Dukung Paslon MAJU, Kaum Milenial Surabaya Buka Suara

Minggu, 01 November 2020 - 17:53 WIB
loading...
Dukung Paslon MAJU,...
Influencer muda mewakili generasi milenial Kota Surabaya, mengajak anak-anak muda untuk ikut mendukung paslon Walikota dan Wakil Walikota Surabaya nomor urut 2, Machfud Arifin-Mujiaman (MAJU) menjadi pemimpin pemerintahan. (Ist)
A A A
SURABAYA - Influencer muda mewakili generasi milenial Kota Surabaya , mengajak anak-anak muda untuk ikut mendukung paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya nomor urut 2, Machfud Arifin-Mujiaman (MAJU) menjadi pemimpin pemerintahan.

Influencer yang terdiri dari content creator Riska Malaya dan Dhanar Jabro ini satu pendapat, yakni Kota Surabaya akan menjadi lebih baik bagi generasi muda, jika pasangan yang dikenal peduli tersebut berada di Balai Kota Surabaya.

"Pak Machfud Arifin dan Pak Mujiaman berkomitmen kuat untuk menyediakan wadah dan tempat bagi generasi milenial menyalurkan minat dan bakatnya, karena itu kita sebagai generasi muda perlu mendukung pasangan ini menjadi pemimpin di pemerintahan," ujar Riska.

Di samping itu, ia menjelaskan anak muda Kota Surabaya tidak boleh bersikap acuh terhadap pemilihan kepala daerah yang akan diadakan 9 Desember mendatang. Pasalnya, suara milenial ikut mempengaruhi akan jadi seperti apa Kota Surabaya di masa mendatang .(Baca: UMP Jabar Tak Naik, Keputusan Gubernur Dinilai Cacat Hukum).

Karena itu memilih pemimpin yang mengerti keinginan milenial seperti pasangan Machfud Arifin dan Mujiaman sangat penting untuk membentuk masa depan generasi muda Kota Surabaya.

"Kita juga harus menggunakan hak pilih kita di tanggal 9 Desember nanti agar Kota Surabaya menjadi lebih baik bagi para pemuda, karena itu Pak Machfud Arifin dan Pak Mujiaman yang mengerti anak muda pilihan yang tepat untuk generasi muda yang lebih baik di masa mendatang," tutur Riska.

Sementara itu, Dhanar Jabro mengatakan Kota Surabaya saat ini sudah baik dengan berbagai taman yang dimiliki, namun hal ini dapat terus ditingkatkan menjadi lebih baik. Oleh karena itu, Kota Surabaya membutuhkan pemimpin yang memiliki visi, misi dan program yang jelas seperti Machfud Arifin dan Mujiaman.

"Pak Machfud Arifin dan Pak Mujiaman jelas berpihak kepada anak muda. Pemaparan program beliau jelas untuk menyediakan wadah dan tempat bagi semua minta dan bakat generasi muda," ujar Dhanar. (Baca: Terciduk Pesta Miras, 10 Warga Amurang Diamankan Polisi).

Seperti halnya Dhanar yang juga pegiat seni tari, ia mengatakan membutuhkan tempat untuk berlatih di Kota Surabaya. Ketika menyampaikan hal tersebut kepada Cak Machfud, ia sangat puas dengan jawaban yang diutarakan.

"Kota Surabaya di masa kepemimpinan Pak Machfud Arifin dan Pak Mujiaman akan memiliki kawasan untuk generasi muda menyalurkan minat dan bakatnya. Inilah yang kita perlukan karena itu kita tidak akan salah bila memilih pasangan ini menjadi pemimpin pemerintahan Kota Surabaya," pungkas Dhanar.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Rampung Akhir 2025,...
Rampung Akhir 2025, Hunian Anyar di Cikarang Ini Jadi Incaran Milenial
Kreatif, TPS di Bogor...
Kreatif, TPS di Bogor Gelar Pesta Halloween untuk Tarik Minat Pemilih
Ahmad Luthfi Unggul...
Ahmad Luthfi Unggul di TPS Tempatnya Nyoblos, Raup 234 Suara
Bobby-Surya Kalah Telak...
Bobby-Surya Kalah Telak di TPS Edy Rahmayadi, Hanya Raih 65 Suara
Bikin Emak-Emak Senang,...
Bikin Emak-Emak Senang, TPS di Yogya Bebaskan Pencoblos Bawa Pulang Sayuran
TPS di Surabaya Ini...
TPS di Surabaya Ini Tarik Minat Warga untuk Nyoblos dengan Nuansa Khas Pecinan
Nyoblos Bareng Keluarga,...
Nyoblos Bareng Keluarga, Hasbi Jayabaya: Insya Allah Targetnya Menang
TPS Unik di Pilkada...
TPS Unik di Pilkada Bangkalan, Dekorasi Pengantin Penuh Bunga
Soal Debat Kandidat...
Soal Debat Kandidat Pilkada 2024, Aktivis: Hargai Pengorbanan Muallem untuk Aceh
Rekomendasi
Choi Woo Shik Bongkar...
Choi Woo Shik Bongkar Tabiat Asli Kim Soo Hyun, Sebut Kepribadiannya Buruk
Efek FCTC Bikin Pelaku...
Efek FCTC Bikin Pelaku Industri Tembakau Was-was
Konsolidasi Aset BUMN...
Konsolidasi Aset BUMN Masuk Tahap Akhir, Begini Bocoran CEO Danantara
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
2 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
3 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
4 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
4 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
6 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
6 jam yang lalu
Infografis
Arab Saudi Tegas Dukung...
Arab Saudi Tegas Dukung Pendirian Negara Palestina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved