Libur Panjang, KAI Daop 8 Surabaya Operasikan 23 Perjalanan KA Jarak Menengah/Jauh

Jum'at, 23 Oktober 2020 - 13:37 WIB
loading...
Libur Panjang, KAI Daop...
Foto/Ilustrasi/SINDOnews/dok
A A A
SURABAYA - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 8 Surabaya mengoperasikan 23 kereta api (KA) Jarak Menengah/ Jauh dan 46 KA Lokal selama masa liburan Maulid Nabi Muhammad dan cuti bersama akhir Oktober 2020.

Beroperasinya perjalanan KA ini untuk mengantisipasi meningkatnya jumlah pelanggan pada masa libur long weekend tersebut.

“Pada masa libur panjang akhir pekan nanti, KAI Daop 8 Surabaya siap melayani pelanggan dengan mengoperasikan 23 perjalanan KA Jarak Menengah / Jauh dan 46 KA Lokal. Dengan begitu akan semakin banyak pelanggan yang dapat menikmati perjalanan kereta api yang aman, nyaman, selamat, dan sehat,” ujar Manager Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Suprapto, Jumat (23/10/2020).

KA di wilayah Daop 8 Surabaya yang dapat dipesan di masa libur panjang nanti diantaranya KA Argo Bromo Anggrek relasi Surabaya Pasarturi - Gambir/pp, KA Harina relasi Surabaya Pasar Turi - Cirebon - Bandung/pp, KA Jayakarta relasi Surabaya Gubeng - Jakarta Kota /pp, KA Kertajaya relasi Surabaya Pasarturi - Pasar Senen pp, KA Argo Wilis relasi Surabaya Gubeng - Bandung - Gambir/pp, KA Gajayana relasi Malang - Gambir/pp, KA Tawang Alun relasi Malang Kota Lama - Ketapang/pp dan berbagai KA lainnya.

KA Jarak Menengah /Jauh tersebut berangkat dari 3 stasiun pemberangkatan awal yaitu 7 KA dari Stasiun Surabaya Pasar Turi, 11 KA dari Stasiun Surabaya Gubeng dan 5 KA dari Stasiun Malang.

Sementara tujuan dari 23 KA Jarak Menengah/Jauh tersebut diantaranya ke arah Jakarta melalui jalur Utara (lewat Cirebon) sebanyak 11 KA, ke arah Jakarta melalui jalur Selatan (lewat Bandung) sebanyak 3 KA, tujuan akhir ke Bandung sebanyak 2 KA, ke tujuan Jember/ Banyuwangi sebanyak 4 KA dan masing-masing 1 KA ke tujuan akhir menuju ke arah Semarang, Lempuyangan (Jogyakarta) serta Cilacap.

“Tiket KA Long Weekend libur Maulid Nabi Muhammad SAW dan cuti bersama akhir Oktober sudah dapat dipesan mulai H-14 di aplikasi milik KAI,” ujar Suprapto. (Baca juga: Miris, Nenek Berusia 82 Tahun di Surabaya Divonis 43 Hari Penjara)

Sebagai upaya menerapkan protokol kesehatan bagi penumpang KA Jarak Menengah/Jauh, KAI Daop 8 Surabaya bekerja sama dengan PT RNI menyediakan layanan rapid test di 5 stasiun. Yaitu Stasiun Surabaya Gubeng, Surabaya Pasarturi, Malang, Sidoarjo, Mojokerto. (Baca juga: Dokter Berusia 74 Tahun Pensiunan PNS di Blitar Meninggal Sesak Napas, Hasil Swab Test Positif)

“Penyediaan layanan rapid test di stasiun bertujuan untuk memudahkan pelanggan. Sehingga tidak perlu mencari tempat rapid test di luar,” pungkas Suprapto.
(boy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tol Jakarta-Cikampek...
Tol Jakarta-Cikampek Arah Jakarta Padat, Lalin Merayap
Update Jalur Puncak,...
Update Jalur Puncak, One Way Diterapkan Arah Turun
Long Weekend Perayaan...
Long Weekend Perayaan Paskah 2025, Tol Dalam Kota Macet di Beberapa Titik
Liburan ke Jepang Viral,...
Liburan ke Jepang Viral, Bupati Indramayu Lucky Hakim Angkat Bicara
KAI Daop Surabaya Berlakukan...
KAI Daop Surabaya Berlakukan Tarif Promo 40% untuk Arus Balik Lebaran 2025
Jalur Selatan Nagreg...
Jalur Selatan Nagreg Dipenuhi Pemudik Lokal pada Hari Kedua Lebaran, Macet hingga 6 Km
9.000 Kendaraan Serbu...
9.000 Kendaraan Serbu Kawasan Wisata Puncak Bogor saat Liburan Lebaran
Kereta Api Sri Bilah...
Kereta Api Sri Bilah Tabrak Minibus di Asahan, Satu Keluarga Tewas
Pelaku Pembakaran 3...
Pelaku Pembakaran 3 Gerbong Kereta Api di Stasiun Tugu DIY Ditangkap
Rekomendasi
Mantan Gubernur Lemhannas:...
Mantan Gubernur Lemhannas: Usulan Pergantian Wapres Gibran Menarik dan Harus Dikaji
Yokohama F Marinos vs...
Yokohama F Marinos vs Al Nassr Club di VISION+, Duel Perempat Final AFC Champions League Elite!  
Trump dan Zelensky Bertemu...
Trump dan Zelensky Bertemu selama 15 Menit di Sela-sela Pemakaman Paus Fransikus
Berita Terkini
Muhammadiyah Dukung...
Muhammadiyah Dukung Polres Pelabuhan Tanjung Priok Jaga Kamtibmas dan Giat Keagamaan
36 menit yang lalu
Sowan ke Ponpes Sukorejo,...
Sowan ke Ponpes Sukorejo, Gus Imin Halalbihalal dengan Kiai Azaim dan Nyai Ju
1 jam yang lalu
Empat Nelayan Terseret...
Empat Nelayan Terseret Ombak Laut Selatan, Dua Ditemukan Tewas
1 jam yang lalu
Musprov 2025, Mayjen...
Musprov 2025, Mayjen TNI Mar Oni Junianto Terpilih Jadi Ketua Umum TI DKI Jakarta
2 jam yang lalu
Murid SDN 33 Kasipute...
Murid SDN 33 Kasipute Bombana Muntah usai Konsumsi MBG, BGN Minta Maaf
4 jam yang lalu
Dihadiahi Sekolah Perwira...
Dihadiahi Sekolah Perwira oleh Kapolri, Pemilik Ponpes Gratis Aiptu Jimmi: Saya Ingin Mereka Punya Masa Depan
4 jam yang lalu
Infografis
5 KA Jarak Jauh Beroperasi...
5 KA Jarak Jauh Beroperasi dari Daop 1 Jakarta Mulai 3 Juli 2020
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved