pentingnya Pencegahan Penyebaran COVID-19 di Pandeglang

Edukasi dan pembagian ini dilakukan mengingat pasar dan masjid adalah tempat yang paling besar kemungkinan penularan COVID-19. Tim dari UI mengharapkan penekanan penularan dan penyebaran bisa ditekan dengan cara ini, mengingat masih belum beredarnya vaksin untuk pencegahan dan belum ditemukannya obat COVID-19.

Sementara itu koordinator lapangan yang juga anggota Program Pengabdian Masyarakat UI Ervi mengatakan, program ini sangat tepat dilaksanakan di pasar, pesantren masjid, dan alun-alun. (BACA JUGA: Antisipasi Pandemi, Dokter Spesialis dari UI Ini Sarankan Tunda Liburan)

Ini mengingat tempat ini merupakan banyaknya aktivitas dan interaksi masyarakat. Hal ini agar tidak menambah klaster penyebaran virus COVID-19 di Kecamatan Menes yang kini berstatus orange. Apalagi Menes merupakan kota santri dan pelajar yang terletak di Kabupaten Pandeglang, daerah yang paling banyak jumlah santri dan siswa di Kabupaten Pandeglang.

"Pesan yang kami sampaikan langsung kepada masyarakat agar dapat dimengerti dan memahami betapa pentingnya penggunaan masker dan juga mencuci tangan masa pandemi COVID-19," kata mahasiswa program doktoral SKSG UI itu.
(vit)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Rektor UI Berhentikan...
Rektor UI Berhentikan Dokter PPDS Cabul Rekam Mahasiswi Mandi usai Ditetapkan Tersangka
8 Detik Rekam Mahasiswi...
8 Detik Rekam Mahasiswi Mandi Bikin Tamat Karier Azwindar Dokter PPDS UI
Tampang Muhammad Azwindar...
Tampang Muhammad Azwindar Eka Satria, Dokter PPDS UI yang Rekam Mahasiswi Mandi
UI Bekukan Kegiatan...
UI Bekukan Kegiatan Akademik Dokter PPDS yang Rekam Mahasiswi Mandi
Jalur Wisata Pandeglang...
Jalur Wisata Pandeglang Macet Parah, Volume Kendaraan Naik 100%
2.000 Orang Ikuti FISIP...
2.000 Orang Ikuti FISIP UI Night Run 2025 di Kampus Depok
Pegawai Kemenag Pandeglang...
Pegawai Kemenag Pandeglang Ditetapkan Tersangka, Diduga Manipulasi Pinjaman Nasabah Koperasi
Respons Cepat, Kapolda...
Respons Cepat, Kapolda Banten Bantu Korban Banjir di Pandeglang
Tutup Kampanye Pilkada...
Tutup Kampanye Pilkada Banten, Airin-Ade Gelar Istigasah dan Doa Bersama
Rekomendasi
Dominasi Klub Arab di...
Dominasi Klub Arab di Liga Champions Elite Tak Terbendung
Cyber X, Kegagahan dalam...
Cyber X, Kegagahan dalam Balutan Kota Modern dan Alam Liar
Ganjar Pranowo Sampaikan...
Ganjar Pranowo Sampaikan Belasungkawa atas Meninggalnya Bunda Iffet
Berita Terkini
Heboh Pak Camat Padang...
Heboh Pak Camat Padang Selatan Digerebek Istri dan Warga, Diduga Berselingkuh dengan Staf
11 menit yang lalu
MNC Peduli Salurkan...
MNC Peduli Salurkan Bantuan Alat Pertanian untuk Korban Banjir Bandang di Tanah Datar Sumbar
29 menit yang lalu
Jenazah Bunda Iffet...
Jenazah Bunda Iffet Diberangkatkan dari Jalan Potlot Menuju TPU Karet Bivak
29 menit yang lalu
Jenazah Bunda Iffet...
Jenazah Bunda Iffet Disalatkan di Masjid Al-Hidayah Pancoran Jaksel
50 menit yang lalu
Pramono-Doel Melayat...
Pramono-Doel Melayat ke Rumah Duka Bunda Iffet di Markas Slank, Beri Pesan Penting bagi Musisi
1 jam yang lalu
Melayat Bunda Iffet,...
Melayat Bunda Iffet, Ganjar: Sosok Ibu yang Mencintai Anaknya
1 jam yang lalu
Infografis
Rencana Menteri Israel...
Rencana Menteri Israel untuk Lenyapkan Palestina di Tepi Barat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved