Korban Pembacokan Satu Keluarga di Panakkukang Jalani Operasi di RS Berbeda

Minggu, 25 Oktober 2020 - 11:30 WIB
loading...
A A A
Saat ini kondisi AL, Kata Nurhidayat, masih dirawat intensif di Ruang IGD RS Ibnu Sina , kondisinya berangsur pulih, "Kalau yang dua saya tidak bisa jelaskan persis, tapi informasinya masih dalam perawatan setelah menjalani operasi. Kalau yang agak mendingan itu mertua laki-laki. Kalau yang parah itu istrinya pelaku, banyak otot yang putus, malah ada yang kena tulangnya. Untuk mertua perempuannya mungkin pihak RS Dadi yang jelaskan," pungkasnya.

Sebelumnya, pihak keluarga korban sempat menyayangkan sikap RS Ibnu Sina , yang dianggap lamban dalam menangani pasien. Karena SL dan SF reaktif melalui rapid test. Sementara AL nonreaktif. Kekesalan tersebut disampaikan Herawati, sepupu SF. Dia bilang, sepatutnya tim medis lebih mendahului urgensitas pasien ketimbang status reaktifnya.

"Tapi reaktif itu langsung divonis dia Covid-19 dari pihak RS Ibnu Sina . Saya telepon pegawainya dia bilang tidak bisa kami sebut alasannya tapi dia bilang itu rahasia rumah sakit. Saya juga anggota Satgas Covid di Papua. Saya sayangkan, jangan dibilang gara-gara Covid-19, pasien kritis ini diacuhkan," kata Herawati, kepada Sindonews.

(agn)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2547 seconds (0.1#10.140)